Jeremiah:36



Seeker Overlay ON

* Sebermula , maka pada sekali peristiwa , yaitu pada tahun yang keempat dari pada kerajaan Yoyakim bin Yosia , raja Yehuda , datanglah firman ini dari pada Tuhan kepada Yermia , bunyinya : * Ambillah akan dirimu kertas segulungan , suratkanlah padanya segala firman yang telah Kukatakan kepadamu akan hal orang Israel dan akan hal orang Yehuda dan akan hal segala bangsa , dari pada hari Aku berfirman kepadamu , yaitu dari pada zaman Yosia , datang kepada hari ini . * Mudah-mudahan didengar juga oleh bangsa Yehuda akan segala perkara jahat yang hendak Kulakukan atasnya ; supaya mereka itu bertobat masing-masing dari pada jalannya yang jahat dan Akupun mengampuni kejahatannya dan dosanya . * Hata , maka oleh Yermia dipanggillah akan Barukh bin Neria , lalu Barukhpun menyuratlah dari pada lidah Yermia segala firman Tuhan yang telah dikatakannya kepadanya pada gulungan kertas itu . * Maka disuruh Yermia akan Barukh , katanya : Bahwa aku ada aral , sehingga tiada dapat aku masuk ke dalam rumah Tuhan . * Sebab itu hendaklah engkau pergi , bacakanlah bunyi gulungan surat yang telah kausuruhkan dari pada lidahku , yaitu segala firman Tuhan , kepada pendengaran orang banyak yang di dalam rumah Tuhan pada hari puasa , demikianpun kepada pendengaran segenap orang Yehuda yang akan datang dari negeri-negerinya hendaklah kaubacakan dia . * Mudah-mudahan permintaan doa mereka itu dikabulkan di hadapan hadirat Tuhan , serta mereka itu bertobat masing-masing dari pada jalannya yang jahat ; karena dengan sangat besarlah murka dan kehangatan amarah Tuhan sudah berfirman dan mengamang-amang bangsa ini . * Hata , maka oleh Barukh bin Neria dibuatlah setuju dengan segala sesuatu yang dipesan oleh nabi Yermia kepadanya , dibacakannya dari pada surat itu segala firman Tuhan di dalam rumah Tuhan . * Maka jadi pada tahun yang kelima dari pada kerajaan Yoyakim bin Yosia , raja Yehuda , pada bulan yang kesembilan , diseru-serukan oranglah suatu hari puasa di hadapan hadirat Tuhan bagi segenap bangsa yang di Yeruzalem dan bagi mereka sekalian yang datang dari segala negeri Yehuda ke Yeruzalem . * Maka dibacakanlah Barukh dari pada surat itu segala perkataan Yermia kepada pendengaran segenap orang banyak itu di dalam rumah Tuhan , di dalam bilik Gemarya bin Safan , karkun itu , di dalam serambi yang di atas sekali , pada tudung pintu baharu rumah Tuhan . * Setelah Mikhaya bin Gemarya bin Safan mendengar segala firman Tuhan dari pada surat itu , * maka turunlah ia ke istana baginda langsung ke bilik karkun , maka sesungguhnya adalah duduk di sana segala penghulu , yaitu Elisama , karkun , dan Delaya bin Semaya dan Elnatan bin Akhbor dan Khemarya bin Safan dan Zedekia bin Hananya dan segala penghulu itu . * Maka oleh Mikhaya diberitahu kepada mereka itu segala firman yang telah didengarnya , apabila dibacakan Barukh bunyi surat itu kepada pendengaran orang banyak . * Lalu disuruhkan oleh segala penghulu itu akan Yehudi bin Netanya bin Selemya bin Kusy mendapatkan Barukh , mengatakan : Adapun gulungan surat yang sudah kaubacakan bunyinya kepada pendengaran orang banyak itu , hendaklah kauambil pada tanganmu , lalu datanglah ke mari . Maka oleh Barukh bin Neriapun diambil akan gulungan surat itu pada tangannya , lalu pergilah ia mendapatkan mereka itu . * Maka kata mereka itu kepadanya : Silakanlah tuan duduk , bacakan apalah dia kepada pendengaran kamipun . Maka Barukhpun membacakanlah dia kepada pendengaran mereka itu . * Maka sesungguhnya serta didengar oleh mereka itu bunyi segala firman itu , maka gentarlah mereka itu serta memandang seorang kepada seorang , lalu katanya kepada Barukh : Tak dapat tiada kami maklumkan juga segala firman ini kepada baginda . * Lalu bertanyalah mereka itu akan Barukh , katanya : Berilah kiranya kami tahu bagaimana engkau sudah menyurat segala firman ini ? Dari pada lidahnyakah ? * Maka sahut Barukh kepada mereka itu : Dengan lidahnya juga dibacakannya kepadaku segala firman ini , lalu kusuratkan dia dengan dawat dalam surat ini . * Maka kata segala penghulu itu kepada Barukh : Pergilah engkau , sembunyikanlah dirimu , baik engkau baik Yermia , seorangpun jangan tahu di mana tempatmu . * Setelah itu , maka masuklah mereka itu menghadap baginda di penghadapan , tetapi gulungan surat itu sudah diletakkannya dahulu di dalam bilik Elisama , karkun itu , maka dimaklumkannyalah segala firman itu kepada pendengaran baginda . * Hata , maka oleh bagindapun disuruhkan Yehudi pergi mengambilkan gulungan surat itu ; lalu diambilnya dari dalam bilik Elisama , karkun itu , maka dibacakan Yehudi akan dia kepada pendengaran baginda dan kepada pendengaran segala penghulu yang menghadap baginda . * Adapun pada masa itu adalah baginda bersemayam di dalam bilik panas , karena adalah bulan yang kesembilan , dan pada perdiangan yang di hadapan baginda itupun adalah api bernyala . * Maka sesungguhnya setelah sudah dibacakan Yehudi tiga empat pasal , dikerat-kerat oleh baginda akan dia dengan pisau perancung , kerat-keratnya dicampakkannya ke dalam api yang pada perdiangan itu , sehingga habislah sudah segenap gulungan surat itu dimakan oleh api yang pada perdiangan itu . * Maka tiada hati mereka itu berdebar dan tiada juga dikoyak-koyakkannya pakaiannya , baik baginda baik segala hamba baginda , apabila didengarnya segala firman itu . * Kendatilah , Elnatan dan Delaya dan Gemarya juga sangat meminta kepada baginda , jangan dibakarnya habis akan gulungan surat itu , tetapi baginda tiada mau menurut katanya . * Tambahan pula disuruh baginda akan Yerahmiel bin Hamelekh dan Zeraya bin Azriel dan Selemya bin Abdiel menangkap karkun Barukh dan nabi Yermia itu , tetapi Tuhan juga sudah menyembunyikan keduanya . * Maka pada masa itu datanglah firman Tuhan kepada Yermia , yaitu setelah sudah dibakar habis oleh baginda akan gulungan surat yang telah disuratkan oleh Barukh dari pada lidah Yermia , bunyinya : * Ambilkanlah pula akan dirimu gulungan surat yang lain , suratkanlah padanya segala firman yang mula , yang telah ada pada gulungan surat yang dahulu , yang telah dibakar habis oleh Yoyakim raja Yehuda itu . * Dan katakanlah olehmu kepada Yoyakim , raja Yehuda : Demikianlah firman Tuhan : Bahwa engkau sudah membakar habis akan gulungan surat itu , katamu : Mengapa engkau menyurat padanya demikian bunyinya : Tak dapat tiada raja Babil akan datang kelak membinasakan negeri ini dan dijadikannya bahwa seorang manusia atau seekor binatangpun tiada lagi dalamnya ? * Maka sebab itu firman Tuhan akan hal Yoyakim , raja Yehuda , demikian : Padanya tiada akan ada orang yang bersemayam di atas takhta kerajaan Daud ; maka mayatnya akan tercampak pada siang hari dalam panas dan pada malam dalam dingin ; * maka Aku akan membalas kepadanya dan kepada segala anak cucunya dan kepada segala hambanya segala kejahatan mereka itu , dan Aku kelak mendatangkan atas mereka itu dan atas segala orang isi Yeruzalem dan atas segala orang Yehudapun segala perkara jahat yang telah Kujanji kepadanya , tetapi tiada mereka itu mau dengar . * Hata , maka oleh Yermiapun diambillah gulungan surat yang lain , lalu diberikannyalah kepada karkun Barukh bin Neria ; maka inipun menyuratlah padanya dari pada lidah Yermia segala bunyi surat yang telah dibakar habis oleh Yoyakim , raja Yehuda itu , dengan api , dan ditambahkan pula padanya beberapa perkataan yang demikian .

Seeker Overlay: Off On

[BookofJeremiah] [Jeremiah:35] [Jeremiah:36] [Jeremiah:37] [Discuss] Tag Jeremiah:36 [Audio][Presentation]
Bible:
Bible:
Book: