Daniel:9:1-19



Seeker Overlay ON

* Pada tahun pertama pemerintahan Darius orang Media , putra Ahasyweros atas kerajaan Babel , aku Daniel , membaca-baca buku-buku agama . Aku merenungkan bahwa menurut perkataan TUHAN kepada Nabi Yeremia , kota Yerusalem akan tetap runtuh selama tujuh puluh tahun . * (9:1 ) * Lalu berdoalah aku dengan sungguh-sungguh kepada TUHAN Allah , dan memohon belas kasihannya . Aku pun berpuasa dan memakai kain karung serta duduk di atas abu . * Segala dosa bangsaku kuakui kepada TUHAN Allahku . Kataku , "TUHAN Allah , Engkau besar , dan kami menghormati Engkau . Engkau selalu menepati perjanjian-Mu dan menunjukkan kasih-Mu yang abadi kepada mereka yang mengasihi Engkau dan melakukan apa yang Kauperintahkan . * Kami telah berdosa , kami telah berbuat jahat , dan melakukan kesalahan . Kami telah berontak dan melanggar perintah-Mu serta menyimpang dari peraturan-peraturan-Mu . * Kami tidak mendengarkan para nabi , hamba-hamba-Mu itu , yang telah berbicara atas nama-Mu kepada raja-raja kami , kepada para pemimpin , para leluhur dan kepada seluruh bangsa kami . * Ya TUHAN , tindakan-Mu selalu tepat dan adil , tetapi kami selalu mendatangkan malu kepada diri kami , yaitu kami semua yang tinggal di Yudea dan di Yerusalem dan semua orang sebangsa kami yang telah Kausebar ke negeri-negeri yang jauh dan yang dekat oleh karena mereka tidak setia kepada-Mu . * Raja-raja kami , para pemimpin dan nenek moyang kami telah melakukan hal-hal yang memalukan dan telah berdosa kepada-Mu , ya TUHAN . * Engkau penuh pengampunan dan belas kasihan , meskipun kami telah melawan Engkau . * Kami tidak mendengarkan suara-Mu , ya TUHAN Allah kami , ketika Kausuruh kami hidup menurut hukum-hukum yang telah Kauberikan kepada kami melalui para nabi , hamba-hamba-Mu itu . * Seluruh Israel telah melanggar hukum-hukum-Mu dan tidak mau mendengarkan suara-Mu . Kami berdosa terhadap Engkau , dan sebab itu Kautimpakan kepada kami kutuk yang telah tertulis dalam Buku Musa , hamba-Mu . * Engkau bertindak tepat seperti yang telah Kaujanjikan kepada kami dan kepada para penguasa kami . Yerusalem telah Kauhukum lebih keras daripada kota mana pun di dunia ini . * Segala malapetaka yang tertulis dalam Hukum Musa telah Kautimpakan kepada kami . Tetapi meskipun demikian , ya TUHAN Allah kami , kami masih saja menolak untuk menyenangkan hati-Mu . Kami tetap tak mau meninggalkan dosa-dosa kami dan tidak mau pula memperhatikan ajaran-ajaran-Mu . * Engkau , ya TUHAN Allah kami , telah menghukum kami dengan malapetaka yang telah Kaupersiapkan ; tindakan-Mu selalu tepat dan adil , tetapi kami tidak mendengarkan suara-Mu . * Ya TUHAN , Allah kami , Engkau telah menunjukkan kuasa-Mu dengan membawa umat-Mu keluar dari Mesir , dan kuasa-Mu itu masih tetap dikenang . Kami telah berdosa dan berbuat kesalahan . * Engkau telah membela kami di zaman dulu , sebab itu janganlah marah lagi kepada Yerusalem , kota-Mu sendiri , bukit-Mu yang suci . Oleh karena dosa kami dan kejahatan nenek moyang kami , maka semua orang yang di sekeliling kami memandang rendah terhadap Yerusalem dan terhadap umat-Mu . * Ya Allah kami , dengarkanlah doa dan permohonanku . Pulihkanlah rumah-Mu yang telah dimusnahkan itu , perbaikilah supaya semua orang tahu bahwa Engkaulah Allah . * Dengarkanlah kami , ya Allah , pandanglah kami dan perhatikanlah penderitaan kami serta kerusakan kota yang disebut dengan nama-Mu . Kami berdoa kepada-Mu bukan karena jasa-jasa kami , melainkan karena Engkau penuh belas kasihan . * TUHAN , dengarlah kami , ampunilah kami , perhatikanlah kami dan bertindaklah segera ! Janganlah lama-lama , supaya semua orang tahu bahwa Engkaulah Allah . Sebab Yerusalem dan umat-Mu adalah milik-Mu yang khas ."

Seeker Overlay: Off On

[BookofDaniel] [Daniel:8] [Daniel:9] [Daniel:10] [Discuss] Tag Daniel:9:1-19 [Audio][Presentation]
Bible:
Bible:
Book: