1Kings:10:1-13




bahasa@1Kings:10:1 @ Ratu negeri Syeba mendengar tentang kemasyhuran Salomo. Maka ia datang ke Yerusalem untuk menguji Salomo dengan pertanyaan yang sulit-sulit.

bahasa@1Kings:10:2 @ Ia datang disertai sejumlah besar pengiring dan unta yang sarat bermuatan rempah-rempah, batu permata, dan banyak sekali emas. Pada waktu bertemu dengan Salomo, ratu itu mengajukan segala macam pertanyaan yang dapat dipikirkannya.

bahasa@1Kings:10:3 @ Semua pertanyaan itu dapat dijawab oleh Salomo, tidak satu pun yang terlalu sukar baginya.

bahasa@1Kings:10:4 @ Ratu itu menyaksikan sendiri betapa bijaksananya Salomo. Ia melihat istana yang dibangun Salomo,

bahasa@1Kings:10:5 @ tata kerja pegawai-pegawai istananya, dan pakaian seragam serta perumahan mereka. Ia melihat makanan dan minuman yang dihidangkan, cara para pelayan melayani pesta, dan kurban-kurban yang dipersembahkan Salomo di Rumah TUHAN. Semuanya itu membuat ratu negeri Syeba itu kagum dan terpesona.

bahasa@1Kings:10:6 @ Maka berkatalah ia kepada Raja Salomo, "Segala yang saya dengar di tanah air saya tentang Tuan dan kebijaksanaan Tuan, memang benar!

bahasa@1Kings:10:7 @ Dahulu saya tidak dapat percaya, tapi setelah saya datang dan menyaksikan semuanya dengan mata kepala sendiri, barulah saya yakin. Sesungguhnya segala yang saya dengar itu belum setengah dari yang saya lihat sekarang. Nyatanya kebijaksanaan dan kekayaan Tuan jauh lebih besar dari yang diberitakan kepada saya.

bahasa@1Kings:10:8 @ Alangkah untungnya istri-istri Tuan! Dan alangkah mujurnya pegawai-pegawai yang selalu bekerja untuk Tuan sehingga dapat mendengar dari Tuan sendiri segala ajaran yang bijaksana!

bahasa@1Kings:10:9 @ Terpujilah TUHAN, Allah Tuan! Dengan mengangkat Tuan menjadi raja Israel, TUHAN menunjukkan betapa senangnya Ia terhadap Tuan. Tidak habis-habisnya Ia mengasihi bangsa Israel; itu sebabnya Ia mengangkat Tuan menjadi raja mereka, supaya Tuan dapat menegakkan hukum dan keadilan."

bahasa@1Kings:10:10 @ Kemudian ratu negeri Syeba itu menyerahkan kepada Salomo hadiah-hadiah yang dibawanya, yaitu lebih dari 4.000 kilogram emas dan sejumlah besar batu permata serta rempah-rempah. Tidak pernah lagi Salomo menerima rempah-rempah yang begitu banyak seperti yang diberikan ratu negeri Syeba itu kepadanya.

bahasa@1Kings:10:11 @ (Kapal-kapal Hiram yang membawa emas dari Ofir untuk Salomo, juga membawa sejumlah besar batu permata dan kayu cendana.

bahasa@1Kings:10:12 @ Kayu itu dipakai Salomo untuk membuat terali-terali di Rumah TUHAN dan di istana raja; juga untuk membuat kecapi dan gambus bagi para penyanyi. Kayu-kayu itu adalah kayu cendana terbaik yang pernah didatangkan ke Israel; tidak pernah lagi orang melihat kayu sebaik itu.)

bahasa@1Kings:10:13 @ Selain hadiah-hadiah yang biasanya diberikan oleh Salomo, ia juga memberikan kepada ratu dari negeri Syeba itu segala yang dimintanya. Kemudian pulanglah ratu itu ke negerinya bersama semua pengiringnya.


Seeker Overlay: Off On

[Bookof1Kings] [1Kings:9] [1Kings:10] [1Kings:11] [Discuss] Tag 1Kings:10:1-13 [Audio][Presentation]
Bible:
Bible:
Book: