2Kings:8:16-24




bahasa@2Kings:8:16 @ Yehoram anak Yosafat menjadi raja Yehuda pada waktu Raja Yoram anak Ahab telah memerintah Israel lima tahun.

bahasa@2Kings:8:17 @ Pada waktu itu Yehoram berumur tiga puluh dua tahun, dan ia memerintah di Yerusalem delapan tahun lamanya.

bahasa@2Kings:8:18 @ Ia kawin dengan anak Ahab, dan seperti yang dilakukan oleh keluarga Ahab, ia pun berdosa kepada TUHAN seperti raja-raja Israel.

bahasa@2Kings:8:19 @ Tetapi TUHAN tidak mau membinasakan Yehuda karena Ia sudah berjanji kepada Daud hamba-Nya, bahwa keturunannya akan tetap menjadi raja.

bahasa@2Kings:8:20 @ Dalam pemerintahan Yehoram, Edom memberontak terhadap Yehuda dan membentuk kerajaan sendiri.

bahasa@2Kings:8:21 @ Karena itu, keluarlah Yehoram dengan semua kereta perangnya menuju ke Zair. Di sana ia dikepung pasukan Edom, tetapi malamnya ia dan para panglima pasukan berkereta menerobos kepungan musuh, dan prajurit-prajurit mereka melarikan diri pulang ke rumah masing-masing.

bahasa@2Kings:8:22 @ Sejak itu Edom tidak tunduk lagi kepada Yehuda. Pada masa itu juga kota Libna pun memberontak.

bahasa@2Kings:8:23 @ Kisah lainnya mengenai Yehoram dicatat dalam buku Sejarah Raja-raja Yehuda.

bahasa@2Kings:8:24 @ Ia meninggal dan dikubur di pekuburan raja-raja di Kota Daud. Ahazia anaknya menjadi raja menggantikan dia.


Seeker Overlay: Off On

[Bookof2Kings] [2Kings:7] [2Kings:8] [2Kings:9] [Discuss] Tag 2Kings:8:16-24 [Audio][Presentation]
Bible:
Bible:
Book: