Bible:
Filter: String:

NT.filter - lama mur:



lama@Matthew:2:1 @ Setelah lahir Yesus di Bethlehem di tanah Yudea, pada zaman Baginda Herodes, maka datanglah beberapa orang majus dari benua sebelah timur ke Yeruzalem,

lama@Matthew:2:2 @ katanya, "Di manakah raja orang Yahudi yang baharu lahir itu? Karena kami sudah melihat bintangnya di sebelah timur, maka kami datang hendak menyembah Dia."

lama@Matthew:2:9 @ Setelah didengarnya titah baginda itu, maka berjalanlah mereka itu pergi, dan bintang yang telah dilihatnya di sebelah timur itu mendahului mereka itu, lalu berhentilah di sebelah atas tempat kanak-kanak itu.

lama@Matthew:2:11 @ Maka masuklah mereka itu ke dalam rumah itu, lalu dilihatnya kanak-kanak itu dengan Maryam, ibunya; maka sujudlah mereka itu menyembah Dia, dibukakannya segala tempat peremasannya, serta dipersembahkannya beberapa persembahan, yaitu: emas dan kemenyan dan mur.

lama@Matthew:2:16 @ Kemudian daripada itu, setelah Herodes mengerti bahwa ia diakali oleh orang majus itu, maka terlalulah murka baginda; lalu dititahkannya orang pergi membunuh sekalian kanak-kanak laki-laki yang ada di negeri Bethlehem dan di dalam segala daerah jajahannya yang berumur daripada dua tahun ke bawah, menurut ketika yang diselidikinya dengan teliti daripada orang majus itu.

lama@Matthew:3:7 @ Tetapi apabila dilihatnya banyak daripada orang Parisi dan Saduki pun datang minta dibaptiskan, berkatalah ia kepada mereka itu, "Hai bangsa ular, siapakah mengajar kamu melarikan dirimu daripada murka yang datang kelak?

lama@Matthew:5:1 @ Apabila Yesus melihat orang banyak itu, naiklah Ia ke atas sebuah bukit; setelah Ia duduk, murid-murid-Nya pun datanglah kepada-Nya.

lama@Matthew:6:16 @ Dan apabila kamu puasa, janganlah kamu menyerupai orang munafik dengan muramnya; karena mereka itu mengubahkan rupa mukanya, supaya kelihatan pada orang mereka itu puasa. Dengan sesungguhnya Aku berkata kepadamu, tiadalah pahalanya bagi mereka itu.

lama@Matthew:6:27 @ Siapakah di antara kamu dengan kuatirnya dapat melanjutkan umurnya barang sedikit pun?

lama@Matthew:8:11 @ Dan lagi Aku berkata kepadamu, bahwa banyaklah orang akan datang dari sebelah timur dan barat, dan duduk bersama-sama dengan Ibrahim dan Ishak dan Yakub di dalam kerajaan surga;

lama@Matthew:8:18 @ Apabila dilihat oleh Yesus akan orang banyak mengelilingi Dia, disuruh-Nya murid-murid-Nya menyeberang ke seberang.

lama@Matthew:8:21 @ Adalah pula seorang murid-Nya berkata kepada-Nya, "Ya Tuhan, izinkanlah kepada hamba pergi dahulu menguburkan bapa hamba."

lama@Matthew:8:23 @ Apabila Yesus naik ke dalam sebuah perahu, lalu diiringkan oleh murid-murid-Nya.

lama@Matthew:8:25 @ Maka datanglah murid-murid-Nya membangunkan Dia, katanya, "Ya Tuhan, tolonglah, binasa kami!"

lama@Matthew:9:10 @ Tatkala Yesus duduk makan di dalam rumah, maka banyaklah orang pemungut cukai dan orang berdosa pun datang duduk makan bersama-sama dengan Dia dan murid-murid-Nya.

lama@Matthew:9:11 @ Apabila dilihat oleh orang Parisi akan hal itu, maka kata mereka itu kepada murid-murid-Nya, "Apakah sebabnya guru kamu makan bersama-sama dengan orang pemungut cukai dan orang berdosa?"

lama@Matthew:9:14 @ Tatkala itu datanglah murid-murid Yahya kepada Yesus, katanya, "Apakah sebabnya kami dan orang Parisi pun puasa, tetapi murid-murid-Mu sendiri tidak?"

lama@Matthew:9:19 @ Maka bangkitlah Yesus serta mengikut dia, diiringkan oleh segala murid-Nya.

lama@Matthew:9:37 @ Lalu kata Yesus kepada murid-murid-Nya, "Sungguhpun tuaiannya banyak, tetapi orang yang menuai itu sedikit sahaja.

lama@Matthew:10:1 @ Maka Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu diberi-Nya kuasa kepada mereka itu atas segala setan, akan membuangkan dia, dan menyembuhkan segala penyakit, dan melenyapkan segala aib tubuh orang.

lama@Matthew:10:24 @ Seorang murid tiada lebih daripada gurunya, dan seorang hamba pula tiada lebih daripada tuannya.

lama@Matthew:10:25 @ Maka cukuplah bagi murid itu jikalau halnya sama dengan gurunya, dan demikian bagi hamba itu sama dengan tuannya. Jikalau tuan rumah itu dikata orang ia Baalzebul, apatah lagi akan segala orang isi rumahnya.

lama@Matthew:10:42 @ Dan barangsiapa yang memberi minum, meskipun secawan air sejuk sahaja, kepada seorang daripada yang kecil ini, sebab murid namanya, sesungguhnya Aku berkata kepadamu, sekali-kali tiada akan hilang pahalanya."

lama@Matthew:11:1 @ Setelah sudah Yesus berpesan demikian kepada kedua belas murid-Nya itu, maka berangkatlah Ia dari sana, hendak mengajar dan mengabarkan Injil di dalam segala negeri mereka itu.

lama@Matthew:11:2 @ Apabila didengar oleh Yahya tatkala ia di dalam penjara akan segala hal pekerjaan Kristus, lalu berpesanlah ia kepada murid-muridnya,

lama@Matthew:12:1 @ Pada masa itu juga berjalanlah Yesus pada hari Sabbat melalui ladang-ladang gandum, maka laparlah murid-murid-Nya, lalu mereka itu memetik mayang-mayang gandum, serta dimakannya.

lama@Matthew:12:2 @ Apabila dilihat oleh orang Parisi akan hal itu, berkatalah mereka itu kepada-Nya, "Tengoklah, murid-murid-Mu berbuat barang yang tiada halal diperbuat orang pada hari Sabbat."

lama@Matthew:12:49 @ Lalu diulurkan-Nya tangan-Nya kepada murid-murid-Nya sambil berkata, "Tengok, inilah ibu-Ku dan saudara-saudara-Ku!

lama@Matthew:13:10 @ Maka datanglah murid-murid itu serta berkata kepada-Nya, "Apakah sebabnya Rabbi berkata kepada mereka itu dengan perumpamaan?"

lama@Matthew:13:36 @ Kemudian daripada itu Yesus pun meninggalkan orang banyak itu, lalu masuklah Ia ke dalam rumah. Maka datanglah murid-murid-Nya kepada-Nya, serta berkata, "Artikanlah kepada kami perumpamaan dari hal lalang yang di ladang itu."

lama@Matthew:13:52 @ Maka kata Yesus kepada mereka itu, "Sebab itu, tiap-tiap ahli Taurat, yang menjadi murid pada hal kerajaan surga, ialah seumpama seorang tuan rumah, yang mengeluarkan daripada hartanya yang tersimpan barang yang baharu dan yang lama."

lama@Matthew:14:12 @ Maka datanglah murid-murid Yahya mengambil mayatnya, lalu menguburkan dia; maka pergilah mereka itu memberi tahu kepada Yesus.

lama@Matthew:14:15 @ Setelah hari petang, maka datanglah murid-murid itu kepada-Nya serta berkata, "Tempat ini sunyi, dan hari pun sudah suntuk, suruhkanlah orang banyak ini pulang, supaya mereka itu pergi ke kampung-kampung membeli makanan bagi dirinya."

lama@Matthew:14:17 @ Maka kata murid-murid itu kepada-Nya, "Kami tiada menaruh barang sesuatu di sini, hanyalah roti lima ketul dan ikan dua ekor sahaja."

lama@Matthew:14:19 @ Maka disuruh-Nya orang banyak itu duduk di rumput; maka diambil-Nya roti lima ketul dan ikan dua ekor itu, lalu Ia menengadah ke langit serta memberi berkat, kemudian Ia memecahkan roti itu serta memberikan kepada murid-murid-Nya, dan murid-murid pula memberikan kepada orang banyak itu.

lama@Matthew:14:22 @ Sebentar itu juga dikerah-Nya murid-murid itu naik ke dalam perahu akan menyeberang dahulu daripada Dia, sementara Ia lagi menyuruh pulang orang banyak itu.

lama@Matthew:14:26 @ Apabila dilihat oleh murid-murid-Nya akan Dia berjalan di atas air tasik itu, maka terkejutlah sekaliannya sambil katanya, "Itu hantu!" Lalu berteriaklah mereka itu sebab takutnya.

lama@Matthew:15:2 @ "Apakah sebabnya murid-murid-Mu melanggar adat istiadat orang tua-tua? Karena tiada mereka itu membasuh tangannya apabila hendak makan."

lama@Matthew:15:12 @ Lalu murid-murid-Nya pun datang, serta berkata kepada-Nya, "Tahukah Rabbi bahwa orang Parisi itu sakit hati, tatkala didengarnya perkataan yang demikian?"

lama@Matthew:15:23 @ Tetapi sepatah kata pun tiada dijawab oleh Yesus kepada perempuan itu. Maka datanglah murid-murid-Nya meminta kepada-Nya, serta berkata, "Suruhlah perempuan itu pergi, karena ia berteriak-teriak di belakang kita."

lama@Matthew:15:32 @ Maka dipanggil oleh Yesus akan murid-murid-Nya, lalu kata-Nya, "Hati-Ku sangat kasihan akan orang banyak ini, karena sudah tiga hari lamanya mereka itu tinggal bersama-sama dengan Aku, maka satu pun tiada padanya yang hendak dimakannya; tiadalah Aku mau menyuruh dia pulang dengan laparnya, sebab barangkali pingsan mereka itu kelak di jalan."

lama@Matthew:15:33 @ Maka kata murid-murid itu kepada-Nya, "Dari manakah kita mendapat sebegitu banyak roti di padang belantara ini akan mengenyangkan orang yang sebanyak ini?"

lama@Matthew:15:36 @ lalu diambil-Nya roti yang tujuh ketul dan ikan itu, diucap-Nya syukur dan dipecah-pecahkan-Nya, serta diberi-Nya kepada murid-murid-Nya, maka murid-murid-Nya pula memberikan dia kepada orang banyak itu.

lama@Matthew:16:5 @ Apabila murid-murid-Nya sampai ke seberang, terlupalah mereka itu membawa roti.

lama@Matthew:16:13 @ Setelah sampai Yesus ke jajahan Kaisaria Pilipi, bertanyalah Ia kepada murid-murid-Nya, kata-Nya, "Menurut kata orang: Siapakah Anak manusia?"

lama@Matthew:16:20 @ Lalu Ia berpesan kepada murid-murid-Nya, jangan mengatakan kepada seorang jua pun, bahwa Ialah Kristus adanya.

lama@Matthew:16:21 @ Daripada masa itu mulailah Yesus menyatakan kepada murid-murid-Nya, bahwa Ia wajib pergi ke Yeruzalem, lalu merasai banyak sengsara daripada orang tua-tua, dan daripada kepala imam dan ahli Taurat, sehingga dibunuh, kemudian Ia bangkit pula pada hari yang ketiga.

lama@Matthew:16:24 @ Setelah itu berkata Yesus kepada murid-murid-Nya, "Jikalau barangsiapa hendak mengikut Aku, haruslah ia menyangkali dirinya serta menanggung salibnya, lalu mengikut Aku.

lama@Matthew:17:6 @ Apabila didengar oleh murid-murid akan suara itu, maka jatuhlah mereka itu tersungkur, dengan sangat ketakutan.

lama@Matthew:17:10 @ Maka murid-murid-Nya pun bertanya kepada-Nya sambil berkata, "Apakah sebabnya segala ahli Taurat mengatakan, bahwa tak dapat tiada Elias akan datang dahulu?"

lama@Matthew:17:13 @ Maka baharulah murid-murid itu mengerti, bahwa Ia mengatakan kepadanya tentang hal Yahya Pembaptis.

lama@Matthew:17:16 @ maka hamba sudah membawa dia kepada murid-murid Tuhan, tetapi mereka itu tiada dapat menyembuhkan dia."

lama@Matthew:17:19 @ Setelah itu datanglah murid-murid itu kepada Yesus dengan senyap-senyap serta berkata, "Apakah sebabnya kami ini tiada dapat membuangkan setan itu?"

lama@Matthew:17:23 @ lalu orang-orang itu akan membunuh Dia; maka pada hari yang ketiga Ia akan bangkit pula." Maka murid-murid itu sangat berdukacita.

lama@Matthew:18:1 @ Pada ketika itu juga datanglah murid-murid itu kepada Yesus, serta berkata, "Siapakah yang terlebih besar di dalam kerajaan surga?"

lama@Matthew:19:10 @ Maka kata murid-murid itu kepada-Nya, "Jikalau demikian ini perihal laki dengan bini, tiada berfaedah kawin."

lama@Matthew:19:13 @ Tatkala itu adalah orang membawa kanak-kanak kepada Yesus, supaya Ia meletakkan tangan ke atasnya dan mendoakan, tetapi murid-murid-Nya menengking orang itu.

lama@Matthew:19:23 @ Maka kata Yesus kepada murid-murid-Nya, "Sesungguhnya Aku berkata kepadamu, bahwa sukarlah seorang yang kaya masuk ke dalam kerajaan surga.

lama@Matthew:19:25 @ Setelah didengar oleh murid-murid itu yang demikian, tercenganglah mereka itu amat sangat, lalu katanya, "Kalau begitu, siapakah akan beroleh selamat?"

lama@Matthew:20:17 @ Tatkala Yesus hendak pergi naik ke Yeruzalem, maka dibawa-Nya kedua belas murid-Nya sahaja, lalu berkata kepada mereka itu di tengah jalan itu,

lama@Matthew:20:24 @ Apabila kesepuluh murid itu mendengar hal itu, naiklah marahnya akan kedua saudara itu.

lama@Matthew:20:25 @ Tetapi Yesus memanggil segala murid itu, lalu kata-Nya, "Kamu ketahui bahwa orang yang memerintah atas segala bangsa menjalankan perintahnya di atas mereka itu, serta pembesarnya memegang kuasa atasnya.

lama@Matthew:21:1 @ Apabila mereka itu tiba dekat negeri Yeruzalem, dan sampai ke Baitfagi, yang di Bukit Zaitun, lalu Yesus menyuruh dua orang murid-Nya,

lama@Matthew:21:6 @ Maka pergilah murid-murid itu, serta berbuat sebagaimana yang dipesankan oleh Yesus kepada mereka itu.

lama@Matthew:21:20 @ Apabila murid-murid itu melihat hal yang demikian, maka mereka itu pun heranlah, serta berkata, "Bagaimanakah pohon ara ini telah layu dengan seketika itu juga?"

lama@Matthew:22:7 @ Maka murkalah baginda itu, lalu disuruhkannya laskarnya membinasakan segala orang pembunuh itu serta membakar negerinya.

lama@Matthew:22:16 @ Maka mereka itu menyuruhkan murid-murid-Nya sendiri dengan orang Herodiani kepada-Nya mengatakan, "Hai Guru, kami tahu, bahwa Tuan seorang yang benar, dan jalan Allah itu Tuan ajarkan dengan sebenarnya, serta tiada indahkan seorang jua pun, karena tiada Tuan menilik rupa orang.

lama@Matthew:23:1 @ Setelah itu bertuturlah Yesus kepada orang banyak dan murid-murid-Nya,

lama@Matthew:24:1 @ Maka keluarlah Yesus dari dalam Bait Allah lalu pergi; maka datanglah murid-murid-Nya menunjukkan kepada-Nya bangunan Bait Allah.

lama@Matthew:24:3 @ Tatkala Ia duduk di atas Bukit Zaitun, maka murid-murid itu datang kepada-Nya ketika sama sendiri, serta berkata, "Nyatakanlah kiranya kepada kami, masa manakah perkara ini berlaku kelak, dan apakah alamat kedatangan-Mu dan kesudahan alam ini?"

lama@Matthew:24:27 @ Karena seperti kilat memancar dari timur, dan bercahaya sampai ke barat, demikian juga kedatangan Anak manusia.

lama@Matthew:26:1 @ Setelah Yesus menyudahkan segala ucapan itu, maka bertuturlah pula Ia kepada murid-murid-Nya,

lama@Matthew:26:8 @ Setelah dilihat oleh murid-murid itu maka masing-masing pun sakit hatilah, serta berkata, "Apakah maksud keborosan itu?

lama@Matthew:26:14 @ Kemudian pergilah seorang dari antara kedua belas murid itu, yang bernama Yudas Iskariot, kepada segala kepala imam,

lama@Matthew:26:17 @ Pada hari yang pertama daripada hari raya roti yang tiada beragi, datanglah murid-murid itu kepada Yesus, katanya, "Ke manakah Tuhan suka kami menyediakan bagi Tuhan makanan Pasah?"

lama@Matthew:26:18 @ Maka kata Yesus, "Pergilah kamu ke dalam negeri kepada si anu itu, katakanlah kepadanya, yaitu: Kata Guru demikian: Ajal-Ku sudah dekat; maka di dalam rumahmu Aku hendak makan Pasah beserta dengan murid-murid-Ku."

lama@Matthew:26:19 @ Maka diperbuatlah oleh murid-murid itu seperti Yesus berpesan kepada mereka itu, serta menyediakan Pasah itu.

lama@Matthew:26:20 @ Setelah hari malam, duduklah Yesus makan bersama-sama dengan kedua belas murid itu.

lama@Matthew:26:26 @ Sementara mereka itu makan, diambil oleh Yesus roti dan diberkati-Nya, lalu dipecah-pecahkan-Nya serta diberikan-Nya kepada murid-murid itu sambil berkata, "Ambillah, makanlah, inilah tubuh-Ku."

lama@Matthew:26:35 @ Maka kata Petrus kepada-Nya, "Biarpun hamba mati bersama-sama dengan Tuhan, sekali-kali tiada hamba akan menyangkali Tuhan." Demikian juga kata sekalian murid itu pun.

lama@Matthew:26:36 @ Setelah itu datanglah Yesus dengan mereka itu kepada suatu taman bernama Getsemani, lalu kata-Nya kepada murid-murid itu, "Duduklah kamu di sini, sementara Aku pergi ke situ berdoa."

lama@Matthew:26:40 @ Maka kembalilah Ia kepada murid-murid itu, didapati-Nya mereka itu tertidur; lalu kata-Nya kepada Petrus, "Hai, tiadakah kamu sanggup berjaga satu jam pun serta-Ku?

lama@Matthew:26:45 @ Kemudian baliklah Ia kepada murid-murid itu serta berkata kepada mereka itu, "Tidurlah kamu lagi dan hilangkan lelahmu; sekarang waktunya sudah hampir, maka Anak manusia akan diserahkan ke tangan orang berdosa.

lama@Matthew:26:47 @ Maka tengah Ia lagi berkata-kata, datanglah Yudas, seorang daripada kedua belas murid itu, dan sertanya itu amat banyak orang berpedang dan berbelantan, yang disuruh oleh kepala imam dan orang tua-tua kaum itu.

lama@Matthew:26:56 @ Tetapi semuanya ini berlaku, supaya sampailah isi kitab segala nabi." Lalu sekalian murid itu pun larilah meninggalkan Dia.

lama@Matthew:27:57 @ Setelah hari petang, datanglah seorang-orang kaya, yang bernama Yusuf, dari negeri Arimatea; maka ia pun seorang murid Yesus juga.

lama@Matthew:27:64 @ Sebab itu kiranya Tuan hamba menyuruhkan orang menjaga kubur itu hingga hari yang ketiga, supaya jangan murid-murid-Nya datang mencuri Dia, serta mengatakan kepada kaum, bahwa Ia sudah bangkit dari antara orang mati; maka kesesatan yang akhir itu menjadi terlebih jahat daripada yang awal."

lama@Matthew:28:7 @ Pergilah kamu dengan segera mengatakan kepada murid-murid-Nya, bahwa Ia sudah bangkit dari antara orang mati, dan akan berjalan dahulu daripada kamu ke Galilea; di sanalah kelak kamu melihat Dia; ingatlah, Aku sudah mengatakan hal itu kepadamu."

lama@Matthew:28:8 @ Maka segeralah perempuan itu meninggalkan kubur itu dengan ketakutan dan sangat kesukaan, sambil berlari hendak memberi tahu hal itu kepada murid-murid Yesus.

lama@Matthew:28:13 @ serta berkata, "Katakanlah olehmu: Murid-murid-Nya datang pada malam, tengah kami tidur, serta mencuri Dia.

lama@Matthew:28:16 @ Maka kesebelas murid itu pun pergilah ke Galilea, ke sebuah gunung yang ditentukan oleh Yesus kepada mereka itu.

lama@Matthew:28:19 @ Sebab itu pergilah kamu, jadikanlah sekalian bangsa itu murid-Ku, serta membaptiskan dia dengan nama Bapa, dan Anak dan Rohulkudus;

lama@Mark:2:15 @ Maka tatkala Yesus duduk makan di dalam rumah orang itu, banyaklah orang pemungut cukai dan orang berdosa pun duduk makan bersama-sama dengan Dia dan murid-murid-Nya, karena adalah di situ banyak orang, yang telah mengikut Dia.

lama@Mark:2:16 @ Apabila ahli Taurat dan orang Parisi terpandang Yesus makan dengan orang pemungut cukai dan orang berdosa, maka katanya kepada murid-murid-Nya, "Ia makan minum bersama-sama dengan orang pemungut cukai dan orang berdosa?"

lama@Mark:2:18 @ Adapun murid-murid Yahya dan orang Parisi pun tengah puasa, maka datanglah mereka itu serta bertanya kepada Yesus, "Apakah sebabnya murid-murid Yahya dan orang Parisi pun puasa, tetapi murid-murid-Mu sendiri tidak?"

lama@Mark:2:23 @ Pada suatu hari Sabbat berjalanlah Yesus melalui ladang-ladang gandum, lalu murid-murid-Nya pun, sambil berjalan, memetik mayang gandum.

lama@Mark:3:7 @ Maka berangkatlah Yesus dengan murid-murid-Nya menuju ke tasik, maka terlalu banyak orang mengikut Dia, yaitu orang dari Galilea dan dari Yudea,

lama@Mark:3:9 @ Maka disuruh-Nya murid-murid-Nya selalu menyediakan sebuah perahu kecil bagi-Nya, supaya jangan orang menyesak Dia.

lama@Mark:4:10 @ Tatkala Yesus sendiri sahaja, maka orang, yang mengiringkan Dia bersama-sama dengan kedua belas murid-Nya itu, bertanyakan hal perumpamaan itu kepada-Nya.

lama@Mark:4:34 @ Maka tiada Yesus bertutur kepada mereka itu lain daripada dengan perumpamaan, tetapi apabila Ia tinggal dengan murid-murid-Nya sahaja, maka diartikan-Nya segala perkara itu kepada mereka itu.

lama@Mark:4:36 @ Setelah disuruh-Nya orang banyak itu pergi, lalu murid-murid-Nya membawa Yesus seada-adanya ke dalam perahu, yaitu bersama-sama dengan beberapa buah perahu kecil yang lain pun.

lama@Mark:5:31 @ Maka kata murid-murid-Nya kepada-Nya, "Tuan melihatkah orang banyak ini mendesakkan Tuan, maka kata Tuan: Siapa menjamah Aku?"

lama@Mark:5:42 @ Maka seketika itu juga budak itu pun bangunlah, lalu berjalan; karena umurnya sudah sampai dua belas tahun. Maka tercengang-cenganglah mereka itu sekalian serta heran terlalu sangat.

lama@Mark:6:1 @ Maka pergilah Yesus dari sana, lalu sampai ke negeri sendiri; maka murid-murid-Nya mengikut Dia.

lama@Mark:6:7 @ Maka Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu menyuruhkan mereka itu berdua-dua; maka diberi-Nya kuasa kepada mereka itu atas segala setan.

lama@Mark:6:29 @ Setelah kedengaran hal itu kepada murid-murid Yahya, datanglah mereka itu mengambil mayatnya, lalu ditaruhkannya di dalam kubur.

lama@Mark:6:35 @ Maka setelah hampir hari petang, datanglah murid-murid-Nya serta berkata, "Tempat ini sunyi dan hari pun hampir petang;

lama@Mark:6:37 @ Tetapi jawab Yesus, kata-Nya, "Kamu berilah mereka itu makan." Maka kata murid-murid-Nya kepada-Nya, "Kamikah pergi membeli roti barang dua ratus dinar harganya akan memberi makan orang-orang ini?"

lama@Mark:6:38 @ Maka berkatalah Ia kepada murid-murid-Nya, "Berapa ketul roti ada padamu? Pergi lihat." Setelah diketahuinya, maka katanya, "Ada roti lima ketul, dan ikan dua ekor."

lama@Mark:6:41 @ Maka Yesus pun mengambil roti lima ketul dan ikan dua ekor itu, lalu menengadah ke langit serta memberi berkat, kemudian Ia memecahkan roti itu, dan memberikan kepada murid-murid-Nya, supaya mereka itu meletakkan di hadapan segala orang itu; demikian juga ikan yang dua ekor itu dibahagikan-Nya kepada orang sekalian.

lama@Mark:6:45 @ Maka sebentar itu juga dikerah-Nya murid-murid-Nya dahulu naik perahu akan menyeberang ke negeri Baitsaida, sementara Ia lagi menyuruh pulang orang banyak itu.

lama@Mark:7:2 @ Apabila dilihatnya beberapa orang murid-Nya makan roti dengan tangan yang cemar, yaitu yang tiada berbasuh dahulu,

lama@Mark:7:5 @ lalu orang Parisi dan ahli Taurat bertanya kepada-Nya, "Apakah sebabnya murid-murid-Mu tiada melakukan dirinya sebagai adat istiadat orang tua-tua, tetapi mereka itu makan roti dengan tiada membasuh tangannya?"

lama@Mark:7:17 @ Maka tatkala Yesus meninggalkan orang banyak itu serta masuk ke dalam rumah, datanglah murid-murid-Nya bertanyakan hal perumpamaan ini kepada-Nya.

lama@Mark:8:1 @ Pada masa itu amatlah banyak orang berhimpun pula, dan tiadalah padanya barang sesuatu pun yang hendak dimakannya. Lalu Yesus memanggil murid-murid-Nya, serta berkata kepada mereka itu,

lama@Mark:8:4 @ Maka sahut murid-murid-Nya kepada-Nya, "Dari manakah orang sekalian ini dapat dikenyangkan dengan roti di padang belantara ini?"

lama@Mark:8:6 @ Maka disuruh-Nya orang banyak itu duduk di tanah. Lalu diambil-Nya roti tujuh ketul itu, diucapkan-Nya syukur dan dipecah-pecahkan-Nya serta diberi-Nya kepada murid-murid-Nya, supaya mereka itu menyampaikan dia ke hadapan orang banyak itu, lalu mereka itu pun meletakkan di hadapan orang banyak itu.

lama@Mark:8:10 @ Sebentar itu juga Ia naik perahu bersama-sama dengan murid-murid-Nya, lalu tibalah di jajahan negeri Dalmanuta.

lama@Mark:8:14 @ Maka terlupalah murid-murid itu membawa roti, dan di dalam perahu itu mereka itu tidak ada suatu pun lebih daripada seketul roti sahaja.

lama@Mark:8:27 @ Maka keluarlah Yesus dengan murid-murid-Nya menuju ke kampung-kampung dekat Kaisaria Pilipi. Sedang Ia berjalan, bertanyalah Ia kepada murid-murid-Nya, serta berkata kepada mereka itu, "Menurut kata orang siapakah Aku?"

lama@Mark:8:28 @ Maka sahut murid-murid itu, katanya, "Ada yang mengatakan: Elias; ada pula yang mengatakan: Seorang dari antara sekalian nabi."

lama@Mark:8:31 @ Maka mulailah Yesus mengajar murid-murid-Nya, bahwa wajib Anak manusia itu akan merasai banyak sengsara, dan ditolak oleh segala orang tua-tua dan kepala-kepala imam dan ahli Taurat sehingga dibunuh oleh mereka itu, lalu Ia akan bangkit pula kemudian daripada tiga hari lamanya.

lama@Mark:8:33 @ Tetapi berpalinglah Yesus serta melihat murid-murid-Nya, lalu menghardik Petrus, kata-Nya, "Pergilah ke belakang Aku, hai Iblis! Karena engkau bukan memikirkan perkara Allah, melainkan perkara manusia."

lama@Mark:8:34 @ Maka dipanggil-Nya segala orang banyak itu serta dengan murid-murid-Nya, lalu berkata kepada mereka itu, "Barangsiapa yang hendak menurut Aku, haruslah ia menyangkali dirinya serta mengangkat salibnya lalu mengikut Aku,

lama@Mark:9:14 @ Apabila Yesus sampai kepada murid-murid-Nya, dilihat-Nya terlalu banyak orang mengelilingi mereka itu beserta beberapa ahli Taurat pun bersoal-soal dengan mereka itu.

lama@Mark:9:18 @ Barang di mana sahaja setan itu merasuk dia, ia dipontang-pantingkannya, sehingga berbuihlah mulutnya serta kertak giginya, dan lagi makin kuruslah ia. Dan hamba sudah berkata kepada murid-murid Tuan, supaya mereka itu membuangkan setan itu, tetapi tiadalah cakap mereka itu."

lama@Mark:9:28 @ Setelah Yesus masuk ke dalam rumah, maka bertanyalah murid-murid-Nya kepada-Nya dengan sulitnya, katanya, "Apakah sebabnya kami ini tiada dapat membuangkan setan itu?"

lama@Mark:9:31 @ Karena Ia mengajar murid-murid-Nya, serta berkata kepada mereka itu, "Anak manusia itu akan diserahkan ke tangan orang, lalu orang-orang itu akan membunuh Dia. Setelah Ia dibunuh oleh mereka itu, maka pada hari yang ketiga Ia akan bangkit pula."

lama@Mark:9:33 @ Maka datanglah mereka itu ke Kapernaum. Tatkala Yesus ada di rumah, maka Ia pun bertanya kepada murid-murid-Nya, "Apakah perkara yang kamu bicarakan di tengah jalan?"

lama@Mark:9:35 @ Maka duduklah Yesus, lalu memanggil kedua belas murid itu, serta berkata kepada mereka itu, "Jikalau seorang hendak menjadi yang pertama, haruslah ia menjadi yang akhir daripada sekalian, dan pelayan orang sekalian."

lama@Mark:10:10 @ Maka ketika Ia telah tiba di rumah, bertanyalah murid-murid-Nya pula kepada-Nya akan hal itu.

lama@Mark:10:13 @ Pada suatu hari adalah orang membawa kanak-kanak kepada Yesus, supaya Ia menjamah kanak-kanak itu. Tetapi murid-murid-Nya menengking orang-orang yang membawa mereka itu.

lama@Mark:10:23 @ Lalu Yesus memandang sekeliling, serta berkata kepada murid-murid-Nya, "Alangkah sukarnya bagi orang yang kaya masuk ke dalam kerajaan Allah!"

lama@Mark:10:24 @ Maka tercengang-cenganglah murid-murid-Nya oleh sebab perkataan itu. Tetapi kata-Nya lagi pula kepada mereka itu, "Hai anak-anak-Ku, alangkah sukarnya masuk ke dalam kerajaan Allah bagi orang yang berharapkan harta bendanya sahaja.

lama@Mark:10:32 @ Adalah mereka itu berjalan naik ke Yeruzalem, dan Yesus berjalan dahulu di hadapan mereka itu, maka tercenganglah mereka itu, dan orang yang mengikut itu pun takut. Pada waktu itu dibawa-Nya pula kedua belas murid itu, lalu Ia mulai mengatakan kepada mereka itu segala perkara yang akan berlaku atas-Nya,

lama@Mark:10:46 @ Maka tibalah mereka itu di Yerikho. Apabila Yesus keluar dari Yerikho dengan murid-murid-Nya dan amat banyak orang serta-Nya, adalah anak Timeus bernama Bartimeus yang buta, duduk di tepi jalan, meminta sedekah.

lama@Mark:11:1 @ Apabila mereka itu menghampiri negeri Yeruzalem, dekat dengan Baitfagi dan Baitani, berhampiran dengan Bukit Zaitun, maka Yesus pun menyuruh dua orang murid-Nya,

lama@Mark:11:11 @ Maka masuklah Ia ke Yeruzalem ke dalam Bait Allah; setelah sudah Ia memandang semuanya sekeliling, maka sebab hari sudah petang, keluarlah Ia pergi ke Baitani bersama-sama dengan kedua belas murid-Nya.

lama@Mark:11:14 @ Maka kata Yesus padanya, "Janganlah barang seorang pun makan lagi buah daripadamu selama-lamanya." Maka murid-murid-Nya mendengar perkataan ini.

lama@Mark:12:43 @ Maka Yesus memanggil murid-murid-Nya, serta berkata kepada mereka itu, "Sesungguhnya Aku berkata kepadamu: Janda yang miskin ini sudah memberi lebih banyak daripada segala orang, yang memasukkan uang ke dalam peti derma itu.

lama@Mark:13:1 @ Tatkala Yesus keluar dari Bait Allah, kata seorang murid-Nya kepada-Nya, "Ya Guru, tengoklah, alangkah indahnya rupa batu ini, dan alangkah besarnya bangunan itu!"

lama@Mark:14:10 @ Maka Yudas Iskariot, yaitu seorang daripada kedua belas murid itu, pergilah kepada kepala-kepala imam, hendak menyerahkan Yesus kepada mereka itu.

lama@Mark:14:12 @ Pada hari raya yang pertama daripada hari raya roti yang tiada beragi, yaitu pada waktu anak domba Pasah itu disembelih, berkatalah murid-murid-Nya kepada-Nya, "Ke manakah Tuhan suka kami akan pergi menyediakan Pasah itu, supaya Tuhan makan?"

lama@Mark:14:13 @ Maka disuruhkan-Nya dua orang murid-Nya, serta berkata kepada mereka itu, "Pergilah kamu masuk ke dalam negeri, di sana akan bertemu dengan kamu seorang yang membawa sebuah buyung berisi air, ikutlah dia.

lama@Mark:14:14 @ Maka barang di mana ia masuk, hendaklah kamu berkata kepada tuan rumah itu: Kata Guru: Di manakah bilik, tempat Aku akan makan Pasah dengan murid-murid-Ku?

lama@Mark:14:16 @ Maka pergilah murid-murid-Nya itu masuk ke dalam negeri, lalu didapatinya seperti yang dikatakan oleh Yesus kepada mereka itu, maka disediakannyalah Pasah itu.

lama@Mark:14:17 @ Setelah hari malam, datanglah Yesus beserta dengan kedua belas murid-Nya.

lama@Mark:14:32 @ Maka datanglah mereka itu kepada suatu tempat yang bernama Getsemani; lalu kata Yesus kepada murid-murid-Nya, "Duduklah kamu di sini, sementara Aku pergi berdoa."

lama@Mark:14:43 @ Seketika itu juga, tengah Ia lagi berkata-kata, datanglah Yudas, seorang daripada kedua belas murid itu, dan sertanya lagi amat banyak orang berpedang dan berbelantan, yang disuruh oleh segala kepala imam dan ahli Taurat dan orang tua-tua.

lama@Mark:14:50 @ Maka larilah sekalian murid-Nya meninggalkan Dia.

lama@Mark:15:23 @ Maka diberinya minum kepada-Nya, yaitu air anggur yang bercampur mur, tetapi tiada diterima-Nya.

lama@Mark:16:7 @ Tetapi pergilah kamu, katakanlah kepada segala murid-Nya dan kepada Petrus pun, bahwa Ia akan berjalan dahulu daripada kamu ke Galilea, di sana kamu akan melihat Dia seperti sabda-Nya kepada kamu."

lama@Mark:16:13 @ Maka pergilah keduanya memberitahu hal itu kepada segala murid yang lain itu; tetapi kepada orang ini mereka itu juga tiadalah percaya.

lama@Mark:16:14 @ Kemudian kelihatanlah Yesus kepada kesebelas murid-Nya, tengah mereka itu duduk makan, maka dicela-Nya mereka itu sebab kurang percaya dan keras hatinya, dan lagi karena tiada mereka itu percaya akan orang, yang sudah melihat Dia kemudian daripada Ia bangkit.

lama@Luke:1:7 @ Tetapi mereka itu tiada beranak, karena Elisabet itu mandul, dan keduanya pun sudah sangat lanjut umurnya.

lama@Luke:1:18 @ Maka kata Zakaria kepada malaekat itu, "Bagaimanakah hamba hendak mengerti perkara ini? Karena hamba sudah tua, dan isteri hamba pun sudah sangat lanjut umurnya."

lama@Luke:1:50 @ Maka rahmat-Nya tetap turun-temurun atas segala orang yang takut akan Dia.

lama@Luke:1:75 @ dengan kesucian dan keadilan di hadapan-Nya seumur hidup kita.

lama@Luke:1:78 @ sebab kemurahan rahmat daripada Tuhan kita, maka cahaya dari atas pun datang melawat kita,

lama@Luke:2:36 @ Maka ada pula seorang nabiah bernama Hanna, anak Panuil, daripada suku bangsa Asyir; maka ia sangat lanjut umurnya, dan ia bersuami tujuh tahun lamanya kemudian daripada masa ia menjadi perawan,

lama@Luke:2:37 @ dan ia sudah janda sehingga umurnya delapan puluh empat tahun; maka tiada ia meninggalkan Bait Allah, melainkan sembahyang dan puasa serta berdoa siang malam.

lama@Luke:2:42 @ Tatkala umur-Nya dua belas tahun, naiklah mereka itu beraya menurut adat masa raya;

lama@Luke:3:7 @ Maka kata Yahya kepada orang banyak yang datang dengan maksud dibaptiskannya itu, "Hai benih ular, siapakah menunjukkan kepadamu jalan melarikan dirimu daripada kemurkaan yang akan datang kelak?

lama@Luke:3:23 @ Maka Yesus sendiri tatkala Ia mulai mengajar, umur-Nya sekira-kira tiga puluh tahun; maka pada sangka orang Ia itu anak Yusuf, anak Heli,

lama@Luke:5:30 @ Maka bersungut-sungutlah orang Parisi dan ahli Tauratnya kepada murid-murid Yesus, katanya, "Apakah sebabnya kamu makan minum dengan orang pemungut cukai dan orang berdosa?"

lama@Luke:5:33 @ Maka kata mereka itu kepada-Nya, "Murid-murid Yahya kerap kali puasa dan berdoa, sedemikian itu juga orang Parisi; tetapi murid-murid-Mu sendiri makan minum sahaja."

lama@Luke:6:1 @ Adalah pada suatu hari Sabbat sambil Yesus berjalan melalui ladang-ladang gandum, murid-murid-Nya pun memetik mayang-mayang gandum, digisarnya dengan tangan, lalu dimakannya.

lama@Luke:6:13 @ Setelah sudah hari siang, dipanggil-Nya murid-murid-Nya, dan dipilih-Nya dari antara mereka itu dua belas orang, yang digelarkan-Nya rasul,

lama@Luke:6:17 @ Maka turunlah Yesus bersama-sama dengan mereka itu, lalu berdiri pada tempat yang rata, beserta dengan beberapa banyak murid-murid-Nya, dan terlalu banyak orang dari seluruh tanah Yudea dan dari Yeruzalem, dan dari pantai laut dekat Tsur dan Sidon,

lama@Luke:6:20 @ Setelah sudah Ia mengangkat mata-Nya kepada murid-murid-Nya, lalu berkatalah Ia, "Berbahagialah kamu yang miskin; karena kamulah yang empunya kerajaan Allah.

lama@Luke:6:35 @ Tetapi hendaklah kamu mengasihi seterumu, dan berbuat baik, dan memberi pinjam dengan tiada berharap akan menerima balik; maka berpahala besarlah kamu kelak, dan kamu akan menjadi anak-anak Yang Mahatinggi, karena Ialah murah kepada orang yang tiada syukur dan yang jahat.

lama@Luke:6:40 @ Seorang murid tiada lebih daripada gurunya; tetapi tiap-tiap murid yang sudah cukup pelajaran itu akan menjadi sama seperti gurunya.

lama@Luke:7:11 @ Kemudian daripada itu berjalanlah Yesus ke sebuah negeri yang bernama Nain; maka murid-murid-Nya dan sekalian orang banyak itu pun berjalanlah serta-Nya.

lama@Luke:7:18 @ Maka segala hal itu dikabarkanlah kepada Yahya oleh murid-muridnya.

lama@Luke:7:19 @ Maka Yahya pun memanggil dua muridnya, lalu menyuruh bertanya kepada Tuhan, "Engkau inikah yang akan datang itu, atau harus kami menantikan seorang lainkah?"

lama@Luke:8:1 @ Kemudian daripada itu, maka Yesus pun menjalani seluruh negeri dan kampung, serta memberitakan dan memasyhurkan kabar kesukaan dari hal kerajaan Allah, dan kedua belas murid itu ada bersama-sama dengan Dia,

lama@Luke:8:3 @ dan lagi Yohanna isteri Khuza, jurukunci Herodes, dan Susana, dan banyak perempuan lain-lain, yang membelanjakan hartanya sebab melayani Yesus serta murid-murid-Nya.

lama@Luke:8:9 @ Maka murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya apa arti perumpamaan ini.

lama@Luke:8:22 @ Adalah pada suatu hari Yesus dengan murid-murid-Nya naik ke dalam sebuah perahu, lalu berkata kepada mereka itu, "Marilah kita menyeberang ke seberang tasik." Maka bertolaklah mereka itu.

lama@Luke:8:42 @ Karena ada padanya seorang anak perempuan yang tunggal, kira-kira dua belas tahun umurnya, yang hampir mati. Sedang Yesus berjalan, maka orang banyak pun mendesak-desakkan Dia.

lama@Luke:9:1 @ Maka Yesus memanggil kedua belas murid-Nya, lalu diberi-Nya kuat kuasa atas segala setan, dan akan menyembuhkan berbagai-bagai penyakit.

lama@Luke:9:12 @ Maka hari pun hampir malam; lalu datanglah kedua belas murid itu berkata kepada-Nya, "Suruhkanlah orang banyak ini pulang, supaya mereka itu pergi ke kampung-kampung dan dusun-dusun yang sekeliling, akan menumpang dan mencari makanan, karena di sini kita di tempat yang sunyi."

lama@Luke:9:13 @ Tetapi kata Yesus kepada murid-murid itu, "Kamu berilah mereka itu makan." Maka kata murid-murid itu, "Tiadalah pada kami roti lebih daripada lima ketul, dan ikan dua ekor, kecuali kami pergi membeli makanan untuk kaum sebanyak ini."

lama@Luke:9:14 @ Karena ada kira-kira lima ribu orang laki-laki banyaknya. Maka kata-Nya kepada murid-murid-Nya, "Suruhlah mereka itu duduk bertumpuk-tumpuk, kira-kira lima puluh orang setumpuk."

lama@Luke:9:15 @ Maka diperbuat oleh murid-murid demikian, serta menyuruh duduk sekaliannya.

lama@Luke:9:16 @ Maka Yesus pun mengambil roti lima ketul, dan ikan dua ekor itu, lalu menengadah ke langit, serta memberkati dia, kemudian Ia memecahkan roti itu, dan memberikan kepada murid-murid-Nya, supaya mereka itu meletakkan di hadapan orang banyak itu.

lama@Luke:9:18 @ Tatkala Yesus munajat, adalah murid-murid itu serta-Nya; maka bertanyalah Ia kepada mereka itu, kata-Nya, "Menurut kata orang banyak, siapakah Aku ini?"

lama@Luke:9:36 @ Serta kedengaran suara itu, maka ternampaklah Yesus seorang diri-Nya sahaja. Maka murid-murid pun diamlah, tiada diceriterakannya kepada seorang jua pun pada masa itu akan hal yang dilihatnya itu.

lama@Luke:9:40 @ Dan hamba sudah minta murid-murid Tuan membuangkan setan itu, tetapi tiada dapat."

lama@Luke:9:43 @ Maka tercenganglah sekaliannya akan kemuliaan Allah itu. Sementara orang sekalian lagi heran akan segala perkara yang diperbuat-Nya itu, berkatalah Ia kepada murid-murid-Nya,

lama@Luke:9:54 @ Apabila murid-murid-Nya, yaitu Yakub dan Yahya, melihat hal itu, berkatalah mereka itu, "Maukah Tuhan, kami menyuruhkan api turun dari langit akan menghanguskan mereka itu?"

lama@Luke:10:1 @ Setelah itu, maka Tuhan pun menentukan tujuh puluh muri

lama@Luke:10:17 @ Maka kembalilah ketujuh puluh murid itu dengan sukacitanya serta berkata, "Ya Tuhan, segala setan juga takluk kepada kami atas nama Tuhan."

lama@Luke:10:23 @ Maka berpalinglah Yesus kepada murid-murid-Nya sendiri, serta berkata, "Berbahagialah mata yang nampak barang yang kamu lihat.

lama@Luke:11:1 @ Adalah pada suatu tempat Yesus berdoa; apabila Ia berhenti, maka berkatalah seorang murid-Nya kepada-Nya, "Ya Tuhan, ajarlah kiranya kami berdoa, seperti Yahya juga mengajar murid-muridnya."

lama@Luke:12:1 @ Tatkala berkerumunlah beribu-ribu orang, sehingga orang-orang terpijak-pijak satu dengan yang lain, maka mulailah Ia bertutur kepada murid-murid-Nya dahulu, "Jagalah dirimu daripada ragi orang Parisi, yaitu munafik.

lama@Luke:12:22 @ Maka kata Yesus kepada murid-murid-Nya, "Sebab itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kamu kuatir akan hal nyawamu, yaitu apa yang hendak kamu makan; atau dari hal tubuhmu, apa yang hendak kamu pakai.

lama@Luke:12:25 @ Siapakah di antara kamu dengan kuatirnya dapat melanjutkan umurnya barang sedikit pun?

lama@Luke:13:29 @ Maka ada orang yang datang kelak dari sebelah timur dan barat, dari sebelah utara dan selatan, dan akan dijamu di dalam kerajaan Allah.

lama@Luke:14:26 @ "Jikalau barang seorang datang kepada-Ku dan tiada membenci bapanya, dan ibu, dan bini, dan anak, dan saudara laki-laki, dan saudara yang perempuan, bahkan, nyawanya sendiri pun, tiada dapat ia menjadi murid-Ku.

lama@Luke:14:27 @ Barangsiapa yang tiada menanggung salibnya serta mengikut Aku, tiada dapat ia menjadi murid-Ku.

lama@Luke:14:33 @ Sedemikian juga barangsiapa di antara kamu, yang tiada meninggalkan segala sesuatu yang dipunyainya, tiada dapat menjadi murid-Ku.

lama@Luke:16:1 @ Dan lagi berkatalah Ia pula kepada murid-murid-Nya, "Adalah seorang kaya yang menaruh seorang jurukunci; maka orang itu diadukan orang kepada tuannya sebab memboroskan harta benda tuannya.

lama@Luke:17:1 @ Maka bertuturlah Tuhan kepada murid-murid-Nya, "Tak dapat tiada akan jadi beberapa perkara yang mendatangkan kesalahan; tetapi celakalah atas orang, yang menyebabkan kesalahan itu!

lama@Luke:17:22 @ Maka kata-Nya kepada murid-murid itu, "Bahwa ada harinya kelak apabila kamu ingin hendak memandang satu daripada hari Anak manusia itu, tetapi tiada kamu dapat.

lama@Luke:18:15 @ Maka orang pun membawa juga kanak-kanak kepada Yesus, supaya dijamah-Nya; tetapi serta murid-murid-Nya melihat hal itu, lalu murid itu pun menengking mereka itu.

lama@Luke:18:31 @ Maka dibawanya kedua belas murid itu, serta berkata kepada mereka itu, "Bahwa kita ini berjalan naik ke Yeruzalem, maka segala sesuatu yang disuratkan oleh nabi-nabi akan disampaikan atas Anak manusia.

lama@Luke:19:29 @ Tatkala mereka itu tiba dekat Baitfagi dan Baitani pada gunung yang bernama Bukit Zaitun, disuruh-Nya dua orang murid-Nya,

lama@Luke:19:37 @ Apabila Ia sudah dekat dengan tempat curam Bukit Zaitun itu, maka sekalian murid-Nya yang banyak itu pun mulailah bersukacita dan memuji Allah dengan nyaring suaranya, oleh sebab segala mujizat yang dilihatnya itu,

lama@Luke:19:39 @ Maka antara orang banyak itu ada beberapa orang Parisi berkata kepada-Nya, "Ya Guru, tegurkan murid-murid-Mu itu."

lama@Luke:20:45 @ Maka berkatalah Yesus di hadapan segenap kaum itu kepada murid-murid-Nya demikian,

lama@Luke:21:23 @ Wai segala perempuan yang mengandung dan yang menyusui anaknya pada masa itu! Karena pada ketika itu akan timbul suatu kesusahan yang besar ke atas tanah itu dan murka ke atas kaum ini,

lama@Luke:22:3 @ Lalu Iblis pun masuklah ke dalam Yudas, yang bernama Iskariot, yaitu seorang yang terhisab kepada dua belas murid itu.

lama@Luke:22:11 @ Lalu katakanlah kepada tuan rumah itu: Guru suruh bertanya kepadamu, kata-Nya: Di manakah bilik tempat Aku hendak makan Pasah dengan murid-murid-Ku?

lama@Luke:22:35 @ Maka kata Yesus kepada murid-murid itu, "Tatkala Aku menyuruhkan kamu keluar dengan tiada membawa pundi-pundi atau tempat bekal atau kasut, adakah kamu kekurangan barang sesuatu?" Maka kata mereka itu, "Tiada."

lama@Luke:22:39 @ Maka keluarlah Yesus, lalu pergi ke Bukit Zaitun seperti biasanya; maka murid-murid itu pun mengikut Dia.

lama@Luke:22:45 @ Setelah bangkit daripada berdoa, pergilah Ia kepada murid-murid-Nya, lalu didapati-Nya mereka itu tertidur oleh sebab dukacitanya.

lama@Luke:22:47 @ Sedang Ia lagi berkata-kata, kelihatanlah orang banyak, beserta dengan orang yang bernama Yudas itu, yaitu seorang daripada kedua belas murid itu, yang mengepalakan mereka itu, lalu menghampiri Yesus serta mencium Dia.

lama@Luke:24:9 @ lalu pulanglah dari kubur itu serta memberitahu segala perkara itu kepada kesebelas murid dan kepada sekalian orang lain pun.

lama@Luke:24:33 @ Pada ketika itu juga keduanya itu bangkit serta balik ke Yeruzalem; lalu didapatinya kesebelas murid itu sudah berhimpun dan orang yang sertanya itu pun ada bersama-sama,

lama@John:1:35 @ Pada keesokan harinya berdirilah pula Yahya bersama-sama dengan dua orang muridnya.

lama@John:1:37 @ Maka kedua orang murid itu mendengar perkataannya demikian, lalu mereka itu mengikut Yesus.

lama@John:2:2 @ Maka Yesus pun dengan murid-murid-Nya dijemput kepada perjamuan kawin itu.

lama@John:2:11 @ Maka inilah permulaan segala tanda ajaib, yang diperbuat oleh Yesus di negeri Kana, di tanah Galilea, dan Ia menyatakan kemuliaan-Nya; maka murid-murid-Nya itu pun percayalah akan Dia.

lama@John:2:12 @ Kemudian daripada itu turunlah Yesus ke Kapernaum dengan ibu-Nya dan saudara-saudara-Nya dan murid-murid-Nya; maka tinggallah mereka itu di sana tiada berapa hari lamanya.

lama@John:2:17 @ Maka teringatlah oleh murid-murid-Nya bahwa sudah tersurat: Gairah karena rumah-Mu kelak menghancurkan Aku.

lama@John:2:22 @ Tatkala Ia sudah bangkit dari antara orang mati, baharulah teringat murid-murid-Nya bahwa Ia sudah mengatakan ini; maka percayalah mereka itu akan Alkitab dan akan perkataan yang telah dikatakan oleh Yesus itu.

lama@John:3:22 @ Kemudian daripada itu datanglah Yesus dengan murid-murid-Nya ke tanah Yudea; maka tinggallah Ia di sana bersama-sama dengan mereka itu, sambil membaptiskan orang.

lama@John:3:25 @ Tatkala itu terbitlah suatu perselisihan antara beberapa murid Yahya dengan seorang Yahudi dari hal perbasuhan.

lama@John:3:36 @ Barangsiapa yang percaya akan Anak itu, ia beroleh hidup yang kekal; tetapi barangsiapa yang mendurhaka kepada Anak itu, ia pun tiada akan nampak hidup, melainkan murka Allah tinggal di atasnya."

lama@John:4:1 @ Setelah Yesus mengetahui sebagaimana yang orang Parisi sudah mendengar bahwa Yesus itu memperoleh lebih banyak murid dan membaptiskan orang lebih banyak daripada Yahya,

lama@John:4:2 @ (meskipun Yesus sendiri tiada membaptiskan orang, melainkan murid-murid-Nya membaptiskan),

lama@John:4:8 @ Karena murid-murid-Nya sudah pergi ke dalam negeri membeli makanan.

lama@John:4:27 @ Pada ketika itu datanglah murid-murid-Nya; maka heranlah mereka itu, sebab Yesus bertutur dengan seorang perempuan. Tetapi seorang pun tiada bertanya, "Apakah Rabbi cari?" Atau, "Apakah Rabbi cakapkan dengan dia?"

lama@John:4:31 @ Sementara itu dipinta oleh murid-murid-Nya kepada-Nya, katanya, "Ya Guru, silakanlah makan."

lama@John:4:33 @ Lalu berkatalah murid-murid itu sama sendirinya, "Adakah orang membawakan Dia makanan?"

lama@John:6:3 @ Maka naiklah Yesus ke atas sebuah gunung, lalu duduklah Ia di situ bersama-sama dengan murid-murid-Nya.

lama@John:6:8 @ Maka seorang daripada murid-murid-Nya, yaitu Andreas, saudara Simon Petrus, berkata kepada-Nya,

lama@John:6:12 @ Setelah kenyang mereka itu sekalian, maka Ia pun berkatalah kepada murid-murid-Nya, "Kumpulkanlah segala sisanya, supaya barang apa pun jangan terbuang."

lama@John:6:16 @ Setelah petang hari turunlah murid-murid-Nya ke tasik,

lama@John:6:22 @ Pada keesokan harinya tatkala orang banyak, yang berdiri di seberang tasik itu, nampak tiadalah ada perahu lain di situ, hanya sebuah sahaja, dan lagi Yesus tiada naik ke dalam perahu itu beserta dengan murid-murid-Nya, melainkan murid-murid sendiri sahaja yang menyeberang,

lama@John:6:24 @ Lalu apabila orang banyak itu melihat bahwa Yesus tiada di situ dan segala murid-Nya pun tiada, maka orang banyak itu pun naik ke dalam perahu, dan pergi ke Kapernaum mencari Yesus.

lama@John:6:60 @ Maka banyak orang daripada murid-murid-Nya, yang mendengar perkataan-Nya demikian, berkatalah, "Perkataan ini sukar diartikan, siapakah gerangan dapat mendengarnya?"

lama@John:6:61 @ Tetapi Yesus sedang mengetahui sendiri, bahwa murid-murid-Nya bersungut-sungut akan hal itu, berkatalah kepada mereka itu, "Adakah perkara itu mendatangkan syak ke atas kamu?

lama@John:6:66 @ Sebab itu banyaklah murid-murid-Nya undur, dan tiada lagi berjalan dengan Dia.

lama@John:6:67 @ Lalu kata Yesus kepada kedua belas murid-Nya itu, "Kamu ini hendak pergi jugakah?"

lama@John:6:71 @ Maka Ia berkata itu tentang Yudas, anak Simon Iskariot; karena memang ialah yang akan menyerahkan Yesus, dan ia pun seorang daripada kedua belas murid itu.

lama@John:7:3 @ Maka kata saudara-saudara-Nya kepada-Nya, "Berangkatlah dari sini, dan pergilah ke tanah Yudea, supaya murid-murid-Mu juga boleh memandang segala mujizat yang Engkau adakan.

lama@John:8:31 @ Lalu kata Yesus kepada orang Yahudi yang percaya akan Dia, "Jikalau kamu ini berpegang teguh pada perkataan-Ku, baharulah dengan sesungguhnya kamu menjadi murid-Ku;

lama@John:8:57 @ Lalu kata orang Yahudi itu kepada-Nya, "Umurmu belum lagi lima puluh tahun, dan sudahkah Engkau nampak Ibrahim?"

lama@John:9:2 @ Lalu murid-murid-Nya bertanya kepada-Nya, katanya, "Ya Rabbi, siapakah yang berbuat dosa: Orang inikah atau ibu bapanyakah, sehingga ia buta dari mula jadinya?"

lama@John:9:27 @ Maka sahutnya kepada mereka itu, "Sudah aku katakan kepadamu, tetapi tiada juga kamu dengarkan. Apakah sebabnya kamu hendak mendengar lagi? Maukah kamu juga menjadi murid-Nya?"

lama@John:9:28 @ Lalu mereka itu menghinakan dia, serta berkata, "Engkau inilah murid-Nya, tetapi kami ini murid Musa.

lama@John:11:7 @ Kemudian daripada itu berkatalah Ia kepada murid-murid-Nya, "Marilah kita kembali ke tanah Yudea."

lama@John:11:8 @ Maka kata murid-murid-Nya kepada-Nya, "Ya Rabbi, baharu orang Yahudi mencari jalan hendak merajam Rabbi, dan sekarang Rabbi hendak kembali pula ke sana lagi?"

lama@John:11:12 @ Lalu kata murid-murid itu kepada-Nya, "Ya Rabbi, jikalau ia tertidur, sembuhlah ia kelak."

lama@John:11:16 @ Lalu kata Tomas yang bergelar Didimus kepada sama-sama murid itu, "Marilah kita juga pergi, biarlah kita mati bersama-sama dengan Dia."

lama@John:11:54 @ Sebab itu tiada lagi Yesus berjalan dengan nyatanya di antara orang Yahudi, melainkan undurlah Ia dari sana ke daerah jajahan yang dekat padang belantara, ke sebuah negeri yang bernama Efrayim, di situlah Ia tinggal bersama-sama dengan murid-murid-Nya.

lama@John:12:4 @ Tetapi kata seorang murid-Nya, yaitu Yudas Iskariot, yang kemudian menyerahkan Dia,

lama@John:12:16 @ Mula-mula murid-murid-Nya tiada mengerti segala perkara itu; tetapi setelah Yesus dipermuliakan, baharulah terkenang mereka itu, bahwa segala perkara itu telah tersurat dari hal Dia, dan lagi mereka itu sudah berbuat hal itu kepada-Nya.

lama@John:13:5 @ Setelah itu Ia menuang air ke dalam sebuah bokor, lalu mulai membasuh kaki murid-murid-Nya dan menyapu dengan kain yang terikat dipinggang-Nya itu.

lama@John:13:12 @ Tatkala Yesus sudah membasuh kaki segala murid-Nya dan memakai jubah-Nya, lalu duduklah Ia pula serta berkata kepada mereka itu, "Mengertikah kamu yang Aku perbuat kepadamu?

lama@John:13:22 @ Maka segala murid itu pandang-memandanglah seorang kepada seorang dengan tiada tentu akan siapa yang dikatakan-Nya itu.

lama@John:13:23 @ Seorang dari antara murid-murid Yesus, yaitu yang dikasihi oleh Yesus, bersandar di sebelah kanan-Nya.

lama@John:13:24 @ Maka Simon Petrus menggamit murid itu, lalu berkata kepadanya, "Tanyalah siapa dia yang dikatakan-Nya itu."

lama@John:13:25 @ Oleh yang demikian, sedangkan murid itu bersandar di dada Yesus, lalu bertanya, "Ya Tuhan, siapakah dia itu?"

lama@John:13:35 @ Dengan hal ini sekalian orang akan mengetahui bahwa kamu murid-murid-Ku, yaitu jikalau kamu menaruh kasih sama sendiri."

lama@John:15:8 @ Di dalam hal inilah Bapa-Ku dipermuliakan, yaitu kalau kamu berbuah lebat, serta menjadi murid-murid Aku."

lama@John:16:17 @ Maka berkatalah beberapa orang murid-Nya sama sendiri, "Apakah artinya yang dikatakan-Nya kepada kita: Hanya seketika lagi maka tiada kamu memandang Aku, dan lagi pula seketika sahaja, maka kamu akan melihat Aku? dan: Sebab Aku pergi kepada Bapa?"

lama@John:16:29 @ Maka kata murid-murid-Nya kepada-Nya, "Tengoklah sekarang ini Rabbi berkata terus terang dan tiada lagi berkata dengan perumpamaan.

lama@John:18:1 @ Setelah Yesus berkata demikian, maka keluarlah Ia bersama-sama dengan segala murid-Nya pergi ke seberang anak Sungai Kidron; di tempat itu adalah suatu taman; maka masuklah Yesus ke situ dengan murid-murid-Nya.

lama@John:18:2 @ Tetapi Yudas, yang menyerahkan Dia, mengetahui juga tempat itu, karena kerapkali sudah Yesus berhimpun di situ beserta dengan murid-murid-Nya.

lama@John:18:15 @ Maka Simon Petrus dan seorang murid lain mengikut Yesus. Adapun murid lain itu dikenal oleh Imam Besar, maka masuklah ia beserta dengan Yesus ke dalam balai Imam Besar;

lama@John:18:16 @ tetapi Petrus berdiri di luar, di muka pintu. Lalu keluarlah murid lain yang dikenal oleh Imam Besar itu, serta bertutur dengan perempuan yang menunggui pintu, lalu ia membawa Petrus masuk.

lama@John:18:17 @ Maka kata perempuan yang menunggui pintu itu kepada Petrus, "Bukankah engkau juga seorang daripada murid-murid orang itu?" Maka jawabnya, "Bukan."

lama@John:18:19 @ Maka Imam Besar itu menyoal Yesus dari hal murid-murid-Nya, dan dari hal pengajaran-Nya.

lama@John:18:25 @ Maka Simon Petrus lagi berdiri berdiang. Lalu kata orang kepadanya, "Bukankah engkau juga seorang daripada murid-Nya?" Maka bersangkallah ia, katanya, "Bukan."

lama@John:19:26 @ Apabila Yesus melihat ibu-Nya dan murid yang dikasihi-Nya itu pun berdiri dekat, berkatalah Ia kepada ibu-Nya, "Hai perempuan, tengoklah anakmu!"

lama@John:19:27 @ Kemudian Ia berkata kepada murid itu, "Tengoklah ibumu!" Maka daripada ketika itu juga murid itu menyambut dia ke dalam rumahnya sendiri.

lama@John:19:38 @ Kemudian daripada itu Yusuf, orang Arimatea (seorang murid Yesus juga, tetapi bersembunyi, oleh sebab takutnya akan orang Yahudi), minta izin kepada Pilatus akan menurunkan mayat Yesus; maka Pilatus pun mengizinkan. Lalu pergilah ia dan mengambil mayat Yesus.

lama@John:19:39 @ Maka Nikodemus (yang dahulu mendapatkan Yesus pada malam) datanglah juga, serta membawa suatu campuran mur dan gaharu, sekira-kira seratus kati beratnya.

lama@John:20:2 @ Lalu berlarilah ia datang kepada Simon Petrus, dan kepada murid yang lain, yang dikasihi oleh Yesus, serta berkata kepada mereka itu, "Orang sudah membawa Tuhan keluar dari dalam kubur, tiada kami tahu di mana di taruh orang."

lama@John:20:3 @ Maka keluarlah Petrus dengan murid yang lain itu, serta tiba di kubur.

lama@John:20:4 @ Maka keduanya itu berlari bersama-sama, tetapi murid yang lain itu berlari dahulu, lebih cepat daripada Petrus, lalu sampai ke kubur terlebih dahulu.

lama@John:20:8 @ Lalu murid yang lain yang terdahulu sampai ke kubur itu pun masuk, lalu nampak dan percaya.

lama@John:20:18 @ Maka pergilah Maryam Magdalena dan mengabarkan kepada murid-murid itu, katanya, "Aku sudah berjumpa dengan Tuhan"; dan lagi kata-Nya kepada mereka itu bahwa Ia sudah mengatakan segala perkara itu kepadanya.

lama@John:20:19 @ Setelah petang hari, yaitu pada hari yang pertama di dalam minggu itu, dan sedang segala pintu terkunci di tempat tinggal murid itu, sebab takut akan orang Yahudi, datanglah Yesus tiba-tiba terdiri di tengah-tengah mereka itu serta mengucapkan kepada mereka itu, "Sejahteralah kamu!"

lama@John:20:20 @ Setelah sudah berkata demikian, Ia pun menunjukkan kepada mereka itu tangan-Nya dan rusuk-Nya. Maka sukacitalah murid-murid itu tatkala nampak Tuhan itu.

lama@John:20:24 @ Adapun Tomas, seorang daripada kedua belas murid itu, yang bergelar Didimus, tiada bersama-sama dengan mereka itu tatkala Yesus datang.

lama@John:20:25 @ Lalu berkatalah murid yang lain-lain itu kepada Tomas, "Adalah kami sekalian sudah jumpa Tuhan itu." Tetapi berkatalah Tomas kepada mereka itu, "Selagi belum aku nampak parut kena paku di tangan-Nya dan mencocokkan jariku di parut itu, dan aku mencocokkan tanganku di rusuk-Nya, tiadalah aku percaya."

lama@John:20:26 @ Ada delapan hari kemudian daripada itu berhimpunlah pula murid-murid Yesus di dalam rumah, dan Tomas juga bersama-sama dengan mereka itu. Tatkala pintu rumah itu terkunci, tiba-tiba terdirilah Yesus di tengah-tengah sambil berkata, "Sejahteralah kamu!"

lama@John:20:30 @ Sungguhpun banyak tanda ajaib yang lain juga diperbuat oleh Yesus di hadapan murid-murid-Nya yang tiada disuratkan di dalam kitab ini;

lama@John:21:1 @ Kemudian daripada itu Yesus menyatakan diri-Nya pula kepada murid-murid-Nya di tasik Tiberias. Maka Ia sudah menyatakan diri-Nya demikian ini.

lama@John:21:2 @ Di situ ada Simon Petrus dan Tomas, yang bergelar Didimus, dan Natanael dari negeri Kana di tanah Galilea, dan anak-anak Zabdi dan dua orang murid-murid-Nya yang lain bersama-sama.

lama@John:21:4 @ Setelah terbit fajar terdirilah Yesus di pantai; tetapi tiada diketahui oleh murid-murid itu bahwa Ialah Yesus.

lama@John:21:7 @ Maka kata murid yang dikasihi oleh Yesus itu kepada Petrus, "Itulah Tuhan." Setelah didengar oleh Simon Petrus bahwa Ialah Tuhan itu, maka diikatkannya bajunya pada pinggangnya, sebab tiada ia berbaju, lalu terjunlah ia ke dalam laut.

lama@John:21:8 @ Tetapi murid-murid yang lain pula datang dengan perahu itu, karena mereka itu tiada berapa jauh dari darat, hanya ada sekira-kira dua ratus hasta sahaja, sambil menarik pukat yang penuh dengan ikan.

lama@John:21:12 @ Maka bersabdalah Yesus kepada mereka itu, "Marilah makan." Tetapi tiadalah seorang di antara murid-murid itu yang berani bertanya kepada-Nya, "Siapa Engkau ini?" karena diketahuinya bahwa Ialah Tuhan.

lama@John:21:14 @ Maka inilah kali yang ketiga bahwa Yesus menyatakan diri-Nya kepada murid-murid-Nya kemudian daripada Ia bangkit dari antara orang mati.

lama@John:21:20 @ Maka berpalinglah Petrus, lalu melihat murid yang dikasihi oleh Yesus itu mengikut, maka ialah yang tatkala perjamuan malam bersandar di dada Yesus sambil berkata, "Ya Tuhan, siapakah yang menyerahkan Tuhan?"

lama@John:21:21 @ Lalu apabila Petrus nampak murid itu, maka katanya kepada Yesus, "Ya Tuhan, bagaimanakah hal orang ini kelak?"

lama@John:21:23 @ Semenjak itu masyhurlah perkataan ini di antara segala saudara: Bahwa murid itu tiada mati kelak; tetapi bukan demikian sabda Yesus, bahwa murid itu tiada akan mati, melainkan: Jikalau Kukehendaki orang ini tinggal sehingga Aku datang, apakah kena-mengena dengan engkau?

lama@John:21:24 @ Maka ia itulah murid yang menyaksikan segala perihal ini, dan yang telah menyuratkan segala perkara ini; dan kita ketahui, bahwa kesaksiannya itu dengan sebenar-benarnya.

lama@Acts:1:15 @ Pada masa itu berdirilah Petrus di antara segala murid itu (maka orang yang berhimpun itu sekira-kira seratus dua puluh orang banyaknya), lalu kata Petrus,

lama@Acts:4:22 @ Karena orang yang dilakukan mujizat ke atasnya sehingga ia sembuh itu, sudah lebih daripada empat puluh tahun umurnya.

lama@Acts:6:1 @ Pada masa itu tatkala murid-murid sudah bertambah-tambah banyak, bangkitlah suatu sungutan orang Yahudi peranakan Gerika ke atas orang Ibrani, sebab segala janda mereka itu dilalaikan di dalam hal pemeliharaan sehari-hari.

lama@Acts:6:2 @ Lalu kedua belas rasul itu menghimpunkan sekalian murid yang banyak itu, serta berkata, "Tiada patut kami ini melalaikan pemberitaan firman Allah sebab melayani meja.

lama@Acts:6:7 @ Maka makin masyhurlah firman Allah itu, dan bilangan murid-murid pun bertambahlah banyak di Yeruzalem; dan amatlah banyak imam juga taat kepada iman.

lama@Acts:7:5 @ Maka tiada dikaruniakannya kepadanya suatu milik yang kekal di tanah ini, setapak kaki pun tidak, tetapi dijanjikan-Nya mengaruniakan kepadanya tanah ini menjadi miliknya turun-temurun tatkala ia belum beranak.

lama@Acts:7:23 @ Setelah genap empat puluh tahun umurnya, tergeraklah hatinya hendak melawat segala saudaranya, yaitu bani Israel.

lama@Acts:9:1 @ Maka Saul yang sedang menyemburkan ugut dan bunuhannya ke atas murid-murid Tuhan itu, sudah pergi kepada Imam Besar,

lama@Acts:9:10 @ Maka di Damsyik ada seorang murid bernama Ananias. Maka sabda Tuhan kepadanya di dalam suatu penglihatan, "Hai Ananias!" Maka katanya, "Sahaya, Tuhan."

lama@Acts:9:19 @ Maka makanlah ia sehingga kuat pula. Lalu tinggallah ia beberapa hari lamanya bersama-sama dengan murid-murid di Damsyik itu.

lama@Acts:9:25 @ tetapi murid-murid-Nya mengambil dia pada waktu malam, diulurkannya ke bawah dari tembok di dalam suatu keranjang.

lama@Acts:9:26 @ Setelah sampai ke Yeruzalem, maka dicobanya hendak berkawan dengan murid-murid itu; tetapi segala murid itu takut akan dia, tiada percaya bahwa ia itu seorang murid.

lama@Acts:9:36 @ Adalah di negeri Yoppe seorang murid perempuan bernama Tabita, yang diterjemahkan artinya Dorkas; maka perempuan itu limpah dengan kebajikan dan amalan sedekah yang diperbuatnya.

lama@Acts:9:38 @ Maka sebab negeri Lidda itu berdekat dengan Yoppe, kedengaranlah kepada murid-murid bahwa Petrus ada di sana, lalu disuruhkan dua orang kepadanya mengajak dia, "Jangan lambat datang kepada kami."

lama@Acts:11:26 @ Tatkala dijumpainya dia, lalu dibawanyalah ke Antiokhia. Demikianlah setahun genap lamanya keduanya itu berhimpun bersama-sama dengan sidang jemaat, serta mengajar beberapa banyak orang. Maka di Antiokhialah murid-murid itu mula-mula disebut orang Kristen.

lama@Acts:11:29 @ Lalu murid-murid itu pun bersetujulah menurut kadar masing-masing mengirim pertolongan kepada sekalian saudara yang diam di tanah Yudea.

lama@Acts:12:20 @ Maka Herodes pun sangat murkanya akan orang Tsur dan Sidon; tetapi mereka itu datang menghadap dia dengan sepakat. Sesudah Belastus, bentara dalam, dijadikannya sahabatnya, lalu dipohonkannya perdamaian, karena negerinya sendiri bergantung rezekinya pada negeri raja itu.

lama@Acts:13:33 @ seperti yang disempurnakan Allah kepada anak cucu kita di dalam hal Ia membangkitkan Yesus, seperti itulah juga yang tersurat di dalam Mazmur yang kedua: Engkaulah Anak-Ku, pada hari inilah Aku telah memperanakkan Engkau.

lama@Acts:13:35 @ Itulah sebabnya pula Ia berfirman di dalam nas Mazmur yang lain: Tiadalah Engkau beri Orang Kudus-Mu kena binasa.

lama@Acts:13:52 @ Maka murid-murid itu pun penuhlah dengan sukacitanya dan dengan Rohulkudus.

lama@Acts:14:20 @ Tetapi setelah murid-murid itu berdiri sekeliling dia, maka ia pun bangkitlah, lalu masuk ke dalam negeri, maka pada keesokan harinya keluarlah ia bersama-sama dengan Barnabas ke Derbe.

lama@Acts:14:21 @ Setelah diberitakannya kabar kesukaan kepada isi negeri itu dan beberapa banyak orang dijadikannya murid, lalu kembalilah kedua rasul itu ke Listera dan ke Ikonium dan ke Antiokhia,

lama@Acts:14:22 @ sambil menetapkan hati murid-murid dan menyuruh bertekun di dalam iman dengan katanya, bahwa tak dapat tiada kita masuk kerajaan Allah dengan menanggung beberapa banyak sengsara.

lama@Acts:14:28 @ Maka tinggallah kedua rasul itu beberapa lamanya bersama-sama dengan murid-murid itu.

lama@Acts:15:10 @ Jikalau begitu apakah sebabnya kamu mencobai Allah dengan meletakkan suatu kuk ke atas tengkuk murid-murid itu yang tiada tertanggung oleh nenek moyang kita atau oleh kita ini?

lama@Acts:16:1 @ Maka sampailah ia pula ke Derbe dan ke Listera. Maka adalah di sana seorang murid namanya Timotius, anak seorang perempuan Yahudi yang beriman, tetapi bapanya orang Gerika.

lama@Acts:18:23 @ Setelah ia tinggal di sana beberapa lamanya, lalu berangkatlah ia serta menjajahi seluruh tanah Galatia dan Perigia, sambil menetapkan hati sekalian murid itu.

lama@Acts:18:27 @ Tatkala ia hendak menyeberang ke Akhaya, maka segala saudara itu pun menyukakan maksudnya, serta berkirim surat kepada murid-murid itu minta menyambut dia. Setelah tiba, maka dengan berkata Allah ia memberi pertolongan yang berharga kepada segala orang yang percaya.

lama@Acts:19:1 @ Tatkala Apollos lagi di Korintus, sesudah Paulus menjajahi tanah hulu sampai ke Epesus, maka dijumpainya beberapa murid di situ.

lama@Acts:19:9 @ Tetapi apabila setengah orang mengeraskan hatinya dan ingkar, serta mencerca jalan itu di hadapan orang banyak, maka undurlah ia daripada mereka itu, lalu mengasingkan murid-murid itu. Maka pada tiap-tiap hari ia berbicara di dalam sekolah Tiranus.

lama@Acts:19:30 @ Apabila Paulus hendak masuk ke dalam antara orang banyak itu, lalu murid-murid itu pun menahan dia.

lama@Acts:20:1 @ Setelah berhenti riuh itu, maka Paulus pun memanggil murid-murid itu serta menasehatkan mereka itu, dan setelah ia meminta diri, lalu pergilah ia ke Makedonia.

lama@Acts:20:30 @ maka dari antara kamu sendiri pun akan berbangkit beberapa orang yang memberi pengajaran salah, menarik hati murid-murid itu mengikut dia.

lama@Acts:21:4 @ Maka kami pun berjumpalah dengan beberapa murid dan tinggallah di sana tujuh hari lamanya; maka mereka itu pun mengingatkan kepada Paulus dengan ilham Roh, supaya jangan ia naik ke Yeruzalem.

lama@Acts:21:16 @ Maka adalah beberapa murid dari Kaisaria menyertai kami lalu membawa kami kepada Menason, orang Kiperus yang sudah lama menjadi murid, maka di rumahnya kami hendak menumpang.

lama@Acts:24:4 @ Tetapi supaya jangan hamba sekalian lagi menjemukan Tuan hamba, maka hamba sekalian mintalah kemurahan Tuan hamba mendengar sedikit perkataan hamba sekalian.

lama@Acts:28:7 @ Maka dekat dengan tempat itu juga adalah beberapa bidang tanah yang dipunyai oleh seorang bernama Pubelius, penghulu pulau itu; maka ia telah menyambut dan menjamu kami dengan kemurahan tiga hari lamanya.

lama@Romans:1:18 @ Karena murka Allah dinyatakan dari surga atas segala keadaan fasik dan kelaliman orang, yang menimbuskan kebenaran dengan kelaliman,

lama@Romans:2:4 @ Atau engkau hinakankah kemurahan-Nya yang limpah dan sabar dan panjang hati-Nya, dengan tiada mengetahui bahwa kemurahan Allah itu menarik engkau kepada hal bertobat?

lama@Romans:2:5 @ Tetapi menurut degilmu dan hati yang tiada mau bertobat, engkau menghimpunkan kemurkaan ke atas dirimu untuk hari murka dan kenyataan hukum Allah yang adil.

lama@Romans:2:8 @ tetapi murka dan geram itu ke atas orang yang loba dan tiada taat kepada kebenaran, melainkan taat kepada kelaliman,

lama@Romans:3:5 @ Tetapi jikalau kesalahan kita menyatakan keadilan Allah, apakah hendak kita katakan? Lalimkah Allah menurunkan murka-Nya? (aku berkata ini cara manusia).

lama@Romans:4:15 @ Karena yang didatangkan oleh Taurat itu murka, tetapi barang di mana yang tiada bertaurat, di situ tiadalah pelanggar hukum.

lama@Romans:4:19 @ Dan dengan tiada lemah di dalam imannya, ia tampak dirinya sendiri seperti sudah mati karena umurnya sekira-kira seratus tahun, dan kandungan Sarah pun sudah mati;

lama@Romans:5:9 @ Sedangkan sekarang kita dibenarkan oleh darah-Nya, maka terlebih lagi kita akan beroleh selamat daripada kemurkaan, dengan jalan Dia.

lama@Romans:9:22 @ Tetapi bagaimanakah, jikalau Allah, sebab hendak menunjukkan murka-Nya dan menyatakan kuasa-Nya, menanggung dengan panjang sabar akan bekas kemurkaan, yang disediakan kepada kebinasaan,

lama@Romans:10:12 @ Sebab tiadalah perbedaannya antara orang Yahudi dengan orang Gerika. Karena Tuhan itulah juga Tuhan bagi sekalian, murah kepada sekalian yang menyeru Dia.

lama@Romans:11:22 @ Sebab itu perhatikanlah kemurahan dan kekerasan Allah; yaitu atas orang yang sudah jatuh itulah kekerasan-Nya; tetapi atas engkau kemurahan Allah, jikalau engkau tetap di dalam kemurahan-Nya. Jikalau tidak, maka engkau juga akan dikerat.

lama@Romans:12:8 @ jikalau yang menasehatkan, lakukanlah atas jalan nasehat; dan yang memberi, hendaklah dengan kemurahan; dan yang memerintahkan, hendaklah dengan usaha; dan yang menunjukkan belas kasihan, hendaklah dengan sukacitanya.

lama@Romans:12:19 @ Hai kekasihku, janganlah kamu sendiri membalas, melainkan berilah keluasan kepada kemurkaan, karena adalah tersurat: Bahwa kepada Akulah ada pembalasan; Aku ini akan membalaskan, kata firman Tuhan.

lama@Romans:13:4 @ Karena ialah hamba Allah yang mendatangkan kebajikan kepadamu. Tetapi jikalau engkau melakukan kejahatan, hendaklah engkau berasa takut, karena bukannya sia-sia dipegangnya pedang itu, sebab ialah hamba Allah, penyampaikan kemurkaan-Nya atas barangsiapa yang melakukan kejahatan.

lama@Romans:13:5 @ Oleh sebab itu wajiblah menaklukkan diri, bukan sahaja oleh sebab kemurkaan itu, melainkan oleh sebab perasaan hati juga.

lama@1Corinthians:10:22 @ Atau kita bangkitkankah kemurkaan Tuhan? Adakah kita lebih kuat daripada Tuhan?

lama@1Corinthians:14:26 @ Sekarang bagaimanakah halnya, hai saudara-saudaraku? Bahwa apabila kamu berhimpun, biarlah masing-masing ada dengan mazmur, ada dengan pengajaran, ada dengan kenyataan, ada dengan karunia lidah, ada dengan pengetahuan mengertikan makna lidah itu. Maka hendaklah segala hal itu meneguhkan iman.

lama@2Corinthians:6:6 @ dengan kesucian, dengan pengenalan, dengan panjang hati, dengan kemurahan, di dalam Rohulkudus, dengan kasih yang tulus ikhlas,

lama@2Corinthians:8:2 @ Sedang mereka itu di dalam percobaan yang sangat susah, maka kesukaan mereka itu, beserta dengan kepapaannya yang amat sangat telah mencurahkan kemurahan mereka itu yang berlebih-lebih.

lama@2Corinthians:9:5 @ Sebab itu aku pikir perlu meminta saudara-saudara itu pergi kepada kamu dahulu, mempersediakan terdahulu kemurahan yang telah kamu janjikan itu, supaya tersedia yang termaklum itu seperti pemberian ikhlas dan bukannya pemberian dengan terpaksa.

lama@2Corinthians:9:11 @ sehingga kamu kaya di dalam segala sesuatu melakukan segala kemurahan, yang membangkitkan syukur kepada Allah oleh kami.

lama@2Corinthians:9:13 @ Dan oleh sebab nyata ketetapan kamu di dalam pekerjaan kebajikan ini, maka mereka itu memuliakan Allah karena sebab taat atas pengakuan kamu kepada Injil Kristus, dan karena sebab kemurahan pemberianmu kepada mereka itu dan kepada sekalian orang.

lama@2Corinthians:10:1 @ Adapun aku ini, Paulus sendiri, menasehatkan kamu dengan lemah lembut dan kemurahan Kristus, aku yang, jikalau berhadap agaknya "merendahkan diri", tetapi jikalau berjauhan "berani sangat" kepadamu.

lama@Galatians:5:22 @ Tetapi buah-buahan Roh, ialah kasih, sukacita, perdamaian, panjang hati, kemurahan, kebaikan, setiawan,

lama@Ephesians:2:3 @ Maka di antara mereka itu kita sekalian ini pun dahulu menurut hawa nafsu tubuh kita, sambil melakukan kehendak tubuh dan ingatan itu, dan kita sudah berkeadaan anak-anak yang dimurkai sama seperti orang lain itu juga.

lama@Ephesians:2:7 @ supaya pada segala masa yang akan datang kelak Ia menunjukkan kelimpahan anugerah-Nya yang amat sangat dengan kemurahan-Nya kepada kita di dalam Kristus Yesus.

lama@Ephesians:3:21 @ Bagi-Nyalah kemuliaan di dalam sidang jemaat dan di dalam Kristus Yesus turun-temurun selama-lamanya. Amin.

lama@Ephesians:4:32 @ Hendaklah kamu murah hati di antara sama sendiri, dan lembut hati, sambil bermaaf-maafan sama sendiri, sebagaimana Allah juga di dalam Kristus sudah mengampuni kamu.

lama@Ephesians:5:6 @ Biarlah jangan orang memperdayakan kamu dengan perkataan yang sia-sia; karena itulah sebabnya datang murka Allah atas anak-anak durhaka.

lama@Ephesians:5:19 @ serta berkata-kata di antara sama sendirimu dengan mazmur dan puji-pujian dan nyanyian rohani sambil menyanyi dan bunyikan puji-pujian dengan hatimu kepada Tuhan;

lama@Philippians:3:5 @ yang disunatkan pada delapan hari umurku, berasal bangsa Israel, daripada suku bangsa Benyamin, seorang Ibrani keturunan orang Ibrani; tentang hal syariat Taurat, aku seorang Parisi;

lama@Colossians:1:26 @ yaitu rahasia yang sudah tersembunyi berzaman-zaman dan turun-temurun, tetapi sekarang sudah dinyatakan kepada orang-orang suci-Nya.

lama@Colossians:3:6 @ maka oleh sebab segala perkara itulah datang murka Allah;

lama@Colossians:3:12 @ Sebab itu sebagaimana orang pilihan Allah lagi kudus dan dikasihi-Nya, hendaklah kamu bersalut dengan belas kasihan, kemurahan, rendah hati, lemah lembut, panjang hati;

lama@Colossians:3:16 @ Biarlah perkataan Kristus itu diam di dalam dirimu dengan limpahnya. Dengan segala hikmat ajar-mengajar dan nasehat-menasehatkan sama sendiri, dengan mazmur dan puji-pujian dan nyanyian rohani menyanyilah dengan syukur kepada Allah di dalam hatimu.

lama@1Thessalonians:1:10 @ dan menantikan kedatangan anak-Nya dari surga, yang sudah dibangkitkan-Nya dari antara orang mati, yaitu Yesus yang melepaskan kita daripada kemurkaan yang akan datang kelak.

lama@1Thessalonians:2:16 @ serta melarangkan kami daripada berkata kepada orang kafir supaya mereka itu beroleh selamat; maka orang Yahudi itu senantiasalah menggenapkan dosa-dosanya; tetapi murka Allah sudah datang ke atasnya dengan sepenuh-penuhnya.

lama@1Thessalonians:5:9 @ Karena Allah menguntukkan kita bukannya akan ditimpa murka, melainkan akan beroleh selamat oleh Tuhan kita Yesus Kristus,

lama@1Timothy:5:9 @ Jangan didaftarkan nama perempuan janda yang di bawah umur enam puluh tahun. Maka hendaklah nyata, bahwa ia itu sudah bersuamikan seorang suami sahaja,

lama@Titus:3:4 @ Tetapi tatkala itu sudah nyata kemurahan Juruselamat kita Allah dan kasih-Nya akan manusia,

lama@Hebrews:2:15 @ Dan supaya dilepaskan-Nya seberapa banyak orang yang oleh sebab takut akan maut itu tertawan seumur hidupnya di dalam perhambaan.

lama@Hebrews:3:10 @ Itulah sebabnya Aku murka akan orang zaman ini, serta berfirman: Bahwa hati mereka itu selalu sesat, tetapi mereka itu tiada mengenal segala jalan-Ku;

lama@Hebrews:3:11 @ sebab itu Aku telah bersumpah dengan murka-Ku: Bahwa sekali-kali tiada mereka itu akan masuk perhentian-Ku."

lama@Hebrews:3:17 @ Siapakah yang sudah dimurka-Nya empat puluh tahun lamanya itu? Bukankah orang-orang yang sudah berbuat dosa sehingga bergelimpang mayatnya di padang belantara itu?

lama@Hebrews:4:3 @ Karena kita yang sudah beriman ini masuk perhentian itu, sebagaimana yang Ia telah berfirman, "Seperti Aku telah bersumpah dengan murka-Ku: Bahwa sekali-kali tiada mereka itu akan masuk perhentian-Ku" walaupun segala perbuatan itu sudah lengkap daripada masa kejadian dunia.

lama@Hebrews:11:11 @ Dari sebab iman juga Sarah sendiri sudah beroleh khasiat mengandung, walaupun sangat lanjut umurnya daripada masa mengandung, oleh sebab ia yakin bahwa setialah Ia yang sudah berjanji itu.

lama@Hebrews:11:27 @ Dari sebab iman juga ia meninggalkan tanah Mesir dengan tiada takut akan murka raja itu, karena tetaplah ia seolah-olah ia nampak Yang tiada kelihatan.

lama@Hebrews:13:16 @ Dan jangan kamu lalai daripada berbuat kebajikan serta menunjukkan murah hati, karena korban yang sedemikian itulah Allah sangat berkenan.

lama@James:1:5 @ Jikalau ada orang di antara kamu yang kurang bijak, hendaklah ia memohonkan kepada Allah, yang mengaruniakan dengan murahnya kepada tiap-tiap orang dengan tiada membangkit-bangkitkan, niscaya dikaruniakan-Nya kelak kepadanya.

lama@James:5:13 @ Adakah barang seorang di antara kamu yang susah? Hendaklah ia berdoa. Adakah barang seorang yang senang hati? Hendaklah ia menyanyikan Mazmur.

lama@1Peter:1:18 @ sebab mengetahui bahwa kamu sudah ditebus daripada kehidupanmu yang sia-sia, yang turun-temurun daripada nenek moyangmu, bukan dengan barang yang akan binasa, seumpama dengan perak atau emas,

lama@1Peter:2:3 @ Jikalau kamu sudah rasa bahwa Tuhan itu murah,

lama@1Peter:4:2 @ supaya sepanjang umurmu yang tinggal lagi, jangan kamu menurut segala keinginan manusia, melainkan kehendak Allah.

lama@2Peter:1:19 @ Maka ada pula kepada kita perkataan yang dinubuatkan menjadi lebih teguh, maka baik kamu perhatikan dia, seperti akan pelita yang bercahaya di dalam suatu tempat yang gelap, sehingga hari siang, dan bintang timur terbit bercahaya di dalam hatimu.


Bible:
Filter: String: