2Kings:20:12-21




bahasa@2Kings:20:12 @ Sekitar waktu itu raja Babel, yaitu Merodakh-Baladan anak Baladan, mendengar bahwa Raja Hizkia baru sembuh dari sakit. Maka ia mengutus orang untuk membawa surat dan hadiah kepada Hizkia.

bahasa@2Kings:20:13 @ Hizkia menyambut para utusan itu dan menunjukkan kepada mereka segala kekayaannya, yaitu emas dan perak, rempah-rempah dan minyak wangi, dan seluruh perlengkapan tentaranya. Tak ada sesuatu pun di istana dan di seluruh kerajaannya yang tidak diperlihatkannya kepada mereka.

bahasa@2Kings:20:14 @ Kemudian Nabi Yesaya menghadap Raja Hizkia dan bertanya, "Dari mana orang-orang itu? Apa kata mereka?" Hizkia menjawab, "Mereka dari Babel, negeri yang jauh."

bahasa@2Kings:20:15 @ "Mereka melihat apa di istana?" tanya Yesaya lagi. "Segala-galanya!" jawab Hizkia. "Tidak ada sesuatu pun di dalam perbendaharaan istana yang tidak kuperlihatkan kepada mereka."

bahasa@2Kings:20:16 @ Lalu Yesaya berkata kepada raja, "TUHAN berkata bahwa

bahasa@2Kings:20:17 @ akan tiba saatnya segala kekayaan di dalam istanamu dan yang telah dikumpulkan leluhurmu sampai hari ini, diangkut ke Babel. Tidak ada yang akan tertinggal.

bahasa@2Kings:20:18 @ Dari anak cucumu ada yang akan diambil dan dijadikan pegawai istana untuk melayani raja Babel."

bahasa@2Kings:20:19 @ Raja Hizkia menjawab, "Baik juga pesan TUHAN yang kausampaikan kepadaku." Ia menjawab begitu karena ia pikir: "Asal kerajaanku tetap aman dan damai selama aku hidup."

bahasa@2Kings:20:20 @ Kisah lainnya mengenai Raja Hizkia, mengenai jasa-jasa kepahlawanannya, dan bagaimana ia membuat kolam dan saluran air untuk menyalurkan air ke kota, semuanya dicatat dalam buku Sejarah Raja-raja Yehuda.

bahasa@2Kings:20:21 @ Hizkia meninggal, lalu Manasye anaknya menjadi raja menggantikan dia.


Seeker Overlay: Off On

[Bookof2Kings] [2Kings:19] [2Kings:20] [2Kings:21] [Discuss] Tag 2Kings:20:12-21 [Audio][Presentation]
Bible:
Bible:
Book: