Ezra:6:13-18




bahasa@Ezra:6:13 @ Perintah Raja Darius itu dilaksanakan dengan cermat oleh Tatnai, gubernur Efrat Barat, dan Syetar-Boznai serta rekan-rekan mereka.

bahasa@Ezra:6:14 @ Didukung oleh nabi-nabi Hagai dan Zakharia, para pemimpin Yahudi melanjutkan pembangunan Rumah TUHAN itu. Mereka cepat menyelesaikan pembangunan itu sesuai dengan perintah Allah Israel dan perintah Kores, Darius dan Artahsasta, raja-raja Persia itu.

bahasa@Ezra:6:15 @ Rumah TUHAN itu rampung pada tanggal tiga bulan Adar pada tahun keenam pemerintahan Raja Darius.

bahasa@Ezra:6:16 @ Kemudian dengan gembira orang-orang Israel, para imam, orang-orang Lewi dan semua orang bekas buangan meresmikan Rumah TUHAN itu.

bahasa@Ezra:6:17 @ Pada peristiwa itu mereka mempersembahkan kepada TUHAN 100 ekor sapi jantan, 200 ekor domba jantan dan 400 ekor anak domba. Untuk kurban pengampunan dosa, dipersembahkan dua belas ekor kambing jantan, seekor bagi setiap suku Israel.

bahasa@Ezra:6:18 @ Kemudian untuk pelayanan dalam Rumah TUHAN mereka menyusun penggolongan para imam serta orang-orang Lewi menurut peraturan yang tertulis dalam buku Musa.


Seeker Overlay: Off On

[BookofEzra] [Ezra:5] [Ezra:6] [Ezra:7] [Discuss] Tag Ezra:6:13-18 [Audio][Presentation]
Bible:
Bible:
Book: