Bible:
Filter: String:

NONE.filter - lama menyanyi:



lama@Exodus:15:1 @ Hata, maka pada masa itu dinyanyikan Musa dan segala bani Israel akan nyanyian ini bagi Tuhan, bunyinya: Aku hendak menyanyi bagi Tuhan, karena tinggi benar kemuliaan-Nya! Telah dicampakkan-Nya kuda serta dengan orang yang mengendarainya ke dalam laut.

lama@Exodus:15:21 @ Maka menyanyilah Miryam berganti-ganti dengan mereka itu, demikianlah bunyinya: Pujilah Tuhan, karena amat besar tinggi-Nya! Bahwa kuda serta dengan orang yang mengendarainya telah dicampakkan-Nya ke dalam laut.

lama@Exodus:32:18 @ Tetapi kata Musa: Bukan ini bunyi sorak kemenangan dan bukan suara orang alah, melainkan kedengaranlah kepadaku bunyi orang menyanyi ramai-ramai.

lama@Judges:5:3 @ Dengarlah olehmu, hai raja-raja! dan berilah telinga, hai penghulu! bahwa aku, bahkan, aku hendak menyanyi bagi Tuhan, aku hendak menyanyikan mazmur bagi Tuhan, Allah Israel.

lama@Judges:5:11 @ Maka sebab sorak-sorak orang yang membahagi-bahagi rampasan di antara segala mata air. Maka di sana menyanyilah orang akan pembalasan Tuhan, akan peri dituntutnya bela orang dusun dalam Israel! Maka sekarang segala umat Tuhanpun pulang ke rumahnya dengan senangnya.

lama@Judges:11:34 @ Hata, setelah sampai Yefta di Mizpa hampir dengan rumahnya, bahwasanya keluarlah anaknya perempuan mengelu-elukan dia sambil menabuh rebana, sambil menyanyi ramai-ramai. Maka adalah ia anaknya yang tunggal, tiada lagi anak padanya, baik laki-laki atau perempuan, melainkan anak ini seorang jua.

lama@1Samuel:18:6 @ Maka pada sekali peristiwa, apabila mereka itu datang kembali dan Daudpun pulang dari pada mengalahkan orang Filistin, keluarlah beberapa berapa orang perempuan dari dalam segala negeri orang Israel dengan menyanyi ramai-ramai, mengelukan baginda raja Saul, serta dengan rebana dan kesukaan dan segala bunyi-bunyian.

lama@1Samuel:18:7 @ Maka segala perempuan itu sambil menabuh sambil menyanyi berganti-ganti, bunyinya: Bahwa Saul sudah membunuh beribu-ribu, tetapi Daud berlaksa-laksa.

lama@1Samuel:21:11 @ Tetapi sembah segala pegawai Akhis kepada baginda: Bukankah ia ini Daud, raja negeri itu? Bukankah orang sudah menyanyi dengan ramai akan halnya, katanya: Saul sudah mengalahkan beribu-ribu orang, tetapi Daud mengalahkan berlaksa-laksa.

lama@2Samuel:22:50 @ Maka sebab itu, ya Tuhan! aku memuji-muji akan Dikau kelak di antara segala bangsa dan akan nama-Mupun aku hendak menyanyikan mazmur.

lama@2Chronicles:29:28 @ Hata, sementara orang menyanyikan pujian dan membunyikan nafiri maka menyembahsujudlah segenap perhimpunan, maka sekalian itu sampai sudah habis korban bakaran itu.

lama@2Chronicles:30:22 @ Maka Yehizkiapun berkata-kata akan membujuk hati segala orang Lewi yang tahu menyanyikan beberapa nyanyian yang elok bagi Tuhan; demikian makanlah mereka itu persembahan masa raya tujuh hari lamanya, serta dipersembahkannya korban syukur dan dipuji-pujinya Tuhan, Allah nenek moyangnya.

lama@Ezra:3:11 @ Maka menyanyilah mereka itu ganti-berganti, sambil memuji-muji dan mengucap syukur kepada Tuhan, sebab mahabaiklah Ia dan kemurahan-Nya atas orang Israel kekal sampai selama-lamanya. Maka segenap orang banyakpun bersorak-soraklah amat gempita tatkala dipuji-puji oranglah akan Tuhan dari karena telah dibubuh alas rumah Tuhan.

lama@Job:38:7 @ tatkala segala bintang fajar ramai-ramai menyanyi dan segala anak Allahpun bersorak-sorak?

lama@Psalms:7:18 @ Bahwa aku hendak memuji-muji Tuhan sebab kebenaran-Nya dan menyanyi mazmur bagi nama Tuhan, Allah taala.

lama@Psalms:9:3 @ Bahwa akan Dikau aku hendak bersukacita dan melompat-lompat dengan kesukaan; aku hendak menyanyi mazmur akan nama-Mu, ya Allah taala!

lama@Psalms:13:6 @ Tetapi haraplah juga aku pada kemurahan-Mu, maka hatiku akan bersukacita akan selamat yang dari pada-Mu, dan aku hendak menyanyi akan Tuhan, oleh sebab telah dibuat-Nya baik akan daku!

lama@Psalms:18:1 @ Bagi biduan besar suatu mazmur Daud, hamba Tuhan, yang telah menyanyikan bagi Tuhan segala perkataan nyanyian ini pada masa telah dilepaskan Tuhan akan dia dari pada tangan segala seterunya dan lagi dari pada tangan Saulpun.

lama@Psalms:18:50 @ Maka sebab itu aku memuji-muji akan Dikau, ya Tuhan! di antara segala bangsa, dan akan nama-Mupun aku hendak menyanyikan mazmur.

lama@Psalms:20:6 @ Maka kami akan menyanyikan puji-pujian oleh karena selamatmu, dan mengangkatkan bendera karena nama Allah kita! Bahwa Tuhan sampaikanlah kiranya segala kehendak hatimu!

lama@Psalms:21:14 @ Permuliakanlah diri-Mu, ya Tuhan! dengan kuat-Mu, maka kami akan menyanyi dan memuji kuasa-Mu dengan mazmur.

lama@Psalms:27:6 @ Maka sekarang juga kepalaku ditinggikan di atas segala seteruku yang mengelilingi aku, maka aku mempersembahkan beberapa korban bakaran dari kesukaan dalam kemah-Nya, dan aku menyanyikan pujian, bahkan, aku menyanyikan mazmur bagi Tuhan!

lama@Psalms:30:13 @ Yaitu supaya aku memuliakan Dikau serta menyanyikan mazmur dengan tiada berkeputusan, ya Tuhan, Allahku! aku hendak memuji-muji Engkau pada selama-lamanya!

lama@Psalms:57:8 @ Hatiku sedia, ya Allah! hatiku sedia, bahwa aku hendak menyanyi dan bermazmur.

lama@Psalms:63:6 @ Bahwa jiwaku seolah-olah dikenyangkan dengan kesedapan yang indah-indah, mulutku serta dengan bibirnyapun bersorak-sorak dan menyanyi dengan bergemar,

lama@Psalms:63:8 @ Karena Engkau telah menjadi penolongku, maka di bawah naung sayap-Mu aku akan menyanyi dengan sukacita.

lama@Psalms:65:14 @ Segala tanah rumput itu diramaikan dengan kawan binatang; segala lembahpun tertudung dengan gandum; sekalian itu bersorak-sorak sambil menyanyi-nyanyi.

lama@Psalms:75:10 @ Tetapi aku ini akan mengabarkannya pada selama-lamanya serta menyanyi mazmur bagi Allah Yakub.

lama@Psalms:87:7 @ Maka orang yang menyanyi dan yang menari ramai-ramai dan lagi segala pancarankupun akan ada di dalammu.

lama@Psalms:92:2 @ Bahwa baiklah orang memuji Tuhan dan menyanyikan mazmur akan nama-Mu, ya Allah taala!

lama@Psalms:95:1 @ Marilah kita menyanyi dengan ramai-ramai bagi Tuhan, biarlah kita bersorak-sorak bagi gunung batu selamat kita!

lama@Psalms:100:2 @ Perbuatlah bakti kepada Tuhan dengan sukacita hatimu, marilah kepada hadirat-Nya dengan menyanyi ramai-ramai.

lama@Psalms:101:1 @ Mazmur Daud. -- Bahwa aku hendak menyanyi dari hal kemurahan dan kebenaran; aku hendak menyanyikan mazmur bagi-Mu, ya Tuhan!

lama@Psalms:104:33 @ Bahwa aku hendak menyanyi bagi Tuhan seumur hidupku lamanya; aku hendak menyanyikan mazmur bagi Allahku selagi aku ada.

lama@Psalms:108:2 @ Bahwa hatiku telah tersedia, ya Allah! aku hendak menyanyi dan bermazmur, bahkan, dengan segenap jiwaku.

lama@Psalms:137:3 @ Karena di sini orang yang telah menawan akan kami itu menyuruhkan kami menyanyikan perkataan suatu nyanyian, dan orang yang telah mencampakkan kami ke bumi itu menyuruh kami memuji-muji, katanya: Nyanyikanlah akan kami barang sesuatu nyanyian Sion!

lama@Psalms:137:4 @ Bagaimana dapat kami menyanyikan suatu puji-pujian Tuhan dalam negeri lain?

lama@Psalms:138:1 @ Mazmur Daud. -- Bahwa aku hendak memuji akan Dikau dengan segenap hatiku, dan di hadapan segala dewata aku hendak menyanyikan mazmur bagi-Mu.

lama@Psalms:138:5 @ Dan mereka itu kelak menyanyi akan peri segala jalan Tuhan karena besarlah kemuliaan Tuhan.

lama@Psalms:144:9 @ Ya Allah! aku hendak menyanyikan bagi-Mu suatu nyanyian yang baharu; aku hendak bermazmur bagi-Mu dengan dandi dan permainan sepuluh tali.

lama@Psalms:145:6 @ Patutlah tiap-tiap orang menyanyikan kepujian perbuatan-Mu yang hebat, dan akupun akan menyebut kebesaran-Mu selalu.

lama@Psalms:145:11 @ Mereka itupun menyanyi akan kemuliaan kerajaan-Mu serta disebutnya mahakuasa-Mu.

lama@Psalms:146:2 @ Bahwa aku hendak memuji Tuhan seumur hidupku lamanya, serta menyanyikan mazmur bagi Allahku selagi aku ini ada.

lama@Proverbs:25:20 @ Seperti orang yang menanggalkan pakaiannya pada masa sejuk, dan seperti cuka disiram kepada luka yang baharu, demikianlah hal orang yang menyanyikan nyanyian bagi orang yang berdukacita hatinya

lama@Isaiah:5:1 @ Bahwa sekarang aku hendak menyanyikan sebiji, nyanyian akan hal kekasihku, sebiji nyanyian akan hal kebun anggur sobatku: Bahwa pada kekasihku adalah sebuah kebun anggur yang subur di atas bukit.

lama@Isaiah:16:10 @ Segala kesukaan dan segala keramaian sudah dilalukan dari pada bendang dan kebun, dan di dalam kebun-kebun anggur tiada lagi orang menyanyi atau bersorak-sorak, tiada lagi diapitnya air anggur di dalam pengapitannya, maka Aku memperhentikan segala sorak keramaian itu.

lama@Isaiah:24:14 @ Maka mereka yang dari pihak laut itu akan menyaringkan suaranya dan menyanyi ramai-ramai dan bersorak-sorak dari karena kemuliaan Tuhan.

lama@Isaiah:27:2 @ Maka pada hari itu juga akan ada suatu kebun anggur yang merah air anggurnya, hendaklah berganti-ganti kamu menyanyi akan halnya.

lama@Isaiah:55:12 @ Karena dengan kesukaan kamu akan keluar dan dengan selamat juga kamu akan dipimpin; bahwa segala gunung dan bukit akan bertempik sorak dan menyanyi ramai-ramai di hadapan kamu dan segala pohon kayu di padangpun akan bertepuk-tepuk tangan.

lama@Amos:6:5 @ Yang menyanyi disertakan bunyi dandi dan mengarang akan dirinya beberapa bunyi-bunyian seperti Daud!

lama@Matthew:26:30 @ Setelah sudah mereka itu menyanyikan puji-pujian, keluarlah mereka itu menuju ke Bukit Zaitun.

lama@Mark:14:26 @ Setelah sudah mereka itu menyanyikan puji-pujian, keluarlah semuanya menuju ke Bukit Zaitun.

lama@Acts:16:25 @ Tetapi tatkala hampir tengah malam, Paulus dan Silas pun berdoalah sambil menyanyikan puji-pujian bagi Allah, maka segala orang yang terpenjara itu pun sedang mendengar mereka itu.

lama@Romans:15:9 @ dan supaya orang kafir pun akan memuliakan Allah sebab rahmat-Nya seperti yang tersurat: Bahwa inilah sebabnya aku memuji Engkau di tengah-tengah orang kafir serta menyanyikan nama-Mu.

lama@1Corinthians:14:15 @ Sekarang apakah halnya? Bahwa aku hendak berdoa dengan roh itu, dan aku hendak juga berdoa dengan akal itu; dan aku hendak menyanyi dengan roh itu, dan aku hendak juga menyanyi dengan akal itu.

lama@Ephesians:5:19 @ serta berkata-kata di antara sama sendirimu dengan mazmur dan puji-pujian dan nyanyian rohani sambil menyanyi dan bunyikan puji-pujian dengan hatimu kepada Tuhan;

lama@Colossians:3:16 @ Biarlah perkataan Kristus itu diam di dalam dirimu dengan limpahnya. Dengan segala hikmat ajar-mengajar dan nasehat-menasehatkan sama sendiri, dengan mazmur dan puji-pujian dan nyanyian rohani menyanyilah dengan syukur kepada Allah di dalam hatimu.

lama@James:5:13 @ Adakah barang seorang di antara kamu yang susah? Hendaklah ia berdoa. Adakah barang seorang yang senang hati? Hendaklah ia menyanyikan Mazmur.

lama@Revelation:5:9 @ Maka menyanyilah mereka itu suatu nyanyian yang baharu, bunyinya, "Berlayaklah Engkau mengambil kitab itu dan membuka meterainya; karena Engkau sudah tersembelih, lalu dengan darah-Mu Engkau menebus (orang) bagi Allah daripada tiap-tiap suku dan bahasa dan kaum dan bangsa,

lama@Revelation:14:3 @ maka mereka itu menyanyi suatu nyanyian baharu di hadapan arasy itu, dan di hadapan keempat zat yang hidup dan segala ketua itu; dan seorang pun tiada dapat belajar nyanyian itu, hanya keseratus empat puluh empat ribu orang, yang ditebus dari bumi.

lama@Revelation:15:3 @ sambil menyanyikan nyanyian Musa hamba Allah itu, dan nyanyian Anak domba itu, katanya, "Besar dan ajaiblah segala perbuatan-Mu, ya Allah, Tuhan Yang Mahakuasa; maka adil dan benarlah segala jalan-Mu, ya Raja segala bangsa.

lama@Revelation:18:22 @ Dan bunyi orang yang bermain kecapi dan yang menyanyi dan yang meniup suling dan nafiri sekali-kali tiada akan terdengar lagi di dalammu, dan seorang yang berkepandaian di dalam sesuatu kepandaian sekali-kali tiada akan didapati lagi di dalammu, dan bunyi kisaran sekali-kali tiada akan terdengar lagi di dalammu,


Bible:
Filter: String: