Bible:
Filter: String:

NONE.filter - bahasa Bagikan:



bahasa@Genesis:49:27 @ Benyamin adalah serigala ganas. Di pagi hari ia menerkam mangsanya. Di malam hari ia membagi-bagikannya."

bahasa@Exodus:15:9 @ Kata musuh, 'Mereka akan kukejar dan kutangkap, kuhunus pedangku, dan kutumpas mereka. Lalu semua harta mereka kurampas, kubagi-bagikan dan kunikmati sampai puas.'

bahasa@Numbers:26:53 @ "Bagikanlah tanah itu kepada suku-suku bangsa Israel menurut besarnya masing-masing suku.

bahasa@Numbers:33:54 @ Kemudian kamu harus membagikannya menjadi milik pusaka kaum-kaummu dengan jalan membuang undi. Kepada kaum yang besar harus kamu berikan bagian yang besar, dan kepada kaum yang kecil, bagian yang kecil.

bahasa@Numbers:34:13 @ Musa berkata kepada bangsa Israel, "Itulah tanah yang akan kamu terima dengan cara membuang undi, tanah yang menurut perintah TUHAN harus dibagikan kepada sembilan setengah suku bangsa Israel.

bahasa@Numbers:34:14 @ Suku-suku Ruben dan Gad serta sebagian dari suku Manasye sudah menerima bagian mereka, dan tanah itu pun sudah dibagikan kepada keluarga-keluarga mereka.

bahasa@Numbers:34:17 @ "Yang harus membagikan tanah itu di antara kamu adalah Imam Eleazar, dan Yosua anak Nun.

bahasa@Numbers:34:18 @ Tunjuklah juga seorang pemimpin dari setiap suku untuk menolong Eleazar dan Yosua membagikan tanah itu."

bahasa@Numbers:34:29 @ Itulah orang-orang yang diperintahkan TUHAN untuk membagikan tanah pusaka kepada bangsa Israel di negeri Kanaan.

bahasa@Numbers:36:2 @ Kata mereka, "TUHAN menyuruh kamu membagikan tanah itu kepada orang Israel dengan cara membuang undi. Ia juga menyuruh kamu memberikan tanah pusaka saudara kami Zelafehad kepada anak-anaknya perempuan.

bahasa@Deuteronomy:29:8 @ Tanah mereka kita rebut dan kita bagikan kepada suku Ruben, Gad dan sebagian suku Manasye.

bahasa@Deuteronomy:32:8 @ Ketika Yang Mahatinggi membagikan tanah, setiap bangsa ditentukan wilayahnya dengan suatu ilah sebagai penguasa.

bahasa@Joshua:12:7 @ Raja-raja yang dikalahkan oleh Yosua bersama-sama bangsa Israel ialah semua raja-raja di daerah sebelah barat Sungai Yordan, dari Baal-Gad di Lembah Libanon terus sampai ke Pegunungan Gundul di sebelah selatan dekat Edom. Daerah itu dibagi-bagikan Yosua kepada suku-suku bangsa Israel untuk menjadi tanah milik mereka.

bahasa@Joshua:13:6 @ Termasuk juga seluruh daerah orang Sidon, yang tinggal di daerah pegunungan antara gunung-gunung Libanon dan Misrefot-Maim." "Semua bangsa-bangsa itu akan Kuusir nanti, pada waktu umat Israel memerangi mereka," kata TUHAN selanjutnya kepada Yosua. "Tanah itu harus kaubagi-bagikan kepada umat Israel untuk menjadi tanah milik mereka, seperti yang sudah Kuperintahkan kepadamu.

bahasa@Joshua:13:7 @ Jadi, sekarang bagi-bagikanlah tanah itu kepada sembilan suku dalam bangsa Israel, dan kepada separuh dari suku Manasye, supaya itu menjadi tanah milik mereka."

bahasa@Joshua:14:1 @ Berikut ini adalah kisah tentang bagaimana negeri Kanaan sebelah barat Sungai Yordan dibagi-bagikan di antara umat Israel. Yang membagi-bagi tanah itu kepada umat Israel ialah Imam Eleazar, Yosua anak Nun, dan kepala-kepala keluarga dalam suku-suku bangsa Israel.

bahasa@Joshua:14:2 @ Sebagaimana yang sudah diperintahkan TUHAN kepada Musa, daerah-daerah sebelah barat Sungai Yordan yang ditentukan untuk sembilan setengah suku bangsa Israel, harus dibagi-bagikan melalui undian.

bahasa@Joshua:21:8 @ Demikianlah orang Israel membagi-bagikan kota-kota tersebut dengan tanah-tanah padangnya melalui undian kepada orang Lewi, seperti yang diperintahkan TUHAN melalui Musa.

bahasa@Joshua:22:6 @ Kemudian Yosua memberikan restunya dan melepaskan mereka kembali ke wilayah mereka dengan memberikan pesan ini, "Kalian sekarang kaya dan kalian kembali dengan membawa banyak ternak, perak, emas, tembaga, besi dan pakaian. Bagi-bagikanlah juga hasil jarahanmu itu kepada orang-orang sesukumu yang lain." Maka suku Ruben, Gad, dan suku Manasye yang di timur Yordan itu meninggalkan orang Israel lainnya, lalu berangkat dari Silo di Kanaan menuju ke tanah mereka sendiri di daerah Gilead. Mereka mendiami tanah itu atas perintah TUHAN melalui Musa. (Separuh suku Manasye sudah menerima dari Musa, tanah di sebelah Sungai Yordan, dan separuh suku Manasye yang lainnya menerima dari Yosua tanah di sebelah barat Sungai Yordan bersama-sama dengan suku-suku yang lain.)

bahasa@Joshua:23:4 @ Tanah bangsa-bangsa yang masih tertinggal, begitu juga tanah semua bangsa yang telah saya kalahkan, yaitu tanah yang terbentang dari sebelah timur Sungai Yordan terus ke barat sampai ke Laut Tengah, semuanya itu sudah saya bagikan kepadamu untuk menjadi milikmu.

bahasa@2Samuel:6:19 @ Kemudian membagi-bagikan makanan kepada mereka semua. Setiap orang yang ada di situ baik laki-laki maupun wanita diberinya sepotong daging panggang, roti dan kue kismis. Setelah itu mereka semua pulang ke rumahnya masing-masing.

bahasa@1Kings:19:21 @ Elisa kembali ke ladangnya lalu menyembelih sapi-sapinya. Kayu bajaknya dipakainya sebagai kayu api untuk memasak daging sapi-sapi itu. Kemudian ia membagi-bagikan daging itu kepada anak buahnya dan mereka memakannya. Setelah itu Elisa pergi mengikuti Elia dan menjadi pembantunya.

bahasa@2Kings:4:40 @ Setelah masak, ia membagi-bagikannya kepada nabi-nabi itu. Tetapi baru saja mereka mencicipi makanan itu, mereka berteriak kepada Elisa, "Pak, ini racun!" Mereka tidak mau memakannya.

bahasa@2Kings:4:41 @ Maka Elisa menyuruh mengambilkan sedikit tepung, lalu ia menaburkannya ke dalam belanga itu. Setelah itu ia berkata, "Bagikan lagi masakan itu." Ternyata makanan itu tidak berbahaya lagi.

bahasa@2Kings:4:42 @ Pada suatu waktu yang lain, seorang laki-laki datang dari Baal-Salisa. Ia membawa untuk Elisa gandum yang baru dipotong dan juga dua puluh roti yang dibuat dari gandum hasil pertama panen tahun itu. Elisa menyuruh pelayannya membagi-bagikan roti itu kepada nabi-nabi itu,

bahasa@2Kings:4:43 @ tetapi pelayan itu berkata, "Tidak mungkin cukup untuk seratus orang!" Elisa menjawab, "Bagikan saja supaya mereka makan, sebab TUHAN berkata bahwa mereka akan makan dan setelah makan masih ada sisanya."

bahasa@2Kings:4:44 @ Pelayan itu membagikan makanan itu kepada mereka, dan mereka semuanya makan. Setelah makan masih ada sisanya seperti yang dikatakan TUHAN.

bahasa@1Chronicles:6:64 @ Begitulah caranya bangsa Israel membagikan kepada suku Lewi desa-desa bersama padang-padang rumputnya untuk tempat tinggal mereka.

bahasa@1Chronicles:6:65 @ Desa-desa di wilayah suku Yehuda, Simeon dan Benyamin yang telah disebut itu, juga dibagikan melalui undi.

bahasa@1Chronicles:16:3 @ lalu membagi-bagikan makanan kepada mereka semua. Setiap orang yang ada di situ baik laki-laki maupun wanita mendapat sepotong daging panggang, roti dan kue kismis.

bahasa@1Chronicles:29:21 @ Hari berikutnya mereka menyembelih hewan untuk dipersembahkan sebagai kurban kepada TUHAN, lalu dibagikan kepada seluruh rakyat. Selain itu ada 1.000 sapi jantan, 1.000 domba jantan dan 1.000 domba muda yang disembelih dan dibakar utuh di atas mezbah. Mereka juga mempersembahkan anggur yang diwajibkan untuk kurban-kurban itu.

bahasa@2Chronicles:23:9 @ Kepada para perwira itu Yoyada membagikan tombak dan perisai milik Raja Daud yang disimpan di Rumah TUHAN.

bahasa@2Chronicles:28:15 @ Lalu keempat tokoh tersebut bangkit untuk mengurus para tawanan itu. Mereka membagikan pakaian dari barang rampasan itu kepada para tawanan yang memerlukannya. Mereka juga membagikan sepatu, makanan dan minuman. Para tawanan yang luka-luka diobati dengan minyak zaitun. Yang terlalu lemah untuk berjalan, dinaikkan ke atas keledai, lalu semua tawanan itu dibawa ke Yerikho, kota pohon-pohon kurma, supaya dapat pulang ke kampung halaman mereka di Yehuda. Setelah itu orang Israel pulang ke Samaria.

bahasa@2Chronicles:31:14 @ Kore anak Yimna, seorang Lewi yang menjadi pengawal kepala pada Pintu Gerbang Timur di Rumah TUHAN, diserahi tanggung jawab untuk menerima pemberian-pemberian yang dipersembahkan kepada TUHAN, lalu membagi-bagikannya.

bahasa@2Chronicles:31:19 @ Di antara imam-imam yang tinggal di kota-kota yang ditentukan untuk keturunan Harun, atau di padang-padang di sekitar kota-kota itu, ditunjuk petugas-petugas untuk membagi-bagikan bahan makanan kepada semua orang laki-laki dalam keluarga imam, dan kepada setiap orang yang terdaftar dalam suku Lewi.

bahasa@2Chronicles:35:2 @ Yosia membagikan kepada para imam tugas-tugas yang harus mereka kerjakan di Rumah TUHAN, dan ia menganjurkan supaya mereka mengerjakannya dengan baik.

bahasa@2Chronicles:35:13 @ Lalu orang-orang Lewi memanggang kurban Paskah itu di atas api, sesuai dengan peraturan, dan merebus kurban-kurban khusus di dalam kuali, periuk dan belanga, kemudian dagingnya cepat-cepat dibagikan kepada orang-orang.

bahasa@Nehemiah:4:13 @ Sebab itu aku membagi-bagikan pedang, tombak dan panah kepada rakyat, lalu kutempatkan mereka menurut kaumnya masing-masing di belakang tembok, di tempat-tempat yang belum selesai diperbaiki.

bahasa@Nehemiah:8:12 @ Maka pulanglah seluruh rakyat untuk makan dan minum serta membagi-bagikan makanan kepada orang-orang lain. Mereka bergembira karena telah mengerti arti bacaan yang mereka dengar itu.

bahasa@Nehemiah:13:5 @ Elyasib memberikan kepada Tobia sebuah kamar besar yang sebetulnya disediakan khusus untuk menyimpan persembahan gandum, kemenyan, alat-alat yang dipakai di Rumah TUHAN, persembahan untuk para imam, persepuluhan gandum, anggur, dan minyak zaitun, yang akan dibagikan kepada orang-orang Lewi, para pemain musik dan penjaga gerbang Rumah TUHAN.

bahasa@Esther:2:18 @ Setelah itu, raja mengadakan pesta besar sebagai penghormatan kepada Ester dan mengundang semua pegawai serta pembesarnya. Ia mengumumkan hari libur di seluruh kerajaan dan membagi-bagikan hadiah dengan berlimpah-limpah.

bahasa@Esther:9:22 @ Sebab pada hari-hari itulah mereka telah mengalahkan musuh-musuh mereka, sehingga kesedihan dan kepedihan mereka berubah menjadi kegembiraan dan kebahagiaan. Oleh sebab itu mereka harus merayakan hari-hari itu dengan pesta dan perjamuan serta saling memberi makanan dan membagikan sedekah kepada orang miskin.

bahasa@Job:32:7 @ Pikirku, kamulah yang harus berbicara, yang lebih tua harus membagikan hikmatnya.

bahasa@Job:41:6 @ Mungkinkah ia diperdagangkan oleh nelayan-nelayan dan dibagi-bagikan di antara para pedagang?

bahasa@Psalms:22:18 @ (22-19) Mereka membagi-bagikan pakaianku, dan membuang undi atas jubahku.

bahasa@Psalms:60:6 @ (60-8) Dari kediaman-Nya yang suci Allah berkata, "Aku mau bersorak dan membagi-bagikan tanah Sikhem; Lembah Sukot akan Kuundi.

bahasa@Psalms:68:12 @ (68-13) "Raja-raja dan pasukannya sudah lari!" Mereka lari seperti merpati yang terbang pergi. Para wanita di rumah membagi-bagikan, perak dan emas yang ditinggalkan. Sekalipun banyak yang tidak ikut berperang, umat Allah telah memperoleh kemenangan.

bahasa@Psalms:78:55 @ Di depan umat-Nya Ia mengusir penduduk di situ lalu dibagi-bagikan-Nya negeri itu kepada semua suku bangsa Israel, umat-Nya, sehingga mereka dapat mendiami kemah-kemah musuh.

bahasa@Psalms:108:7 @ (108-8) Dari kediaman-Nya yang suci Allah berkata, "Aku mau bersorak dan membagi-bagikan tanah Sikhem, Lembah Sukot akan Kuundi.

bahasa@Psalms:112:9 @ Ia membagi-bagikan hartanya, dan memberi sedekah kepada orang miskin; ia selalu melakukan yang baik, sebab itu ia berkuasa dan dihormati.

bahasa@Proverbs:31:15 @ Pagi-pagi buta ia bangun untuk menyiapkan makanan bagi keluarganya, dan untuk membagi-bagikan tugas kepada pelayan-pelayannya.

bahasa@Ezekiel:16:41 @ Mereka akan membakar rumah-rumahmu dan menyuruh para wanita menyaksikan penghukumanmu. Demikianlah akan Kuhentikan perzinahanmu. Engkau tak akan membagi-bagikan hadiah lagi kepada kekasih-kekasihmu.

bahasa@Ezekiel:45:1 @ Sebelum tanah itu dibagi-bagikan untuk menjadi tanah pusaka bagi setiap suku, harus dipisahkan satu bagian untuk TUHAN. Tanah itu panjangnya harus 12,5 kilometer, dan lebarnya 10 kilometer. Seluruh daerah itu dinyatakan suci.

bahasa@Ezekiel:47:13 @ TUHAN Yang Mahatinggi berkata, "Inilah batas-batas tanah yang akan dibagi-bagikan kepada keduabelas suku Israel. Suku Yusuf menerima dua bagian.

bahasa@Daniel:11:24 @ Dengan licik ia akan menyerbu daerah-daerah yang subur pada waktu penduduk merasa aman di situ. Ia akan melakukan apa yang belum pernah dilakukan oleh nenek moyangnya. Lalu ia akan membagi-bagikan kepada para pendukungnya segala barang rampasan dan kekayaan yang didapatnya dalam peperangan. Ia akan membuat siasat untuk menyerang tempat-tempat yang berbenteng, tetapi waktunya segera akan habis.

bahasa@Joel:3:2 @ Semua bangsa akan Kukumpulkan dan Kubawa ke Lembah Penghakiman. Lalu Kuadili mereka di situ atas kejahatannya terhadap umat-Ku karena mereka telah membagi-bagikan tanah Israel dan umat-Ku mereka buang ke berbagai negeri.

bahasa@Matthew:14:19 @ Kemudian Ia menyuruh orang banyak itu duduk di atas rumput. Lalu Ia mengambil lima roti dan dua ikan itu, lalu menengadah ke langit dan mengucap syukur kepada Allah. Sesudah itu Ia membelah-belah roti itu dengan tangan-Nya dan memberikan-Nya kepada pengikut-pengikut-Nya untuk dibagi-bagikan kepada orang banyak itu.

bahasa@Matthew:15:36 @ Lalu Ia mengambil ketujuh roti dan ikannya, kemudian mengucap syukur kepada Allah. Sesudah itu Ia membelah-belah roti dan ikan itu dengan tangan-Nya, lalu memberikan-Nya kepada pengikut-pengikut-Nya. Dan mereka membagi-bagikannya kepada orang banyak itu.

bahasa@Matthew:27:35 @ Kemudian mereka menyalibkan Dia, dan membagi-bagikan pakaian-Nya dengan undian.

bahasa@Mark:6:41 @ Kemudian Yesus mengambil lima roti dan dua ikan itu, lalu menengadah ke langit dan mengucap terima kasih kepada Allah. Sesudah itu, Ia membelah-belah roti itu dengan tangan-Nya dan memberikannya kepada pengikut-pengikut-Nya untuk dibagi-bagikan kepada orang banyak itu. Dan dua ikan itu dibagi-bagikan juga kepada mereka semua.

bahasa@Mark:8:6 @ Maka Yesus menyuruh orang banyak itu duduk di atas tanah, lalu Ia mengambil ketujuh roti itu dan mengucap syukur kepada Allah. Kemudian Ia membelah-belah roti itu dengan tangan-Nya dan memberikannya kepada pengikut-pengikut-Nya untuk dibagi-bagikan kepada orang-orang. Maka pengikut-pengikut-Nya melakukannya.

bahasa@Mark:8:7 @ Mereka mempunyai beberapa ekor ikan kecil juga. Yesus mengucap syukur kepada Allah atas ikan-ikan itu, lalu menyuruh pengikut-pengikut-Nya membagi-bagikan ikan-ikan itu juga.

bahasa@Mark:15:24 @ Kemudian mereka menyalibkan Dia, dan membagi-bagikan pakaian-Nya dengan undian untuk menentukan bagian masing-masing.

bahasa@Luke:3:11 @ Yohanes menjawab, "Orang yang mempunyai dua helai baju, harus memberikan sehelai kepada yang tidak punya; dan orang yang mempunyai makanan, harus membagikannya."

bahasa@Luke:9:16 @ Lalu Yesus mengambil lima roti dan dua ikan itu, kemudian menengadah ke langit dan mengucap terima kasih kepada Allah. Setelah itu Ia membelah-belah roti dan ikan itu dengan tangan-Nya lalu memberikannya kepada pengikut-pengikut-Nya untuk dibagi-bagikan kepada orang banyak itu.

bahasa@Luke:11:22 @ Tetapi kalau seorang yang lebih kuat menyerang dan mengalahkan dia, maka orang yang lebih kuat itu akan merampas semua senjata yang diandalkan oleh pemilik rumah itu, lalu membagi-bagikan semua barang-barangnya.

bahasa@Luke:22:17 @ Setelah itu Yesus mengangkat piala anggur, lalu mengucap doa syukur kepada Allah, kemudian berkata, "Ambillah ini, dan bagi-bagikanlah;

bahasa@John:6:11 @ Kemudian Yesus mengambil roti itu, lalu mengucap syukur kepada Allah. Sesudah itu Ia membagi-bagikan roti itu kepada orang banyak. Kemudian Ia membagi-bagikan ikan itu, dan mereka makan sepuas-puasnya.

bahasa@Acts:2:45 @ Mereka menjual barang-barang dan harta milik mereka, lalu membagi-bagikan uangnya di antara mereka semuanya menurut keperluan masing-masing.

bahasa@Acts:4:35 @ dan mereka serahkan kepada rasul-rasul. Kemudian uang itu dibagi-bagikan kepada setiap orang yang memerlukannya.

bahasa@Acts:6:1 @ Pengikut-pengikut Yesus makin lama makin bertambah banyak. Pada waktu itu orang-orang Yahudi yang berbahasa Yunani, menjadi tidak senang terhadap orang-orang Yahudi asli. Yang berbahasa Yunani itu berkata, "Wanita-wanita kami yang sudah janda tidak kebagian bantuan biaya sehari-hari yang dibagi-bagikan kepada orang-orang."

bahasa@Acts:13:19 @ Tujuh bangsa Ia musnahkan di negeri Kanaan untuk membagi-bagikan negeri itu kepada bangsa Israel supaya negeri itu menjadi milik mereka.

bahasa@1Corinthians:10:16 @ Pada waktu kita minum anggur dengan mengucap terima kasih kepada Allah, bukankah itu menunjukkan bahwa kita bersatu dengan Kristus dalam kematian-Nya? Dan pada waktu kita membagi-bagikan roti untuk dimakan bersama-sama, bukankah itu menunjukkan bahwa kita bersatu dalam tubuh Kristus?

bahasa@2Corinthians:9:11 @ Dengan demikian kalian akan serba cukup dalam segala hal sehingga kalian selalu dapat memberi dengan murah hati. Dan pemberian-pemberianmu yang kami bagi-bagikan, menyebabkan banyak orang mengucap terima kasih kepada Allah.

bahasa@2Corinthians:9:13 @ Dan dari kebajikan yang kalian tunjukkan itu, banyak orang Kristen di Yudea akan memuji Allah karena mereka melihat kesetiaanmu terhadap Kabar Baik tentang Kristus yang kalian ikuti itu. Juga, mereka memuji Allah, karena kalian sangat murah hati untuk membagi-bagikan kepada mereka dan kepada semua orang lain apa yang ada padamu.

bahasa@Hebrews:2:4 @ Di samping itu, Allah turut menguatkan kesaksian orang-orang itu dengan mengadakan segala macam keajaiban dan hal-hal luar biasa serta membagi-bagikan pemberian-pemberian dari Roh Allah menurut kemauan-Nya sendiri.


Bible:
Filter: String: