Isaiah:56-60



Seeker Overlay ON

* TUHAN berkata kepada umat-Nya , "Lakukanlah apa yang adil dan yang sesuai dengan hukum-Ku . Sebab sebentar lagi Aku datang menyelamatkan kamu dan keadilan-Ku dinyatakan . * Kuberkati orang yang menepati hari Sabat dan tidak menajiskan hari itu . Orang yang tidak melakukan kejahatan akan Kuperlakukan dengan baik ." * Orang asing yang bergabung dengan umat TUHAN tidak boleh berkata , "TUHAN tidak mengizinkan aku menyembah Dia bersama umat-Nya ." Orang yang dikebiri tak boleh berpikir "Aku tak dapat menjadi warga umat TUHAN , sebab aku tak bisa mendapat keturunan ." * TUHAN berkata kepada mereka , "Jika kamu mengindahkan hari Sabat , jika kamu setia kepada perjanjian-Ku dan melakukan apa yang menyenangkan hati-Ku , * maka namamu akan diingat di dalam Rumah-Ku dan di antara bangsa-Ku . Itu lebih baik daripada mempunyai anak-anak laki-laki dan perempuan . Kamu Kuberi nama abadi yang tak akan dilupakan ." * TUHAN berkata kepada orang-orang asing yang telah masuk bilangan umat TUHAN , yang mencintai TUHAN dan berbakti kepada-Nya , yang menghormati hari Sabat dan setia kepada perjanjian-Nya , * "Kamu akan Kubawa ke Sion , ke bukit-Ku yang suci , dan Kuberi kegembiraan di rumah ibadat-Ku . Kurban-kurban yang kamu persembahkan di mezbah-Ku akan Kuterima . Rumah-Ku akan disebut rumah doa untuk segala bangsa ." * Beginilah kata TUHAN Yang Mahatinggi yang mengantar Israel pulang dari pembuangan , "Aku akan membawa orang-orang lain untuk bergabung dengan mereka yang sudah terkumpul ." * TUHAN menyuruh bangsa-bangsa asing datang seperti binatang buas untuk menerkam umat-Nya . * Kata TUHAN , "Pemimpin-pemimpin bangsa-Ku adalah orang-orang buta ! Mereka tak tahu apa-apa . Mereka seperti anjing bisu yang tidak menyalak , tetapi tidur saja dan mimpi . Senang benar mereka tidur ! * Mereka seperti anjing rakus yang tak pernah kenyang . Pemimpin-pemimpin itu tak dapat mengerti . Masing-masing berbuat sesuka hati dan mencari keuntungannya sendiri . * Pemabuk-pemabuk itu berkata , 'Mari kita minum anggur dan minum sepuas-puasnya ! Besok akan lebih baik dari hari ini !'" * Orang baik dan saleh meninggal , tak ada yang mengerti atau memperhatikannya . Sesudah mati , mereka luput dari bencana dan beristirahat dengan damai . * (57:1 ) * Tetapi kamu , kaum pendosa , datanglah untuk diadili ! Kamu tidak lebih baik daripada tukang sihir , orang yang suka berzinah dan pelacur ! * Siapakah yang kamu tertawakan ? Siapakah yang kamu ejek ? Bukankah kamu keturunan pembohong dan pemberontak ? * Kamu menyembah dewa-dewa kesuburan dengan membiarkan dirimu terbawa nafsu di bawah pohon-pohon keramatmu . Kamu menguburkan anak-anakmu di lembah sungai , di celah-celah batu . * Jadi pantas kamu mengumpulkan batu-batu licin dari situ . Itulah bagianmu ! Kepada batu-batu itu pula kamu menuangkan anggur dan mempersembahkan gandum . Sangkamu Aku senang dengan semua itu ? * Kamu pergi ke puncak-puncak gunung untuk mempersembahkan kurban dan memuaskan nafsu berahimu . * Kamu memasang patung-patungmu yang cabul di ambang pintu rumahmu . Kamu telah meninggalkan Aku . Kamu menanggalkan pakaianmu dan naik ke tempat tidur yang dilebarkan dengan kekasihmu yang kamu upah untuk tidur bersamamu , lalu kamu memuaskan nafsumu . * Kamu memakai minyak dan wangi-wangian , lalu pergi menyembah dewa Molokh . Kamu mengirim utusan-utusan ke negeri-negeri jauh , bahkan ke dunia orang mati . * Tanpa putus asa kamu berlelah-lelah mencari dewa-dewa . Kamu sangka mereka dapat memberi kamu semangat baru , sehingga kamu tidak menjadi lemah . * TUHAN berkata , "Siapakah dewa-dewa itu yang membuat kamu takut , sehingga kamu berdusta dan tidak ingat kepada-Ku ? Apakah kamu tidak menyembah Aku lagi karena Aku lama sekali berdiam diri ? * Tetapi Aku memberitahukan kepadamu ; kesalehanmu itu palsu , dan semua perbuatanmu tidak berguna bagimu . * Bila kamu berteriak , biarlah patung-patung itu menyelamatkan kamu ! Mereka akan hilang diterbangkan angin dan lenyap dengan satu hembusan napas ! Tetapi orang yang berlindung pada-Ku akan mewarisi negeri itu dan menyembah Aku di Rumah-Ku ." * Ada yang berkata , "Buatlah dan siapkanlah jalan bagi umat-Ku , singkirkanlah segala rintangan ." * Sebab beginilah kata Allah Yang Mahatinggi dan kudus , yang berkuasa untuk selama-lamanya , "Aku tinggal di tempat yang tinggi dan suci , tapi juga di antara orang-orang yang rendah hati dan yang menyesali dosa-dosanya , untuk memulihkan semangat dan harapan mereka . * Tidak untuk selamanya Aku mempersalahkan umat-Ku ; tidak untuk seterusnya Aku marah , supaya mereka jangan patah semangat , padahal Akulah yang menghidupkan mereka . * Dosa keserakahan mereka membuat Aku marah , sebab itu mereka Kuhukum dan Kutinggalkan . Tetapi mereka keras kepala dan tetap memilih jalannya sendiri . * Aku sudah melihat kelakuan mereka , tetapi mereka akan Kusembuhkan juga . Aku akan membimbing dan menolong mereka dan menghibur orang yang bersedih hati . * Aku akan memberi ketentraman kepada semua orang , baik yang dekat maupun yang jauh . Aku akan menyembuhkan umat-Ku . * Tetapi orang jahat adalah seperti laut yang berombak dan tak pernah tenang . Arusnya membawa sampah dan lumpur . * Tak ada ketentraman bagi orang berdosa ," kata TUHAN . * TUHAN berkata , "Berteriaklah sekuat tenaga ! Beritahukanlah kepada umat-Ku dosa-dosa mereka . * Mereka menyembah Aku setiap hari , dan ingin mengetahui kehendak-Ku , seolah-olah mereka melakukan yang baik , dan setia kepada hukum-Ku . Mereka berkata bahwa mereka senang menyembah Aku dan menginginkan hukum-Ku yang adil ." * Bangsa itu bertanya , "Apa gunanya berpuasa kalau TUHAN tidak melihat ? Apa gunanya kita merendahkan diri kalau Ia tidak memperhatikan ?" TUHAN berkata , "Sesungguhnya , sementara kamu berpuasa , kamu mencari keuntungan sendiri dan memeras orang-orang upahanmu . * Sementara berpuasa , kamu berbantah dan berkelahi dan bertindak dengan kekerasan . Sangkamu cara kamu berpuasa menggerakkan Aku untuk mendengarkan doa-doamu ? * Apabila kamu berpuasa , kamu menyiksa dirimu ; kamu menundukkan kepalamu seperti daun rumput . Kamu membentangkan kain karung dan menaburkan abu , dan berbaring di atasnya . Itukah yang kamu sebut puasa ? Sangkamu Aku senang dengan perbuatanmu itu ? * Inilah puasa yang Kukehendaki : Lepaskanlah belenggu penindasan dan beban ketidakadilan , dan bebaskanlah orang-orang yang tertindas . * Bagilah makananmu dengan orang yang lapar , terimalah orang-orang gelandangan di rumahmu . Berilah pakaian kepada orang telanjang , dan jangan menolak saudaramu yang perlu ditolong . * Maka terang akan menyingsing bagimu seperti fajar , dan luka-lukamu akan segera sembuh . Aku akan menyertaimu untuk menyelamatkan kamu . Kehadiran-Ku akan melindungi kamu dari segala penjuru . * Apabila kamu berdoa , Aku akan mengabulkannya . Apabila kamu berseru kepada-Ku , Aku akan menjawab . Jangan lagi menindas sesamamu , hentikanlah permusuhan dan fitnah . * Berilah makan kepada orang lapar dan tolonglah orang-orang yang tertindas . Kalau kamu berbuat begitu , maka kegelapan di sekitarmu akan menjadi seterang siang . * Aku akan selalu membimbing kamu dan mengenyangkan kamu di tanah yang kering ; Aku akan menjaga kamu supaya tetap sehat dan kuat . Kamu akan seperti taman yang cukup airnya , seperti mata air yang tak pernah menjadi kering . * Kota yang sudah lama menjadi reruntuhan akan kamu bangun kembali di atas dasar yang lama . Kamu akan disebut 'Bangsa yang membangun kembali tembok-tembok dan membetulkan rumah-rumah yang hancur .'" * TUHAN berkata , "Hormatilah hari Sabat sebagai hari untuk TUHAN . Jangan mengurus kepentinganmu sendiri pada hari itu . Rayakanlah hari itu sebagai hari bahagia ; hormatilah hari TUHAN dengan tidak bepergian ; jangan juga bekerja atau bicara yang sia-sia . * Maka kamu akan gembira karena mengabdi kepada-Ku . Aku akan membuat kamu terhormat di seluruh dunia . Kamu akan hidup senang dengan hasil tanah pusaka Yakub , nenek moyangmu . Aku , TUHAN telah berbicara ." * Jangan mengira TUHAN terlalu lemah untuk menyelamatkan kamu , atau terlalu tuli untuk mendengar seruanmu . * Karena kejahatanmulah maka Ia tidak mendengarkan waktu kamu berdoa kepada-Nya . Dosa-dosamulah yang memisahkan kamu dari Allah . * Kamu bersalah karena berdusta dan berbuat curang , karena melakukan tindak kekerasan dan membunuh . * Kamu mengadukan perkara tanpa alasan dan menghakimi dengan tidak adil . Kamu berdusta dan mengandalkan yang sia-sia ; kamu membuat rencana untuk mencelakakan orang lain dan melakukan kejahatan . * Rencana-rencanamu yang jahat membawa maut seperti telur ular berbisa . Kalau telur itu dipecahkan , keluarlah ularnya . Rencana itu sama sekali tidak berguna bagimu , seperti pakaian yang ditenun dari sarang laba-laba ! * (59:5 ) * Kamu terus-menerus merencanakan yang jahat , dan ingin segera melaksanakannya . Tanpa ragu-ragu kamu membunuh orang yang tak bersalah . Ke mana saja kamu pergi , kamu meninggalkan keruntuhan dan kebinasaan . * Kamu tidak mengusahakan kerukunan , dan semua perbuatanmu tidak adil . Jalanmu berbelit-belit , dan orang yang mengikuti jalan itu tidak akan bahagia . * Bangsa itu berkata kepada Allah , "Sekarang kami tahu mengapa Engkau tidak menyelamatkan kami dari orang-orang yang menindas kami . Kami menantikan terang , tetapi hanya ada kegelapan . * Kami meraba-raba seperti orang buta ; di tengah hari kami tersandung seperti di tengah malam ; di tengah orang hidup kami seperti orang mati . * Kami ketakutan dan kesedihan ; kami mencari keadilan , tetapi tidak ada ; kami mengharapkan keselamatan , tetapi sia-sia . * Sungguh banyaklah kejahatan kami terhadap-Mu ; dosa-dosa kami mempersalahkan kami . Kami sungguh-sungguh menyadari kejahatan kami , dan mengetahui dosa-dosa kami . * Kami telah mungkir dan memberontak terhadap TUHAN , dan tak mau mengikuti Allah kami . Kami telah menindas orang lain dan menyeleweng ; pikiran kami sesat , dan kata-kata kami bohong . * Hukum yang adil sudah disingkirkan , dan keadilan dijauhkan . Kejujuran diremehkan di tempat-tempat umum , dan ketulusan dikesampingkan . * Tak ada lagi orang yang jujur , dan siapa yang menjauhi kejahatan , ia sendiri menjadi korban kejahatan ." TUHAN telah melihatnya , dan Ia tidak senang bahwa tak ada lagi keadilan . * Ia heran bahwa tak ada yang tampil dan tak ada yang membela . Maka Ia memakai kuasa-Nya sendiri untuk menyelamatkan dan memberi mereka kemenangan . * Ia memakai keadilan dan keselamatan sebagai baju besi dan topi baja . Ia bertekad untuk memulihkan keadaaan dan membalas ketidakadilan . * Ia membalas musuh-musuh-Nya sesuai dengan perbuatan mereka . Bahkan bangsa-bangsa di pulau-pulau yang jauh tidak luput dari hukuman-Nya . * Kuasa dan keagungan-Nya akan ditakuti semua orang dari timur sampai ke barat . Ia akan datang seperti sungai yang deras yang digelorakan angin yang kencang . * TUHAN berkata kepada umat-Nya , "Aku akan datang ke Yerusalem untuk menyelamatkan kamu semua yang bertobat dari dosa-dosamu . * Aku membuat perjanjian dengan kamu : Kamu Kuberi kuasa-Ku dan ajaran-Ku untuk selama-lamanya . Ajarkanlah kepada anak-anakmu supaya mereka pun dapat mengajarkannya turun-temurun sekarang sampai selama-lamanya ." * Bangkitlah dan jadilah terang , hai Yerusalem , sebab terang keselamatanmu sudah datang ; Allah menyinari engkau dengan kemuliaan-Nya . * Bumi diliputi kegelapan , bangsa-bangsa ditutupi kekelaman ; tetapi terang TUHAN terbit di atasmu , cahaya kehadiran-Nya menjadi nyata di atasmu . * Bangsa-bangsa datang berduyun-duyun ke terangmu , raja-raja tertarik oleh cahaya yang terbit bagimu . * Lihatlah apa yang terjadi di sekelilingmu ; rakyat berhimpun untuk pulang kepadamu . Anak-anakmu laki-laki datang dari jauh , anak-anakmu perempuan digendong . * Melihat itu engkau heran dan wajahmu berseri ; engkau terharu dan berbesar hati . Harta bangsa-bangsa dibawa kepadamu , kekayaan dari seberang laut melimpahimu . * Negerimu dikerumuni banyak unta , mereka datang dari Midian dan Efa . Dari Syeba orang membawa emas dan kemenyan , sambil memuji perbuatan TUHAN . * Kambing domba Kedar dibawa kepadamu domba jantan dari Nebayot tersedia untuk ibadatmu . Kurban itu menyenangkan hati TUHAN Ia menyemarakkan Rumah-Nya yang penuh keagungan . * Apakah itu yang melayang seperti awan seperti merpati yang sedang terbang pulang ? * Itulah kapal-kapal yang datang berlabuh membawa umat Allah pulang dari negeri jauh . Perak dan emas dibawanya serta untuk memuji TUHAN Allahmu ; bagi Allah Israel Yang Mahasuci , yang membuat umat-Nya dihormati . * TUHAN berkata kepada Yerusalem , "Orang asing akan membangun kembali tembokmu , dan raja-raja akan melayanimu . Dulu Aku menghukum engkau dalam kemarahan-Ku , tetapi sekarang Aku berkenan mengasihanimu . * Siang malam pintu gerbangmu akan terbuka , supaya kekayaan bangsa-bangsa dapat diantar kepadamu , dengan raja-raja mereka sebagai tawanan . * Bangsa dan kerajaan yang tak mau mengabdi kepadamu , akan binasa dan hilang lenyap . * Kebanggaan hutan Libanon akan diangkut kepadamu kayu pohon berangan , cemara dan eru untuk menjadikan Rumah-Ku semarak , dan memperindah tempat Aku berpijak . * Anak-anak penindasmu datang bersujud , yang pernah menghina engkau akan tunduk , engkau akan disebut 'Kota TUHAN ', 'Sion , Kota Allah Kudus Israel '. * Engkau tak akan ditinggalkan dan dibenci , dan tidak dibiarkan menjadi sunyi sepi . Engkau Kujadikan kebanggaan abadi , tempat kegembiraan untuk selamanya . * Engkau akan dipelihara bangsa-bangsa dan raja-raja , seperti seorang ibu memelihara anaknya . Maka tahulah engkau bahwa Aku TUHAN , Penyelamatmu , dan bahwa Allah Israel yang kuat Pembebasmu . * Aku membawa emas sebagai ganti perunggu , dan perak sebagai ganti besi . Kuberi perunggu sebagai ganti kayu , dan besi sebagai ganti batu . Negerimu akan Kubuat aman dan tentram , dan diperintah dengan keadilan . * Tak akan ada lagi berita tentang kekerasan di negerimu , tentang kehancuran dan keruntuhan di wilayahmu . Seperti tembok Aku akan melindungi engkau , dan engkau akan memuji Aku sebagai penyelamatmu . * Engkau tak perlu disinari matahari di waktu siang , dan tak perlu diterangi bulan di waktu malam . Sebab Aku TUHAN menjadi penerang abadi bagimu , Aku menyinari engkau dengan keagungan-Ku . * Bagimu akan ada matahari yang tak pernah terbenam , dan bulan yang tak pernah surut . Sebab Aku TUHAN menjadi penerang abadi bagimu masa berkabungmu akan berakhir . * Pendudukmu akan bertindak dengan benar , mereka akan memiliki negeri untuk selama-lamanya . Mereka seperti cangkokan yang Kutanam sendiri , untuk menyatakan keagungan-Ku . * Bahkan keluarga yang kecil dan hina akan menjadi bangsa yang besar dan kuat . Aku TUHAN akan segera bertindak , pada saat yang tepat ." * Kuasa TUHAN Yang Mahatinggi ada padaku ; Ia memilih dan mengutus aku untuk membawa kabar baik kepada orang miskin dan menyembuhkan orang yang remuk hatinya ; untuk mengumumkan kepada orang tahanan bahwa mereka segera dibebaskan , dan kepada orang-orang dalam penjara bahwa mereka akan dilepaskan .

Seeker Overlay: Off On

[BookofIsaiah] [Isaiah:55] [Isaiah:56-60 ] [Isaiah:57] [Discuss] Tag Isaiah:56-60 [Audio][Presentation]
Bible:
Bible:
Book: