1Chronicles:17:16-27




lama@1Chronicles:17:16 @ Maka pada masa itu masuklah baginda raja Daud ke dalam, serta tinggal di hadapan hadirat Tuhan, sambil sembahnya: Siapa gerangan aku ini, ya Tuhan Allah! dan apa gerangan orang isi rumahku, maka Engkau sudah mendatangkan daku sampai ke mari?

lama@1Chronicles:17:17 @ Maka perkara ini lagi kecil kepada pemandangan-Mu, ya Allah, sebab itu Engkau berfirman pula akan hal isi rumah hamba-Mu pada akhir zaman, dan makota yang termulia di antara segala manusia sudah Kautentukan bagiku, ya Tuhan Allah!

lama@1Chronicles:17:18 @ Apakah dapat lagi dipersembahkan Daud kepada-Mu akan hal kemuliaan yang dikaruniakan kepada hamba-Mu? Karena Engkau juga mengenal hamba-Mu.

lama@1Chronicles:17:19 @ Ya Tuhan! oleh karena hamba-Mu dan sebab keridlaan-Mu maka sudah Kauperbuat segala perkara yang besar ini dan sudah Engkau beritahu kepadanya segala perkara yang besar ini.

lama@1Chronicles:17:20 @ Ya Tuhan! tiadalah sama-Mu dan tiada juga Allah melainkan Engkau, sekadar segala sesuatu yang telah kami dengar dengan telinga kami.

lama@1Chronicles:17:21 @ Maka siapa gerangan seperti umat-Mu Israel, suatu bangsa yang tiada samanya di atas bumi, yang sudah ditebus oleh Allahnya akan suatu umat bagi diri-Nya, serta akan mengadakan nama bagi diri-Mu dengan membuat perkara yang besar dan hebat, serta menghalaukan segala bangsa dari hadapan umat-Mu, tatkala Engkau melepaskan mereka itu dari Mesir.

lama@1Chronicles:17:22 @ Maka Engkau sudah mengangkat umat-Mu Israel akan suatu bangsa bagi-Mu sampai selama-lamanya, dan Engkau, ya Tuhan! sudah menjadi Allah baginya.

lama@1Chronicles:17:23 @ Maka sekarang, ya Tuhan! biarlah firman yang telah Kaukatakan akan hal hamba-Mu ini dan akan hal isi rumahnya itu dibenarkan sampai selama-lamanya dan hendaklah Engkau berbuat seperti yang telah Engkau berfirman itu.

lama@1Chronicles:17:24 @ Bahkan, ia itu dibenarkan dan nama-Mupun diperbesarkan sampai selama-lamanya, supaya kata orang: Bahwa Tuhan serwa sekalian alam, Allah Israel, itulah Allah orang Israel, dan biarlah rumah Daud, hamba-Mu ini, dikekalkan di hadapan hadirat-Mu.

lama@1Chronicles:17:25 @ Karena Engkau juga, ya Allahku! sudah menyatakan kepada telinga hamba-Mu ini, bahwa Engkau akan memperbuat akan dia sebuah rumah, maka sebab itu didapati akan hati hamba-Mu ini sedia akan meminta doa kepada hadirat-Mu.

lama@1Chronicles:17:26 @ Maka sekarang, ya Tuhan, Engkaulah Allah yang benar, dan Engkau juga yang sudah firmankan perkara yang baik ini atas hamba-Mu.

lama@1Chronicles:17:27 @ Maka sebab itu hendaklah Engkau mengekalkan kasih-Mu dan mengaruniakan berkat kepada isi rumah hamba-Mu ini, supaya ia itu di hadapan hadirat-Mu sampai selama-lamanya; karena tegal Engkau, ya Tuhan! sudah memberkati dia, maka akan keberkatan juga ia sampai selama-lamanya!


Seeker Overlay: Off On
Bible:
Bible:
Book: