Bible:
Filter: String:

NONE.filter - lama singgah:



lama@Genesis:19:2 @ sambil sembahnya: Baiklah sekarang tuan singgah apalah ke rumah hamba dan bermalamlah di sana, biar kaki tuan dibasuh, maka esok pagi-pagi hari kelak bolehlah tuan berjalan pula menurut jalan tuan. Maka sahut mereka itu: Tidak, melainkan kami hendak bermalam di luar ini.

lama@Genesis:19:3 @ Maka berturut-turut dibujuknya mereka itu, sehingga mereka itu singgah kepadanya dan masuk ke dalam rumahnya, lalu dijamunya akan mereka itu, diperbuatkannyalah roti yang tiada beragi. Maka mereka itupun makanlah.

lama@Genesis:30:16 @ Hata, apabila datanglah Yakub dari ladang pada petang hari, maka keluarlah Lea pergi mendapatkan dia sambil katanya: Haruslah engkau singgah kepadaku, karena sesungguhnya aku telah mengupah engkau dengan buah dudayim anakku. Maka berseketiduranlah ia dengan dia pada malam itu.

lama@Genesis:38:16 @ Maka singgahlah Yehuda kepada perempuan itu serta katanya: Marilah engkau, biarlah aku berseketiduran dengan dikau. Maka tiada diketahuinya akan perempuan itu menantunya. Lalu sahut perempuan itu: Apakah hendak kauberikan daku, supaya engkau beseketiduran dengan aku?

lama@Judges:18:3 @ Maka serta sampai mereka itu ke rumah Mikha, dikenalnya akan suara orang Lewi yang muda itu, lalu singgah mereka itu kepadanya sambil katanya: Siapa gerangan telah membawa akan dikau ke mari? Apakah pekerjaanmu di sini dan bagaimanakah halmu di sini?

lama@Judges:18:15 @ Maka singgahlah mereka itu ke sana, lalu sampailah ke rumah orang Lewi yang muda itu, yaitu ke rumah Mikha, maka mereka itupun bertanyakan selamatnya.

lama@Judges:19:11 @ Setelah hampir mereka itu kepada Yebus haripun telah amat lingsir, lalu kata hamba itu kepada tuannya: Baiklah tuan berjalan juga, biarlah kami singgah kepada negeri orang Yebuzi ini dan bermalam di dalam negeri itu.

lama@Judges:19:12 @ Tetapi kata tuannya kepadanya: Aku tiada mau singgah kepada negeri yang lain, yang bukan bani Israel punya, melainkan aku hendak langsung berjalan sampai ke Gibea.

lama@Judges:19:15 @ Maka singgahlah mereka itu ke sana, lalu masuk hendak bermalam di dalam negeri Gibea. Setelah sudah masuk maka duduklah ia pada suatu lorong negeri, karena seorangpun tiada yang menjemput akan mereka itu ke dalam rumahnya akan bermalam.

lama@Ruth:4:1 @ Arakian, maka Boazpun pergilah ke pintu gerbang, lalu duduklah di sana, maka sesungguhnya penebus yang telah dikatakan Boaz itupun lalu dari sana; maka kata Boaz: Singgahlah engkau, duduklah di sini, hai si anu! Maka singgahlah ia lalu duduk.

lama@2Samuel:6:10 @ Maka Daud tiada mau tabut Tuhan dihantar kepadanya ke dalam negeri Daud, sebab itu disinggahkan Daud akan dia kepada rumah Obed-Edom, orang Geti.

lama@2Samuel:12:4 @ Hata, maka datanglah seorang perjalanan singgah kepada orang kaya itu, maka disayangkan orang kaya itu akan kambing domba dan lembunya sendiri, tiada ia mau mengambil dia akan disediakan bagi perjalanan yang telah singgah kepadanya itu, melainkan diambilnya akan anak domba orang miskin itu, disediakannya bagi orang yang telah singgah kepadanya.

lama@1Kings:13:7 @ Maka titah baginda kepada aziz Allah itu: Marilah engkau, singgahlah ke dalam istanaku, kuatkanlah dirimu, maka aku memberikan suatu anugerah kepadamu.

lama@1Kings:13:15 @ Maka katanya kepadanya: Marilah sertaku singgahlah ke rumahku dan makanlah roti.

lama@1Kings:13:16 @ Tetapi sahutnya: Tak boleh aku kembali dengan engkau atau singgah kepadamu, dan lagi tiada aku mau makan roti atau minum air dalam negeri ini,

lama@1Kings:17:18 @ Maka kata perempuan itu kepada Elia: Apa gerangan perkaraku dengan dikau, hai aziz Allah? Sudahkah engkau singgah kepadaku hendak mengingatkan salahku dan membunuh anakku?

lama@1Kings:20:39 @ Hata, maka sementara baginda berjalan lalu, berserulah nabi itu kepadanya, sembahnya: Bahwa patik tuanku ini sudah keluar dari tengah peperangan, tiba-tiba datanglah seorang anu singgah kepada patik, dihantarnya kepada patik seorang laki-laki, katanya: Tungguilah olehmu akan orang ini, maka jikalau kiranya ia hilang, niscaya nyawamu akan ganti nyawanya, melainkan engkau menimbang bagiku perak setalenta.

lama@2Kings:4:8 @ Bermula, maka pada sekali peristiwa, yaitu pada suatu hari anu, berjalanlah Elisa terus dari pada negeri Sunem; maka adalah di sana seorang perempuan bangsawan, yang mengajak akan dia singgah makan; kemudian tiap-tiap kali ia berjalan terus dari pada negeri itu singgahlah ia kepadanya lalu duduk makan.

lama@2Kings:4:10 @ Baiklah kita memperbuat akan dia suatu alayat kecil dengan dindingnya, dan dalamnya kita taruh akan dia tempat tidur dan meja dan kursi dan kaki dian, supaya apabila ia singgah kepada kita kelak, bolehlah ia menumpang di situ.

lama@1Chronicles:13:13 @ Maka tiada diberi Daud tabut itu dibawa lalu dari sana kepadanya ke dalam negeri Daud, melainkan disinggahkannya ke dalam rumah Obed-Edom, orang Geti itu.

lama@Job:29:25 @ Apabila aku singgah kepadanya, maka duduklah aku pada hulunya dan bersemayamlah aku selaku raja di antara pasukan dan seperti seorang penghibur di antara orang yang berdukacita.

lama@Proverbs:7:25 @ Janganlah singgah hatimu kepada jalan perempuan itu, janganlah kamu hanyut kepada lorong-lorongnya;

lama@Proverbs:9:16 @ Barangsiapa yang bodoh biarlah ia singgah ke sana, maka kepada orang yang kurang akal katanya:

lama@Jeremiah:14:8 @ Ya Pengharapn orang Israel! ya Penolongnya pada masa kepicikan! Karena apa gerangan Engkau akan selaku orang helat di dalam negeri ini, atau selaku orang perjalanan, yang hanya singgah akan bermalam jua.

lama@Jeremiah:15:5 @ Karena siapa gerangan yang dapat mengasihankan dikau, hai Yeruzalem? siapakah yang dapat menaruh sayang akan dikau? atau siapakah yang hendak singgah akan meminta selamat atasmu?

lama@Luke:2:7 @ Lalu bersalinlah ia akan seorang anak laki-laki, yaitu anak yang sulung; maka dibedunginya dengan kain lampin, dan dibaringkannya di dalam palungan, karena tiada tempat bagi mereka itu di dalam rumah persinggahan.

lama@Luke:9:52 @ serta menyuruhkan beberapa pesuruh di hadapan-Nya. Maka pergilah mereka itu, lalu masuk ke dalam sebuah kampung orang Samaria akan menyediakan bagi-Nya tempat persinggahan.

lama@Luke:11:6 @ karena seorang sahabatku singgah dari perjalanannya kepadaku, maka suatu pun tiada padaku, yang hendak kujamukan dia.

lama@Luke:24:29 @ Tetapi keduanya itu hendak menahankan Dia, katanya, "Tinggallah kiranya dengan kami, karena sudah hampir malam, dan hari pun sudah suntuk." Maka singgahlah Ia tinggal bersama-sama dengan mereka itu.

lama@Acts:9:32 @ Di dalam Petrus berjalan di seluruh daerah itu, maka singgahlah ia pula kepada orang-orang suci yang diam di Lidda.

lama@Acts:20:15 @ Maka berlayarlah kami dari sana, dan pada keesokan harinya kami bertentangan dengan pulau Khios; dan pada lusanya kami singgah di Samos, dan pada tulatnya tibalah kami di Miletus.

lama@Acts:27:3 @ Pada keesokan harinya singgahlah kami di Sidon. Maka Yulius itu, yang berbudi bahasa kepada Paulus, mengizinkan dia pergi kepada sahabat-sahabatnya menyenangkan diri.

lama@Acts:28:12 @ Serta tiba di Sirakusa, maka singgahlah kami di situ tiga hari lamanya.

lama@Acts:28:14 @ Di situlah kami berjumpa dengan saudara-saudara, yang menjemput kami singgah tujuh hari lamanya beserta dengan mereka itu; kemudian pergilah kami ke Rum.

lama@Romans:15:24 @ apabila aku berangkat ke negeri Ispanyol, maka aku harap, di dalam perjalananku, singgah kepadamu dan kamulah mengantar aku ke sana, sesudah dapat aku dahulu memuaskan hatiku di dalam sedikit hal dengan kamu.

lama@1Corinthians:16:7 @ Maka kali ini aku tiada mau singgah sahaja kepadamu, melainkan aku harap hendak tinggal beberapa lamanya serta kamu, jikalau diizinkan Tuhan.

lama@2Corinthians:1:16 @ yaitu aku hendak singgah kepada kamu, kemudian langsung ke Makedonia, dan dari Makedonia balik pula kepadamu, langsung diantar oleh kamu ke tanah Yudea.


Bible:
Filter: String: