Genesis 25




bahasa@Genesis:25:1 @ Abraham menikah lagi dengan seorang wanita yang bernama Ketura.

bahasa@Genesis:25:2 @ Istrinya itu melahirkan anak-anak yang bernama: Zimran, Yoksan, Medan, Midian, Isybak, dan Suah.

bahasa@Genesis:25:3 @ Yoksan ayah Syeba dan Dedan, dan keturunan Dedan ialah orang Asyur, orang Letus, dan orang Leum.

bahasa@Genesis:25:4 @ Anak-anak Midian ialah: Efa, Efer, Henokh, Abida, dan Eldaa. Mereka semuanya keturunan Ketura.

bahasa@Genesis:25:5 @ Walaupun Abraham mewariskan segala harta bendanya kepada Ishak,

bahasa@Genesis:25:6 @ semasa hidupnya ia memberikan banyak hadiah kepada anak-anak yang diperolehnya dari istri-istrinya yang lain. Kemudian disuruhnya anak-anak itu pindah ke daerah di sebelah timur Kanaan, supaya menjauhi Ishak anaknya.

bahasa@Genesis:25:7 @ Abraham meninggal pada usia yang lanjut, yaitu 175 tahun.

bahasa@Genesis:25:8 @ (25:7)

bahasa@Genesis:25:9 @ Ia dikuburkan oleh anak-anaknya, yaitu Ishak dan Ismael, di Gua Makhpela yang terletak di ladang sebelah timur Mamre. Dahulu ladang itu milik Efron anak Zohar, orang Het,

bahasa@Genesis:25:10 @ tetapi sudah dibeli oleh Abraham dari orang Het itu. Sara, istri Abraham, juga dikuburkan di sana.

bahasa@Genesis:25:11 @ Setelah Abraham meninggal, Allah memberkati Ishak, anak Abraham. Pada waktu itu Ishak tinggal di dekat sumur yang disebut "Dia Yang Memperhatikan Aku".

bahasa@Genesis:25:12 @ Ismael adalah anak Abraham dan Hagar, wanita Mesir, hamba Sara itu.

bahasa@Genesis:25:13 @ Ismael mempunyai dua belas anak yang disebutkan di sini menurut urutan lahirnya: Nebayot, Kedar, Adbeel, Mibsam, Misyma, Duma, Masa, Hadad, Tema, Yetur, Nafis dan Kedma. Anak-anak itu menjadi bapak leluhur dua belas suku bangsa, dan desa dan perkemahan mereka disebut menurut nama-nama mereka.

bahasa@Genesis:25:14 @ (25:13)

bahasa@Genesis:25:15 @ (25:13)

bahasa@Genesis:25:16 @ (25:13)

bahasa@Genesis:25:17 @ Ismael berumur 137 tahun ketika ia meninggal.

bahasa@Genesis:25:18 @ Keturunannya tinggal di daerah antara Hawila dan Syur di sebelah timur Mesir ke arah Asyur. Mereka hidup terpisah dari keturunan Abraham yang lain.

bahasa@Genesis:25:19 @ Inilah riwayat Ishak, anak Abraham.

bahasa@Genesis:25:20 @ Ishak berumur empat puluh tahun ketika ia menikah dengan Ribka, adik Laban, anak Betuel, seorang Aram dari Mesopotamia.

bahasa@Genesis:25:21 @ Karena Ribka tidak mendapat anak, Ishak berdoa kepada TUHAN untuk istrinya. Dan TUHAN mengabulkan doa Ishak, sehingga Ribka mengandung.

bahasa@Genesis:25:22 @ Ia mengandung anak kembar, dan sebelum anak-anak itu lahir, mereka bergelut di dalam rahimnya. Kata Ribka, "Mengapa hal ini harus terjadi pada diriku?" Lalu ia memohon petunjuk kepada TUHAN.

bahasa@Genesis:25:23 @ TUHAN berkata kepadanya, "Dua bangsa ada di dalam rahimmu; kau akan melahirkan dua bangsa yang berseteru; adiknya lebih kuat dari kakaknya yang sulung melayani yang bungsu."

bahasa@Genesis:25:24 @ Tibalah saatnya bagi Ribka untuk bersalin, dan ia melahirkan dua anak laki-laki kembar.

bahasa@Genesis:25:25 @ Yang sulung warnanya kemerah-merahan, dan kulitnya seperti jubah yang berbulu. Sebab itu ia dinamakan Esau.

bahasa@Genesis:25:26 @ Waktu anak yang kedua dilahirkan, tangannya memegang tumit Esau. Sebab itu ia dinamakan Yakub. Ishak berumur enam puluh tahun pada waktu mereka lahir.

bahasa@Genesis:25:27 @ Kedua anak itu bertambah besar. Esau menjadi pemburu yang cakap dan suka tinggal di padang, tetapi Yakub bersifat tenang dan suka tinggal di rumah.

bahasa@Genesis:25:28 @ Ishak lebih sayang kepada Esau, sebab Ishak suka makan daging buruan. Tetapi Ribka lebih sayang kepada Yakub.

bahasa@Genesis:25:29 @ Pada suatu hari ketika Yakub sedang memasak sayur kacang merah, datanglah Esau dari perburuannya. Ia lapar.

bahasa@Genesis:25:30 @ Katanya kepada Yakub, "Saya lapar sekali. Minta sedikit kacang merah itu." (Itulah sebabnya ia disebut Edom.)

bahasa@Genesis:25:31 @ Jawab Yakub, "Baik, asal kauberikan lebih dahulu hakmu sebagai anak sulung."

bahasa@Genesis:25:32 @ Kata Esau, "Peduli apa hak itu bagi saya. Saya lapar setengah mati!"

bahasa@Genesis:25:33 @ Kata Yakub pula, "Bersumpahlah dulu bahwa kauberikan hakmu kepada saya." Esau bersumpah dan memberi haknya kepada Yakub.

bahasa@Genesis:25:34 @ Setelah itu Yakub memberi kepadanya roti dan sebagian dari sayur kacang merah itu. Esau makan dan minum lalu pergi. Demikianlah Esau meremehkan haknya sebagai anak sulung.


Seeker Overlay: Off On

[BookofGenesis] [Genesis:24] [Genesis:25] [Genesis:26] [Discuss] Tag 25 [Audio][Presentation]
Bible:
Bible:
Book: