Bible:
Filter: String:

NT.filter - lama syukur:



lama@Matthew:15:36 @ lalu diambil-Nya roti yang tujuh ketul dan ikan itu, diucap-Nya syukur dan dipecah-pecahkan-Nya, serta diberi-Nya kepada murid-murid-Nya, maka murid-murid-Nya pula memberikan dia kepada orang banyak itu.

lama@Matthew:26:27 @ Lalu diangkat-Nya cawan minuman, diucapkan-Nya syukur serta diberikan-Nya kepada mereka itu sambil berkata, "Minumlah kamu sekalian dari cawan itu.

lama@Mark:8:6 @ Maka disuruh-Nya orang banyak itu duduk di tanah. Lalu diambil-Nya roti tujuh ketul itu, diucapkan-Nya syukur dan dipecah-pecahkan-Nya serta diberi-Nya kepada murid-murid-Nya, supaya mereka itu menyampaikan dia ke hadapan orang banyak itu, lalu mereka itu pun meletakkan di hadapan orang banyak itu.

lama@Mark:14:23 @ Lalu diangkat-Nya cawan minuman, diucapkan-Nya syukur serta diberikan-Nya kepada mereka itu, maka sekaliannya pun minumlah dari cawan itu.

lama@Luke:2:38 @ Pada ketika itu juga datanglah ia mengucap syukur kepada Allah, serta mengatakan dari hal kanak-kanak itu kepada sekalian orang yang menantikan penebusan Yeruzalem.

lama@Luke:6:35 @ Tetapi hendaklah kamu mengasihi seterumu, dan berbuat baik, dan memberi pinjam dengan tiada berharap akan menerima balik; maka berpahala besarlah kamu kelak, dan kamu akan menjadi anak-anak Yang Mahatinggi, karena Ialah murah kepada orang yang tiada syukur dan yang jahat.

lama@Luke:17:9 @ Adakah diucapkannya syukur kepada hamba itu sebab diperbuatnya seperti yang disuruhnya itu?

lama@Luke:17:16 @ lalu sujud ke kaki Yesus, serta mengucap syukur kepada-Nya; maka orang itu, ialah seorang Samaria.

lama@Luke:18:11 @ Maka berdirilah orang Parisi itu serta berdoa di dalam hatinya demikian: Ya Allah, aku ucapkan syukur kepadamu, sebab aku bukannya sama seperti orang lain, yaitu orang perampas, orang lalim, orang berzinah, atau seperti orang pemungut cukai ini.

lama@Luke:22:17 @ Maka disambut-Nya cawan minuman, lalu diucapkan-Nya syukur, serta berkata, "Ambillah ini, bahagikan di antara kamu!

lama@Luke:22:19 @ Maka Yesus pun mengambil roti, lalu diucapkan-Nya syukur, dipecah-pecahkan-Nya, serta diberikan-Nya kepada mereka itu, kata-Nya, "Inilah tubuh-Ku yang diserahkan karena kamu; perbuatlah demikian menjadi suatu peringatan akan Daku."

lama@John:6:11 @ Kemudian Yesus mengambil roti itu, serta mengucapkan syukur, lalu membahagikan kepada segala orang yang duduk itu, demikian juga ikan itu, seberapa banyak yang dikehendakinya.

lama@John:6:23 @ maka ada pula perahu lain-lain datang dari Tiberias, dekat tempat orang makan roti sesudah Tuhan mengucapkan syukur itu.

lama@John:11:41 @ Lalu mereka itu mengundurkan batu itu. Maka menengadahlah Yesus serta berkata, "Ya Bapa, Aku ucapkan syukur kepada-Mu sebab Engkau mendengar akan Daku.

lama@Acts:2:46 @ Maka sehari-hari dengan tekunnya mereka itu masuk Bait Allah dengan sehati, serta memecahkan roti di dalam rumahnya, lalu makan dengan syukur dan tulus hatinya,

lama@Acts:24:3 @ Maka senantiasalah barang di mana-mana pun hamba sekalian menyambut semuanya itu dengan beberapa syukur.

lama@Acts:27:35 @ Setelah dikatakannya demikian, maka diambilnya roti dan diucapkannya syukur kepada Allah di hadapan mereka itu sekalian, maka dipecahkannya itu lalu mulailah makan.

lama@Acts:28:15 @ Setelah saudara-saudara yang di sana mendengar hal ihwal kami, maka datanglah mereka itu sampai ke pekan Apius dan Kedai Tiga berjumpa dengan kami. Tatkala Paulus terpandang mereka itu, lalu mengucapkan syukur kepada Allah sambil menetapkan hatinya.

lama@Romans:1:8 @ Pertama-tama aku ucapkan syukur kepada Tuhanku oleh sebab Yesus Kristus untuk kamu sekalian, sebab imanmu dimasyhurkan di seluruh dunia.

lama@Romans:1:21 @ karena sungguhpun mereka itu mengenal Allah, tetapi mereka itu tiada memuliakan Dia seperti Allah atau mengucap syukur kepada-Nya, melainkan mereka itu sudah menjadi sia-sia di dalam pikirannya, dan hati mereka itu yang bebal itu menjadi gelap.

lama@Romans:6:17 @ Tetapi syukurlah kepada Allah, sedang dahulu kamu menjadi hamba dosa, tetapi sekarang dengan bersungguh-sungguh hati kamu taat kepada jenis pengajaran yang kamu diajarkan.

lama@Romans:7:25 @ Mengucap syukurlah aku kepada Allah oleh Yesus Kristus Tuhan kita!

lama@Romans:14:6 @ Siapa yang memegang hari itu, biarlah dipegangnya karena Tuhan, dan siapa yang makan itu, biarlah ia makan karena Tuhan, sebab ia mengucap syukur kepada Allah; dan siapa yang tiada mau makan itu, biarlah ia tiada mau makan karena Tuhan, dan mengucap syukur kepada Allah juga.

lama@Romans:16:4 @ maka keduanya sudah menggalangkan tengkuknya sendiri karena nyawaku, maka bukannya aku ini sahaja bersyukur kepada mereka itu, melainkan juga segala sidang jemaat dari antara orang kafir pun.

lama@1Corinthians:1:4 @ Maka senantiasalah aku mengucapkan syukur kepada Allah karena kamu sebab anugerah Allah yang dikaruniakan kepadamu di dalam Kristus Yesus,

lama@1Corinthians:1:14 @ Aku bersyukur kepada Allah, bahwa seorang pun tiada di antara kamu yang telah kubaptiskan, melainkan Kerispus dan Gayus,

lama@1Corinthians:10:30 @ Jikalau aku ini dengan ucapan syukur menerima bahagianku, apakah sebabnya aku diumpat orang atas hal yang aku ucapkan syukur itu?

lama@1Corinthians:11:24 @ dan setelah sudah Ia mengucapkan syukur dipecah-pecahkan-Nya, sambil kata-Nya, "Inilah tubuh-Ku yang diserahkan karena kamu; perbuatlah demikian, menjadi suatu peringatan akan Daku."

lama@1Corinthians:14:16 @ Jikalau tiada demikian, apabila engkau mengucapkan syukur dengan roh, bagaimanakah orang, yang tiada berkarunia itu, boleh mengaminkan ucapan syukurmu, sedang ia tiada mengerti apa katamu?

lama@1Corinthians:14:17 @ Karena sesungguhnya, engkau ini mengucapkan syukur dengan sepatutnya, tetapi orang lain tiada terbangun imannya.

lama@1Corinthians:14:18 @ Maka mengucap syukurlah aku kepada Allah, sebab aku tahu berkata-kata dengan karunia lidah, lebih daripada kamu sekalian.

lama@1Corinthians:15:57 @ tetapi syukurlah kepada Allah yang mengaruniai kita kemenangan oleh sebab Tuhan kita Yesus Kristus.

lama@2Corinthians:1:11 @ dengan bantuan doamu pun karena kami, supaya banyak orang mengucap syukur karena kami dari sebab karunia yang disampaikan kepada kami oleh doa orang banyak itu.

lama@2Corinthians:2:14 @ Tetapi syukurlah kepada Allah yang senantiasa mengarak kami di dalam perarakan sebab kemenangan di dalam Kristus, serta menyatakan bau harum pengetahuan akan Kristus dengan lidah kami di segala tempat.

lama@2Corinthians:4:15 @ Sebab segala perkara ini jadi karena kamu, supaya anugerah, yang bertambah-tambah dari sebab makin besar bilangan orang itu, memperbanyakkan syukur itu kepada kemuliaan Allah.

lama@2Corinthians:8:16 @ Tetapi syukurlah kepada Allah yang mengaruniakan usaha yang demikian itu juga karena kamu ke dalam hati Titus.

lama@2Corinthians:9:11 @ sehingga kamu kaya di dalam segala sesuatu melakukan segala kemurahan, yang membangkitkan syukur kepada Allah oleh kami.

lama@2Corinthians:9:12 @ Karena pekerjaan kebajikan ini bukannya sahaja mencukupkan kekurangan orang suci, melainkan bertambah-tambah lagi dengan memperbanyakkan ucapan syukur kepada Allah.

lama@2Corinthians:9:15 @ Syukurlah kepada Allah sebab anugerah-Nya yang tiada terkira-kira itu.

lama@Ephesians:1:16 @ tiada berhenti daripada mengucapkan syukur karena kamu, sambil menyebut kamu di dalam doaku,

lama@Ephesians:5:4 @ Demikian juga barang yang keji dan percakapan yang sia-sia dan jenaka, yaitu perkara yang tiada berlayak; melainkan lebih baik mengucap syukur.

lama@Ephesians:5:20 @ dan senantiasa mengucap syukur atas segala perkara kepada Allah, yaitu Bapa dengan nama Tuhan kita Yesus Kristus,

lama@Philippians:1:3 @ Seberapa kali aku ingat akan kamu, aku ucapkan syukur kepada Tuhanku,

lama@Philippians:4:6 @ Jangan kamu kuatir akan barang sesuatu hal, melainkan di dalam tiap-tiap sesuatu biarlah segala kehendakmu dinyatakan kepada Allah dengan doa dan permintaan serta dengan mengucap syukur.

lama@Colossians:1:3 @ Kami ucapkan syukur kepada Allah, yaitu Bapa Tuhan kita Yesus Kristus, dengan mendoakan kamu senantiasa,

lama@Colossians:1:12 @ mengucap syukur kepada Bapa, yang menjadikan kamu berlayak akan beroleh bahagian warisan orang-orang suci di tempat terang itu.

lama@Colossians:2:7 @ berakar dan berteguh di dalam Dia dan tetap di dalam iman, sebagaimana yang kamu sudah diajarkan, dengan memperbanyakkan syukur.

lama@Colossians:3:15 @ Biarlah sentosa yang daripada Kristus memerintah di dalam hati kamu, maka kepada hal itu juga kamu sudah dipanggil di dalam tubuh yang Satu; dan hendaklah kamu syukur.

lama@Colossians:3:16 @ Biarlah perkataan Kristus itu diam di dalam dirimu dengan limpahnya. Dengan segala hikmat ajar-mengajar dan nasehat-menasehatkan sama sendiri, dengan mazmur dan puji-pujian dan nyanyian rohani menyanyilah dengan syukur kepada Allah di dalam hatimu.

lama@Colossians:3:17 @ Dan barang apa yang kamu perbuat baik dengan perkataan atau pekerjaan, hendaklah sekaliannya itu dengan nama Tuhan Yesus, sambil mengucap syukur kepada Allah, yaitu Bapa oleh-Nya itu.

lama@Colossians:4:2 @ Hendaklah kamu bertekun di dalam doa, dan jagalah di dalam hal itu dengan mengucap syukur,

lama@1Thessalonians:1:2 @ Senantiasalah kami ucapkan syukur kepada Allah sebab kamu sekalian, sambil menyebut kamu di dalam segala doa kami,

lama@1Thessalonians:2:13 @ Maka itulah sebabnya kami ini pun mengucapkan syukur kepada Allah dengan tiada berkeputusan, sebab tatkala kamu sudah menerima firman Allah daripada pemberitaan kami, lalu kamu menyambut firman itu, bukannya seperti perkataan manusia, melainkan seperti sungguh perkataan Allah, yang bekerja di dalam kamu juga yang beriman.

lama@1Thessalonians:3:9 @ Karena ucapan syukur yang manakah dapat kami ucapkan kepada Allah dari hal kamu sebab segala sukacita yang kami sukakan karena kamu di hadapan Tuhan kita?

lama@1Thessalonians:5:18 @ dan ucapkanlah syukur di dalam segala sesuatu, karena inilah kehendak Allah di dalam Kristus Yesus kepada kamu.

lama@2Thessalonians:1:3 @ Maka patutlah kami senantiasa ucapkan syukur kepada Allah karena kamu, hai saudara-saudaraku, sebagaimana layak juga oleh sebab imanmu makin bertambah-tambah, dan peri kasih di antara sama sendirimu berlimpah-limpah kepada masing-masing kamu sekalian,

lama@2Thessalonians:2:13 @ Tetapi patutlah kami ini senantiasa mengucap syukur kepada Allah dari hal kamu, hai saudara-saudaraku yang dikasihi oleh Tuhan, dari sebab kamu sudah dipilih Allah daripada mulanya akan beroleh selamat, di dalam hal kamu dikuduskan oleh Roh, dan kamu percaya akan yang benar.

lama@1Timothy:1:12 @ Maka aku bersyukur kepada Kristus Yesus Tuhan kita, yang sudah menguatkan aku oleh sebab Ia sudah menaruh kepercayaan kepadaku, lalu aku ditetapkan-Nya kepada pekerjaan ini,

lama@1Timothy:2:1 @ Sebab itu nasehatku pertama-tama supaya permohonan, doa, permintaan dan perihal mengucap syukur bagi sekalian orang dilakukan;

lama@1Timothy:4:3 @ sambil melarangkan menikah dan memantangkan berbagai-bagai jenis makanan yang dijadikan Allah, supaya diterima dengan syukur oleh orang yang beriman dan yang mengetahui akan hal yang benar.

lama@1Timothy:4:4 @ Karena sekalian yang dijadikan Allah itu baik, dan satu pun tiada patut terbuang, jikalau ia itu diterima dengan syukur,

lama@2Timothy:1:3 @ Syukurlah aku kepada Allah, yang aku beribadat kepada-Nya dengan perasaan hati yang suci menurut sebagaimana teladan nenek moyangku, bahwa dengan tiada berkeputusan aku ingat engkau di dalam segala doaku siang dan malam,

lama@2Timothy:3:2 @ Karena segala orang akan mengasihi dirinya sendiri, dan tamak akan uang, membesarkan dirinya, congkak, mengumat orang, durhaka kepada ibu bapanya, tiada syukur, fasik,

lama@Philemon:1:4 @ Aku ucapkan syukur senantiasa kepada Tuhanku, sambil menyebutkan engkau di dalam segala doaku.

lama@Hebrews:12:28 @ Sebab itu, sedangkan kita menerima kerajaan yang tiada bergerak, baiklah kita bersyukur, maka dengan jalan itu dapat kita berbuat ibadat yang berkenan kepada Allah dengan hormat dan takut;


Bible:
Filter: String: