Bible:
Filter: String:

OT.filter - bahasa Meja:



bahasa@Genesis:43:32 @ Yusuf makan pada sebuah meja tersendiri, dan saudara-saudaranya pada meja yang lain. Orang-orang Mesir yang ada di situ makan pada meja yang lain lagi, karena mereka merasa hina bila makan bersama-sama dengan orang Ibrani.

bahasa@Genesis:43:33 @ Saudara-saudara Yusuf ditempatkan pada meja yang berhadapan dengan Yusuf, menurut urutan umurnya masing-masing, mulai dari yang sulung sampai yang bungsu. Ketika mereka melihat cara penempatan itu, mereka saling memandang dengan heran.

bahasa@Genesis:43:34 @ Mereka diberi makanan dari meja Yusuf, dan Benyamin dilayani lima kali lebih banyak daripada abang-abangnya. Lalu makan dan minumlah mereka bersama-sama dengan Yusuf sampai puas.

bahasa@Exodus:25:23 @ "Buatlah sebuah meja dari kayu akasia yang panjangnya 88 sentimeter, lebarnya 44 sentimeter, dan tingginya 66 sentimeter.

bahasa@Exodus:25:25 @ Buatlah pinggir meja selebar 7,5 sentimeter dan beri batas emas sekeliling pinggir itu.

bahasa@Exodus:25:27 @ Gelang itu untuk menahan kayu pengusungnya supaya meja itu bisa digotong.

bahasa@Exodus:25:29 @ Buatlah piring-piring, cangkir-cangkir, kendi-kendi dan mangkuk-mangkuk untuk persembahan air anggur. Semua perlengkapan meja itu harus dibuat dari emas murni.

bahasa@Exodus:25:30 @ Meja itu harus ditaruh di depan Peti Perjanjian, dan di atas meja itu harus selalu tersedia roti sajian."

bahasa@Exodus:26:35 @ Meja persembahan harus ditempatkan di luar Ruang Mahasuci di bagian utara, dan kaki lampu di bagian selatan dalam Kemah itu.

bahasa@Exodus:28:4 @ Suruhlah mereka juga membuat tutup dada, efod, jubah, kemeja bersulam, serban dan ikat pinggang. Pakaian imam itu harus mereka buat untuk Harun abangmu dan anak-anaknya supaya dapat melayani Aku sebagai imam.

bahasa@Exodus:28:39 @ Kemeja Harun harus ditenun dari linen halus. Buatlah juga sebuah serban dari linen halus dan ikat pinggang yang disulam.

bahasa@Exodus:28:40 @ Buatlah kemeja, ikat pinggang dan serban untuk anak-anak Harun supaya mereka kelihatan terhormat.

bahasa@Exodus:29:5 @ Kenakanlah pakaian imam pada Harun: kemeja, efod, jubah yang menutupi efod, tutup dada dan ikat pinggang.

bahasa@Exodus:29:8 @ Sesudah itu, suruhlah anak-anaknya datang dan kenakanlah kemeja

bahasa@Exodus:30:27 @ meja dan semua perlengkapannya, kaki lampu dan perlengkapannya, mezbah tempat membakar dupa,

bahasa@Exodus:31:8 @ yaitu meja dan perlengkapannya, kaki lampu dari emas murni dengan perlengkapannya, mezbah tempat membakar dupa,

bahasa@Exodus:35:13 @ meja dengan kayu pengusungnya, semua perlengkapannya dan roti sajian

bahasa@Exodus:37:10 @ Bezaleel membuat meja dari kayu akasia, yang panjangnya 88 sentimeter, lebarnya 44 sentimeter dan tingginya 66 sentimeter.

bahasa@Exodus:37:11 @ Meja itu dilapisinya dengan emas murni dan di sekelilingnya dipasangnya bingkai emas.

bahasa@Exodus:37:12 @ Lalu ia membuat pinggir meja selebar 7,5 sentimeter. Pinggir itu diberi bingkai emas sekelilingnya.

bahasa@Exodus:37:13 @ Dibuatnya empat gelang untuk kayu pengusungnya dan dipasangnya di keempat sudut kaki meja.

bahasa@Exodus:37:14 @ Gelang untuk menahan kayu pengusungnya dipasang dekat tepi meja.

bahasa@Exodus:37:16 @ Ia juga membuat piring-piring, cangkir-cangkir, kendi-kendi dan mangkuk-mangkuk untuk persembahan air anggur. Semua perlengkapan meja itu dibuatnya dari emas murni.

bahasa@Exodus:39:27 @ Mereka membuat kemeja untuk Harun dan anak-anaknya,

bahasa@Exodus:39:36 @ meja dengan semua perlengkapannya dan roti sajian,

bahasa@Exodus:40:4 @ Tempatkanlah meja dengan perlengkapannya. Masukkan juga kaki lampu dan pasanglah lampunya.

bahasa@Exodus:40:14 @ Lalu suruhlah anak-anaknya mendekat, dan kenakanlah kemeja pada mereka.

bahasa@Exodus:40:22 @ Kemudian Musa menempatkan meja di dalam Kemah, di bagian utara sebelah luar kain,

bahasa@Exodus:40:23 @ lalu di atas meja itu diletakkan roti sajian, seperti yang diperintahkan TUHAN kepada Musa.

bahasa@Exodus:40:24 @ Kaki lampu diletakkannya di dalam Kemah, di bagian selatan, berhadapan dengan meja itu,

bahasa@Leviticus:8:7 @ Sesudahnya ia mengenakan pakaian imam pada Harun: kemeja, ikat pinggang dan jubah. Juga efod yang diikat ke pinggangnya dengan ikat dari kain halus.

bahasa@Leviticus:8:13 @ Lalu ia menyuruh anak-anak Harun tampil ke depan. Dikenakannya pada mereka kemeja dan ikat pinggang. Lalu ditaruhnya serban di kepala mereka seperti yang diperintahkan TUHAN kepadanya.

bahasa@Leviticus:24:6 @ Letakkan roti itu dalam dua susun, enam roti setiap susunnya, di atas meja berlapis emas murni yang berada di dalam Kemah TUHAN.

bahasa@Numbers:3:31 @ Mereka bertanggung jawab atas Peti Perjanjian, meja, kaki lampu, mezbah-mezbah, alat-alat yang dipakai para imam di Ruang Suci, dan tirai yang memisahkan Ruang Suci. Mereka bertanggung jawab atas segala pekerjaan yang berhubungan dengan barang-barang itu.

bahasa@Numbers:4:7 @ Mereka harus membentangkan sehelai kain biru di atas meja tempat roti sajian untuk TUHAN, dan di atas meja itu harus mereka letakkan pinggan, baki tempat dupa, baki tempat persembahan, dan kendi untuk persembahan air anggur. Roti sajian harus selalu ada di meja itu.

bahasa@Numbers:4:8 @ Mereka harus menutupi semuanya itu dengan sehelai kain merah, lalu membentangkan sehelai kulit halus di atasnya, dan memasang kayu pengusung meja itu.

bahasa@Judges:1:7 @ Kata Adoni-Bezek, "Dahulu tujuh puluh raja sudah kupotong ibu jari tangan dan kakinya, lalu kubiarkan mereka makan sisa-sisa makanan yang jatuh dari mejaku. Sekarang Allah memperlakukan aku sama seperti aku memperlakukan mereka." Adoni-Bezek kemudian diangkut ke Yerusalem, dan di sanalah ia meninggal.

bahasa@1Samuel:1:9 @ Pada suatu hari sesudah mereka makan di Rumah TUHAN di Silo, Hana bangkit dari meja makan. Saat itu Imam Eli yang juga ada di Rumah TUHAN, sedang duduk di kursinya dekat pintu. Dengan sangat sedih Hana berdoa kepada TUHAN sambil menangis tersedu-sedu.

bahasa@1Samuel:20:18 @ Kemudian berkatalah Yonatan kepadanya, "Besok Pesta Bulan Baru. Pasti akan ketahuan bahwa engkau tidak hadir, sebab tempatmu kosong pada meja makan;

bahasa@1Samuel:20:34 @ Dengan marah sekali Yonatan meninggalkan meja perjamuan dan ia tidak makan apa-apa pada hari kedua Pesta Bulan Baru itu. Ia sangat prihatin memikirkan Daud yang telah dihina oleh Saul ayahnya.

bahasa@1Kings:7:48 @ Raja Salomo juga menyuruh membuat perlengkapan-perlengkapan lain dari emas untuk Rumah TUHAN. Inilah perlengkapan-perlengkapan yang dibuatnya itu: Mezbah; Meja untuk roti yang dipersembahkan kepada Allah; Sepuluh kaki pelita yang ditempatkan di depan Ruang Mahasuci yaitu lima di sebelah selatan dan lima di sebelah utara; Bunga-bunga; Pelita-pelita; Sepit-sepit; Cangkir-cangkir; Alat pemadam pelita; Mangkuk-mangkuk; Piring-piring untuk dupa; Piring-piring untuk bara; Engsel-engsel untuk pintu Ruang Mahasuci dan pintu-pintu luar Rumah TUHAN.

bahasa@2Kings:4:10 @ Baiklah kita membuat sebuah kamar yang kecil di tingkat atas rumah kita, dan melengkapinya dengan tempat tidur, meja, kursi, dan lampu supaya ia dapat menginap di situ setiap kali ia mengunjungi kita."

bahasa@1Chronicles:28:16 @ untuk meja-meja dari perak, dan untuk setiap meja emas tempat roti sajian bagi Allah.

bahasa@2Chronicles:4:7 @ Dibuatnya juga 10 kaki pelita dari emas menurut model yang telah direncanakan, dan 10 meja. Semua kaki pelita dan meja itu ditaruh di dalam ruang utama di Rumah TUHAN--masing-masing lima di sebelah kiri, dan lima di sebelah kanannya. Dibuatnya juga 100 mangkuk emas.

bahasa@2Chronicles:4:19 @ Raja Salomo juga menyuruh membuat perkakas-perkakas lain dari emas murni untuk Rumah TUHAN. Inilah perkakas-perkakas yang dibuatnya itu: Mezbah; Meja untuk roti sajian; Semua kaki pelita dengan pelitanya dari emas tua untuk dinyalakan di depan Ruang Mahasuci, sesuai dengan rencana; Hiasan-hiasan berbentuk bunga; Pelita-pelita; Sepit-sepit; Alat untuk membersihkan sumbu pelita; Mangkuk-mangkuk; Piring-piring untuk dupa; Piring-piring untuk bara; Semua pintu masuk Rumah TUHAN dan pintu Ruang Mahasuci dilapis dengan emas.

bahasa@2Chronicles:29:18 @ Lalu orang-orang Lewi itu melaporkan kepada Raja Hizkia, "Kami sudah selesai menyucikan Rumah TUHAN seluruhnya, termasuk mezbah kurban bakaran, meja untuk roti sajian, dan semua perkakasnya.

bahasa@Esther:7:7 @ Raja marah sekali, lalu bangkit meninggalkan meja dan langsung ke luar, ke taman istana. Haman tahu bahwa raja telah mengambil keputusan untuk menghukumnya, sebab itu ia tetap tinggal dengan Ratu Ester untuk memohon supaya diselamatkan.

bahasa@Job:36:16 @ Allah telah membebaskan engkau dari kesukaran, sehingga kau dapat menikmati ketentraman, dan meja hidanganmu penuh makanan.

bahasa@Psalms:128:3 @ Istrimu seperti pohon anggur yang subur di dalam rumahmu. Anak-anakmu seperti tunas pohon zaitun di sekeliling mejamu.

bahasa@Isaiah:28:8 @ Meja mereka penuh dengan muntah, sehingga tak ada tempat yang bersih lagi.

bahasa@Ezekiel:23:41 @ Lalu mereka duduk di atas tempat tidur yang indah. Di depannya ada meja yang penuh dengan hidangan-hidangan, termasuk dupa dan minyak zaitun yang telah Kuberikan kepada mereka.

bahasa@Ezekiel:39:20 @ Pada meja-Ku mereka dapat mengenyangkan perut dengan semua kuda dan penunggangnya dan dengan para pejuang. Aku, TUHAN Yang Mahatinggi telah berbicara."

bahasa@Ezekiel:40:39 @ Di ruang besar itu, ada empat buah meja, dua di setiap sisinya. Di atas meja-meja itulah dipotong binatang untuk kurban bakaran, atau kurban penghapus dosa atau kurban ganti rugi.

bahasa@Ezekiel:40:40 @ Di luar ruang besar itu ada lagi empat meja, dua di setiap sisi gerbang utara itu.

bahasa@Ezekiel:40:41 @ Jadi, semuanya ada delapan buah meja tempat memotong kurban: empat di dalam, dan empat di luar pelataran.

bahasa@Ezekiel:40:42 @ Keempat buah meja di kamar tambahan yang dipakai untuk mempersiapkan kurban bakaran dipahat dari batu. Meja itu tingginya setengah meter, sedang bagian atasnya persegi empat, panjang dan lebarnya masing-masing tiga perempat meter. Di atas meja-meja itu disimpan perkakas untuk memotong binatang kurban.

bahasa@Ezekiel:40:43 @ Tepi meja-meja itu mempunyai pinggiran selebar 75 milimeter. Semua daging yang akan dikurbankan diletakkan di atas meja-meja itu.

bahasa@Ezekiel:41:22 @ Tingginya satu setengah meter dan lebarnya satu meter. Sudut-sudutnya, alasnya dan dindingnya terbuat dari kayu. Laki-laki itu berkata kepadaku, "Inilah meja yang ada di depan kehadiran TUHAN."

bahasa@Daniel:1:15 @ Setelah waktu itu habis, mereka kelihatan lebih sehat dan kuat daripada semua pemuda yang telah mendapat makanan dari meja raja.

bahasa@Daniel:3:21 @ Segera ketiga orang itu pun diikat erat dalam keadaan berpakaian lengkap, yaitu dengan kemeja, jubah, topi dan pakaian lainnya, lalu dilemparkan ke dalam perapian yang menyala-nyala itu.

bahasa@Daniel:11:27 @ Kemudian kedua raja itu akan duduk pada satu meja dan makan bersama, tetapi mereka bermaksud jahat, dan mereka akan saling membohongi. Tetapi rencana mereka gagal sebab masanya belum tiba.


Bible:
Filter: String: