Bible:
Filter: String:

NT-EPISTLES.filter - bahasa rusa:



bahasa@Romans:1:28 @ Oleh sebab manusia tidak merasa perlu mengenal Allah, maka Allah membiarkan pikiran mereka menjadi rusak, sehingga mereka melakukan hal-hal yang mereka tidak boleh lakukan.

bahasa@Romans:5:20 @ Yang memberikan hukum agama Yahudi adalah Allah sendiri. Tetapi semakin manusia berusaha mentaati hukum itu, semakin mereka melanggarnya dan berdosa terhadap Allah. Namun semakin manusia berbuat dosa, Allah semakin pula mengasihi mereka.

bahasa@Romans:9:30 @ Jadi, kesimpulannya ialah ini: Bangsa-bangsa lain yang bukan Yahudi tidak berusaha supaya hubungan mereka dengan Allah menjadi baik kembali. Tetapi karena mereka percaya, maka Allah membuat hubungan mereka dengan Dia menjadi baik kembali.

bahasa@Romans:9:31 @ Sebaliknya, orang-orang Yahudi selalu berusaha mentaati hukum supaya hubungan mereka dengan Allah menjadi baik kembali. Tetapi mereka justru tidak berhasil.

bahasa@Romans:12:18 @ Dari pihakmu, berusahalah sedapat mungkin untuk hidup damai dengan semua orang.

bahasa@Romans:14:4 @ Siapakah Saudara sehingga Saudara harus mengadili hamba orang lain? Entah hamba itu jatuh atau bangun, itu adalah urusan tuannya. Dan memang hamba itu akan berdiri tegak, karena Tuhan sanggup membuatnya berdiri tegak.

bahasa@Romans:14:13 @ Oleh karena itu janganlah kita saling menyalahkan. Sebaliknya berusahalah supaya kalian tidak berbuat sesuatu pun yang menyebabkan seorang saudara seiman tergoda dan berdosa.

bahasa@Romans:14:15 @ Tetapi kalau dengan apa yang Saudara makan, seorang saudara seiman disakiti hatinya, maka Saudara tidak lagi bertindak berdasarkan kasih. Kalau Kristus sudah mati untuk seseorang, janganlah membiarkan orang itu dirusak oleh apa yang Saudara makan.

bahasa@Romans:14:20 @ Janganlah, karena soal makanan, Saudara merusak apa yang sudah dikerjakan oleh Allah. Segala makanan memang halal untuk dimakan; tetapi kalau apa yang Saudara makan menyebabkan orang lain berdosa, maka Saudara bersalah.

bahasa@Romans:15:19 @ yang disertai keajaiban-keajaiban dan hal-hal luar biasa; semuanya itu oleh kuasa Roh Allah. Kabar Baik tentang Kristus sudah saya beritakan seluruhnya kepada orang-orang, mulai dari Yerusalem sampai ke Ilirikum.

bahasa@Romans:15:25 @ Tetapi sekarang ini saya mau ke Yerusalem untuk membawa bantuan bagi umat Allah di sana.

bahasa@Romans:15:26 @ Sebab jemaat-jemaat di Makedonia dan Akhaya sudah menyetujui untuk memberikan sumbangan kepada saudara-saudara yang miskin di antara umat Allah di Yerusalem.

bahasa@Romans:15:27 @ Dengan senang hati mereka memutuskan untuk berbuat itu. Memang sebenarnya mereka patut menolong saudara-saudara yang miskin di Yerusalem itu; sebab dari orang-orang Yahudilah orang-orang bukan Yahudi itu sudah menerima berkat-berkat dari Allah. Jadi, orang-orang bukan Yahudi itu patut juga menolong orang-orang Yahudi dengan berkat-berkat kebendaan.

bahasa@Romans:15:28 @ Kalau saya sudah menyelesaikan tugas saya ini, dan menyerahkan kepada mereka yang di Yerusalem itu sumbangan yang sudah dikumpulkan itu, maka saya akan berangkat ke negeri Spanyol melewati kotamu.

bahasa@Romans:15:31 @ Berdoalah supaya Allah melepaskan saya dari tangan orang-orang yang tidak percaya di Yudea, dan supaya tugas saya untuk membawa sumbangan ke Yerusalem diterima dengan senang hati oleh umat Allah di sana.

bahasa@1Corinthians:3:17 @ Kalau ada orang yang merusak Rumah Allah, Allah pun akan merusak orang itu. Sebab Rumah Allah adalah khusus untuk Allah saja, dan kalianlah rumah itu.

bahasa@1Corinthians:5:12 @ Memang mengadili orang-orang bukan Kristen bukanlah urusan saya. Allah sendirilah yang akan mengadili mereka. Tetapi mengenai anggota-anggota jemaatmu, bukankah kalian sendiri yang harus mengadili mereka? Dalam Alkitab tertulis, "Usirlah orang jahat dari antaramu."

bahasa@1Corinthians:7:18 @ Umpamanya, kalau seseorang sudah disunat pada waktu ia menerima panggilan Allah, maka janganlah orang itu berusaha menghapuskan tanda-tanda sunat itu. Begitu juga kalau seseorang belum disunat pada waktu ia menerima panggilan Allah, janganlah orang itu minta disunat.

bahasa@1Corinthians:7:27 @ Kalau Saudara sudah beristri janganlah berusaha lepas dari istri itu. Kalau Saudara belum beristri tidak usah mencari istri.

bahasa@1Corinthians:8:12 @ Dan kalau Saudara melakukan kesalahan seperti itu terhadap saudara-saudara Kristen--yaitu Saudara merusak keyakinan mereka yang lemah--maka Saudara berdosa kepada Kristus.

bahasa@1Corinthians:10:33 @ Hiduplah seperti saya. Saya berusaha menyenangkan hati semua orang dalam segala sesuatu, tanpa maksud-maksud kepentingan diri sendiri. Tujuan saya adalah hanya supaya mereka semuanya dapat diselamatkan.

bahasa@1Corinthians:12:31 @ Karena itu, hendaklah kalian berusaha sungguh-sungguh untuk mendapat karunia-karunia yang paling utama. Namun berikut ini saya menunjukkan kepadamu jalan yang terbaik.

bahasa@1Corinthians:14:1 @ Hendaklah kalian berusaha untuk mengasihi orang-orang lain. Dan berusahalah juga untuk menerima karunia-karunia yang diberikan Roh Allah, terutama sekali kesanggupan untuk menyampaikan rencana-rencana Allah kepada manusia.

bahasa@1Corinthians:14:12 @ Mengenai kalian sendiri, saya tahu kalian ingin sekali mendapat karunia-karunia dari Roh Allah. Tetapi yang terutama sekali, haruslah kalian berusaha untuk memakai kesanggupan yang menolong jemaat menjadi maju.

bahasa@1Corinthians:14:39 @ Oleh sebab itu, Saudara-saudara, berusahalah untuk menyampaikan berita dari Allah, tetapi janganlah melarang orang yang mau berbicara dalam berbagai bahasa yang ajaib.

bahasa@1Corinthians:15:33 @ Janganlah tertipu! Pergaulan yang buruk merusakkan ahlak yang baik.

bahasa@1Corinthians:15:42 @ Begitu halnya nanti dengan orang-orang mati yang dihidupkan kembali. Tubuh yang dikubur itu adalah tubuh yang bisa busuk, tetapi tubuh yang dihidupkan kembali, adalah tubuh yang tidak bisa rusak.

bahasa@1Corinthians:16:3 @ Nanti kalau saya tiba, saya akan mengutus orang-orang yang sudah kalian setujui. Saya akan memberikan kepada mereka surat pengantar, supaya mereka membawa uang sumbangan itu ke Yerusalem.

bahasa@2Corinthians:4:16 @ Itulah sebabnya kami tidak putus asa. Sekalipun kami secara lahir semakin bertambah rusak, namun secara batin kami dijadikan baru setiap hari.

bahasa@2Corinthians:5:9 @ Karena itu kami berusaha sungguh-sungguh untuk menyenangkan hati-Nya, baik sewaktu kami masih berada di rumah kami di sini, ataupun di sana.

bahasa@2Corinthians:5:11 @ Kami tahu apa artinya takut kepada Tuhan; itu sebabnya kami berusaha meyakinkan orang mengenai diri kami. Allah mengenal kami sedalam-dalamnya, dan saya harap kalian pun mengenal kami di dalam hatimu.

bahasa@2Corinthians:6:3 @ Kami tidak mau pelayanan kami disalahkan. Karena itu kami berusaha tidak memberi alasan kepada seorang pun untuk melakukan hal itu.

bahasa@2Corinthians:7:11 @ Coba kalian perhatikan apa hasilnya padamu oleh kesedihan yang sejalan dengan kehendak Allah! Hasilnya ialah kalian sungguh-sungguh berusaha untuk menjernihkan kekeruhan! Kalian menjadi benci terhadap dosa, kalian takut, kalian rindu, kalian menjadi bersemangat, kalian rela menghukum yang bersalah! Dalam seluruh persoalan ini kalian sudah menunjukkan bahwa kalian tidak bersalah.

bahasa@2Corinthians:12:19 @ Boleh jadi kalian mengira kami selama ini sedang berusaha membela diri terhadap kalian? Kalian keliru sekali! Allah mengetahui bahwa semua yang kami katakan itu adalah menurut kehendak Kristus. Dan semua yang kami lakukan adalah untuk membangun kehidupan rohanimu.

bahasa@2Corinthians:13:11 @ Akhirnya, Saudara-saudara, hendaklah kalian bergembira, dan berusahalah menjadi sempurna. Terimalah segala nasihat saya. Hendaklah kalian sehati dan hidup rukun. Allah Yang Mahakasih dan pendamai itu akan menyertai kalian.

bahasa@Galatians:1:10 @ Apakah dengan itu nampaknya saya seolah-olah mengharap diakui oleh manusia? Sama sekali tidak! Saya hanya mengharapkan pengakuan dari Allah. Apakah saya sedang berusaha mengambil hati manusia supaya disenangi orang? Kalau saya masih berbuat begitu, saya bukanlah hamba Kristus.

bahasa@Galatians:1:13 @ Tentu kalian sudah mendengar tentang kehidupan saya dahulu sebagai seorang penganut agama Yahudi. Kalian tahu bagaimana kejamnya saya memperlakukan jemaat Allah dan bagaimana kerasnya saya berusaha menghancurkannya.

bahasa@Galatians:1:17 @ Saya tidak juga pergi kepada orang-orang di Yerusalem yang sudah terlebih dahulu dari saya menjadi rasul. Tetapi saya pergi ke negeri Arab, lalu dari situ kembali ke Damsyik lagi.

bahasa@Galatians:1:18 @ Tiga tahun kemudian, saya pergi ke Yerusalem untuk berkenalan dengan Petrus. Saya tinggal dengan dia hanya 15 hari lamanya.

bahasa@Galatians:2:1 @ Empat belas tahun kemudian, saya kembali ke Yerusalem bersama Barnabas, serta membawa Titus juga.

bahasa@Galatians:2:2 @ Saya pergi ke Yerusalem sebab Allah sudah menyatakan kepada saya bahwa saya harus pergi. Dan dalam suatu pertemuan yang khusus dengan pemimpin-pemimpin di sana, saya menjelaskan Kabar Baik yang saya beritakan kepada orang-orang bukan Yahudi. Sebab saya tidak mau usaha saya yang dahulu, maupun yang sekarang, hanya sia-sia.

bahasa@Galatians:2:17 @ Kami berusaha berbaik kembali dengan Allah melalui hidup bersatu dengan Kristus. Tetapi kalau sesudah melakukan yang demikian, ternyata kami masih "orang-orang berdosa" juga seperti orang-orang bukan Yahudi, apakah ini berarti bahwa Kristuslah yang menyebabkan kami berdosa? Tentu saja tidak!

bahasa@Galatians:4:25 @ Jadi, Hagar itulah Gunung Sinai, di negeri Arab. Ia melambangkan kota Yerusalem dengan seluruh penduduknya yang sekarang ini sudah menjadi hamba.

bahasa@Galatians:4:26 @ Tetapi Yerusalem yang di surga itu adalah Yerusalem yang bebas, dan ialah ibu kita.

bahasa@Galatians:5:4 @ Kalau kalian berusaha berbaik dengan Allah melalui hukum agama, itu berarti hubunganmu dengan Kristus sudah putus. Dengan demikian kalian hidup di luar lingkungan rahmat Allah.

bahasa@Galatians:6:12 @ Orang-orang yang mau menonjolkan diri dengan hal-hal lahir, merekalah yang berusaha memaksa kalian menuruti peraturan sunat. Tetapi mereka melakukan itu hanya supaya mereka tidak dianiaya orang Yahudi oleh karena salib Kristus.

bahasa@Ephesians:4:3 @ Berusahalah sungguh-sungguh untuk hidup dengan damai supaya kesatuan yang diciptakan oleh Roh Allah tetap terpelihara.

bahasa@Ephesians:4:22 @ Sebab itu tanggalkanlah manusia lama dengan pola kehidupan lama yang sedang dirusakkan oleh keinginan-keinginannya yang menyesatkan.

bahasa@Ephesians:5:1 @ Kalian adalah anak-anak Allah yang dikasihi-Nya, sebab itu kalian harus berusaha mengikuti teladan Allah.

bahasa@Ephesians:5:10 @ Berusahalah mengenal apa yang menyenangkan hati Tuhan.

bahasa@Ephesians:5:18 @ Janganlah kalian mabuk oleh anggur, sebab itu akan merusakkan kalian. Sebaliknya, hendaklah kalian dikuasai oleh Roh Allah.

bahasa@Ephesians:5:33 @ Tetapi ayat tersebut ada hubungannya juga dengan kalian: Hendaklah setiap suami mengasihi istrinya seperti ia mengasihi dirinya sendiri dan hendaklah setiap istri berusaha untuk menghormati suaminya.

bahasa@Philippians:2:12 @ Sebab itu, Saudara-saudara yang tercinta, sebagaimana kalian selalu taat kepada saya pada waktu saya berada di tengah-tengah kalian, maka lebih-lebih sekarang pada waktu berjauhan, hendaklah kalian tetap taat kepada saya. Kalian sudah diselamatkan oleh Allah, jadi berusahalah terus supaya kesejahteraanmu menjadi sempurna. Lakukanlah itu dengan hormat dan patuh kepada Allah,

bahasa@Philippians:3:12 @ Saya tidak berkata bahwa saya sudah berhasil, atau sudah menjadi sempurna. Tetapi saya terus saja berusaha merebut hadiah yang disediakan oleh Kristus Yesus. Untuk itulah Ia sudah merebut saya dan menjadikan saya milik-Nya.

bahasa@Philippians:3:13 @ Tentunya, Saudara-saudara, saya sesungguhnya tidak merasa bahwa saya sudah berhasil merebut hadiah itu. Akan tetapi ada satu hal yang saya perbuat, yaitu saya melupakan apa yang ada di belakang saya dan berusaha keras mencapai apa yang ada di depan.

bahasa@Philippians:3:18 @ Saya sudah sering kali memberitahukan kepadamu, dan sekarang saya mengulanginya lagi dengan menangis, bahwa ada banyak orang yang hidupnya merusak arti kematian Kristus disalib.

bahasa@Colossians:3:1 @ Kalian sudah dihidupkan kembali bersama-sama Kristus. Sebab itu haruslah kalian berusaha untuk mendapat hal-hal yang di surga, di mana Kristus memerintah bersama dengan Allah.

bahasa@1Thessalonians:2:6 @ Kami tidak juga berusaha untuk mendapat pujian dari orang--baik dari kalian maupun dari orang lain. Sebenarnya sebagai rasul Kristus, kami boleh saja menuntut sesuatu dari kalian.

bahasa@1Thessalonians:2:9 @ Tentu kalian masih ingat bagaimana kerasnya kami berusaha dan berjuang. Siang malam kami bekerja supaya kami tidak menyusahkan seorang pun dari kalian sewaktu kami menyebarkan Kabar Baik yang dari Allah itu kepadamu.

bahasa@1Thessalonians:2:17 @ Tetapi Saudara-saudara, sejak kami terpisah sementara waktu dari kalian--terpisah di mata tetapi tidak di hati--kami semakin rindu kepadamu dan berusaha sungguh-sungguh untuk bertemu lagi dengan kalian!

bahasa@1Thessalonians:4:1 @ Akhirnya Saudara-saudara, kami sudah memberikan teladan kepadamu mengenai bagaimana kalian harus hidup untuk menyenangkan hati Allah. Memang kalian sudah hidup seperti itu. Tetapi sekarang atas kuasa Tuhan Yesus, kami minta dengan sangat kepadamu dan mendesak supaya kalian lebih berusaha lagi dalam hal itu!

bahasa@1Thessalonians:4:11 @ Berusahalah hidup dengan tenang dan tidak mencampuri persoalan orang lain. Hendaklah kalian bekerja mencari nafkah sendiri, sebagaimana kami dahulu sudah perintahkan kepadamu.

bahasa@1Thessalonians:5:15 @ Jagalah supaya jangan ada yang membalas kejahatan dengan kejahatan. Berusahalah selalu untuk berbuat baik, seorang kepada yang lain dan kepada semua orang.

bahasa@2Thessalonians:3:11 @ Kami mengatakan ini sebab kami mendengar bahwa ada orang-orang di antaramu yang hidup bermalas-malas. Mereka tidak melakukan sesuatu pun, kecuali sibuk mencampuri urusan orang lain.

bahasa@1Timothy:5:13 @ Lagipula mereka membuang-buang waktu dengan keluar masuk rumah orang. Dan yang lebih buruk lagi, ialah bahwa mereka belajar memfitnah nama orang lain dan mencampuri urusan orang serta membicarakan hal-hal yang tidak patut dibicarakan.

bahasa@1Timothy:6:9 @ Tetapi orang yang mau menjadi kaya, tergoda dan terjerat oleh bermacam-macam keinginan yang bodoh dan yang merusak. Keinginan-keinginan itu membuat orang menjadi hancur dan celaka.

bahasa@1Timothy:6:11 @ Tetapi engkau adalah orang milik Allah, jadi engkau harus menjauhi semuanya itu. Berusahalah menjadi orang yang benar di mata Allah, yang mengabdi kepada Allah, percaya kepada Kristus, mengasihi sesama, tabah dalam penderitaan, dan bersikap lemah lembut.

bahasa@2Timothy:1:17 @ Begitu tiba di Roma, ia terus berusaha mencari saya sampai ia bertemu dengan saya.

bahasa@2Timothy:2:4 @ Seorang prajurit yang sedang tugas, tidak akan menyibukkan dirinya dengan urusan-urusannya sendiri, sebab ia ingin menyenangkan hati panglimanya.

bahasa@2Timothy:2:15 @ Hendaklah engkau berusaha sungguh-sungguh supaya diakui oleh Allah sebagai orang yang layak bekerja bagi-Nya. Berusahalah supaya engkau tidak malu mengenai pekerjaanmu, melainkan mengajarkan dengan tepat ajaran-ajaran benar dari Allah.

bahasa@2Timothy:2:22 @ Jauhilah kesenangan-kesenangan orang muda. Berusahalah untuk hidup menurut kemauan Allah, setia pada ajaran-Nya dan mengasihi sesama, serta mempunyai ketentraman hati. Hiduplah demikian bersama mereka yang berseru meminta pertolongan kepada Tuhan dengan hati yang murni.

bahasa@2Timothy:3:8 @ Sebagaimana Yanes dan Yambres melawan Musa dahulu, demikianlah juga orang-orang tersebut melawan ajaran dari Allah. Pikiran mereka sudah rusak, dan iman mereka sudah kandas.

bahasa@2Timothy:4:9 @ Berusahalah datang kepada saya secepat mungkin,

bahasa@2Timothy:4:21 @ Berusahalah sedapat-dapatnya untuk datang sebelum musim dingin. Ebulus, Pudes, Linus, dan Klaudia mengirim salam mereka kepadamu; begitu juga semua saudara seiman lainnya.

bahasa@Titus:3:8 @ Perkataan ini sungguh benar. Saya mau engkau menekankan hal-hal ini, supaya orang-orang yang percaya kepada Allah sungguh-sungguh berusaha untuk melakukan pekerjaan-pekerjaan yang baik dan berguna untuk semua orang.

bahasa@Titus:3:12 @ Segera sesudah saya mengutus Artemas atau Tikhikus kepadamu, berusahalah secepat mungkin untuk datang kepada saya di Nikopolis, sebab saya berniat tinggal di sana selama musim dingin.

bahasa@Titus:3:13 @ Berusahalah sungguh-sungguh untuk membantu Zenas, ahli hukum itu, dan Apolos, supaya mereka bisa berangkat dan tidak kekurangan apa-apa.

bahasa@Hebrews:4:11 @ Sebab itu, marilah kita berusaha sungguh-sungguh untuk menerima istirahat yang dijanjikan Allah itu. Jangan sampai seorang pun dari kita gagal seperti mereka dahulu, karena tidak percaya kepada Allah.

bahasa@Hebrews:12:14 @ Berusahalah untuk hidup rukun dengan semua orang. Berusahalah juga untuk hidup suci, khusus untuk Tuhan. Sebab tidak seorang pun dapat melihat Tuhan kalau ia tidak hidup seperti itu.

bahasa@Hebrews:12:15 @ Jagalah jangan sampai ada seorang pun yang keluar dari lingkungan kebaikan hati Allah, supaya jangan ada yang menjadi seperti tumbuhan beracun di tengah-tengah kalian sehingga menimbulkan kesukaran dan merusak banyak orang dengan racunnya.

bahasa@Hebrews:12:22 @ Sebaliknya, kalian telah datang ke Bukit Sion dan kota Allah yang hidup, yaitu Yerusalem yang di surga dengan beribu-ribu malaikatnya.

bahasa@James:1:27 @ Ketaatan beragama yang murni dan sejati menurut pandangan Allah Bapa ialah: menolong anak-anak yatim piatu dan janda-janda yang menderita, dan menjaga diri sendiri supaya jangan dirusakkan oleh dunia ini.

bahasa@1Peter:1:4 @ Kita mengharap untuk memiliki berkat-berkat yang disediakan Allah bagi umat-Nya, yaitu berkat-berkat yang disimpan-Nya di surga, sehingga tidak dapat rusak, atau menjadi busuk ataupun luntur.

bahasa@1Peter:1:7 @ Tujuannya ialah untuk membuktikan apakah kalian sungguh-sungguh percaya kepada Tuhan atau tidak. Emas yang dapat rusak pun, diuji dengan api. Nah, iman kalian adalah lebih berharga dari emas, jadi harus diuji juga supaya menjadi teguh. Dan dengan demikian kalian akan dipuji dan dihormati serta ditinggikan pada hari Yesus Kristus datang kembali.

bahasa@1Peter:1:18 @ Kalian tahu apa yang sudah dibayarkan untuk membebaskan kalian dari kehidupan yang sia-sia yang diwariskan oleh nenek moyangmu. Bayarannya bukanlah sesuatu yang bisa rusak seperti perak atau emas,

bahasa@1Peter:4:15 @ Janganlah seorang pun dari antara kalian menderita karena ia pembunuh, atau pencuri, atau penjahat, atau karena ia mencampuri urusan orang lain.

bahasa@2Peter:1:4 @ Dengan cara itulah Allah menganugerahkan kepada kita berkat-berkat yang sangat luar biasa dan berharga yang sudah dijanjikan-Nya. Dengan berkat-berkat itu kalian dapat terlepas dari keinginan-keinginan jahat yang merusak di dunia ini, dan kalian menerima sifat ilahi.

bahasa@2Peter:1:5 @ Oleh sebab itu, berusahalah sungguh-sungguh supaya kalian tetap percaya kepada Kristus dan percayamu itu ditunjang oleh hidup yang baik. Di samping hidup yang baik, kalian perlu menjadi orang yang berpengetahuan,

bahasa@2Peter:1:10 @ Sebab itu, Saudara-saudara, berusahalah lebih keras supaya panggilan Allah dan pilihan-Nya atas dirimu itu menjadi semakin teguh. Kalau kalian melakukan itu, kalian tidak akan murtad.

bahasa@2Peter:1:15 @ Maka saya akan berusaha supaya sesudah saya meninggal pun, kalian selalu mengingat kembali hal-hal ini.

bahasa@2Peter:2:19 @ Guru-guru palsu itu menjanjikan kemerdekaan kepada orang-orang itu, sedangkan mereka sendiri diperbudak oleh kebiasaan-kebiasaan yang merusak manusia. Sebab kalau orang dikalahkan oleh sesuatu, maka ia hamba dari yang mengalahkannya itu.

bahasa@2Peter:3:1 @ Saudara-saudaraku yang tercinta! Inilah surat saya yang kedua kepadamu. Di dalam kedua surat ini, saya berusaha membangkitkan pikiran-pikiran yang murni padamu.

bahasa@2Peter:3:14 @ Sebab itu, Saudara-saudara yang tercinta, sementara kalian menantikan Hari itu, berusahalah sungguh-sungguh untuk hidup suci dan tanpa cela di hadapan Allah. Dan peliharalah hubungan yang baik dengan Allah.

bahasa@1John:2:26 @ Saya tulis ini kepadamu mengenai orang-orang yang sedang berusaha menipu kalian.

bahasa@2John:1:8 @ Sebab itu, jagalah jangan sampai kalian kehilangan apa yang sudah kami usahakan untuk kalian. Berusahalah supaya kalian menerima dari Allah upahmu seluruhnya.


Bible:
Filter: String: