Bible:
Filter: String:

OT.filter - bahasa dikurbankan:



bahasa@Exodus:23:18 @ Jangan mempersembahkan roti yang beragi pada waktu kamu mengurbankan ternak kepada-Ku. Lemak ternak yang dikurbankan kepada-Ku selama perayaan-perayaan itu tidak boleh ditinggalkan sampai besok paginya.

bahasa@Exodus:29:33 @ Mereka harus makan makanan yang dikurbankan dalam upacara pengampunan dosa pada waktu pentahbisan. Hanya imam boleh makan makanan yang sudah dikhususkan untuk-Ku itu.

bahasa@Exodus:29:38 @ "Setiap hari untuk selama-lamanya di atas mezbah itu harus dikurbankan dua ekor domba yang berumur satu tahun.

bahasa@Exodus:29:40 @ Bersama anak domba untuk persembahan pagi, harus dikurbankan satu kilogram tepung terigu yang paling baik dicampur dengan satu liter minyak zaitun murni. Selain itu juga satu liter air anggur.

bahasa@Exodus:29:41 @ Anak domba untuk persembahan sore harus dikurbankan dengan cara yang sama, disertai tepung, minyak zaitun dan air anggur. Bau kurban bakaran itu menyenangkan hati-Ku.

bahasa@Exodus:30:10 @ Sekali setahun Harun harus melakukan upacara penyucian mezbah dengan cara memerciki keempat tanduknya dengan darah ternak yang dikurbankan untuk pengampunan dosa. Hal itu harus dilakukan setiap tahun sepanjang masa. Mezbah itu harus suci seluruhnya dan dikhususkan untuk-Ku."

bahasa@Leviticus:5:12 @ Tepung itu harus dibawa kepada imam. Imam harus mengambil segenggam dari tepung itu sebagai tanda bahwa seluruhnya sudah dikurbankan kepada TUHAN. Tepung yang segenggam itu harus dibakar di atas mezbah sebagai kurban makanan. Itulah kurbannya untuk pengampunan dosa.

bahasa@Leviticus:6:18 @ Untuk selama-lamanya setiap orang laki-laki keturunan Harun boleh makan roti itu; itulah bagian mereka yang tetap dari makanan yang dipersembahkan kepada TUHAN. Orang lain yang menyentuh makanan yang sudah dikurbankan itu, akan mendapat celaka karena kekuatan kesuciannya.

bahasa@Leviticus:7:7 @ Untuk kurban pengampunan dosa dan kurban ganti rugi berlaku peraturan yang sama, yaitu: Daging ternak yang dikurbankan adalah bagian imam yang mempersembahkannya.

bahasa@Leviticus:7:12 @ Kalau kurban itu dipersembahkan untuk berterima kasih, maka dengan binatang itu harus dikurbankan juga roti yang tidak pakai ragi. Roti itu boleh yang tebal dari adonan tepung dengan minyak zaitun, boleh juga roti kering tipis yang dioles dengan minyak, atau kue tepung yang dibuat dengan minyak zaitun.

bahasa@Leviticus:8:29 @ Lalu Musa mengambil dada domba itu dan mempersembahkannya sebagai persembahan unjukan kepada TUHAN. Itulah bagian Musa dari domba jantan yang dikurbankan untuk upacara pentahbisan imam. Semuanya dilakukan Musa seperti yang diperintahkan TUHAN kepadanya.

bahasa@Leviticus:9:8 @ Maka pergilah Harun ke mezbah dan memotong sapi jantan yang akan dikurbankan untuk pengampunan dosanya sendiri.

bahasa@Leviticus:18:21 @ Jangan menyerahkan salah seorang anakmu untuk dikurbankan dalam pemujaan Molokh, karena perbuatan itu menghina nama Allah, Tuhanmu.

bahasa@Numbers:15:6 @ Kalau yang dikurbankan itu seekor domba jantan, harus dipersembahkan juga dua kilogram tepung dicampur dengan satu setengah liter minyak zaitun untuk kurban sajian,

bahasa@Numbers:15:8 @ Kalau yang dikurbankan itu seekor sapi jantan untuk kurban bakaran atau kurban pembayar kaul atau kurban perdamaian,

bahasa@Numbers:15:12 @ Kalau yang dikurbankan itu lebih dari seekor ternak, maka persembahan tepung, minyak dan air anggur itu pun harus ditambah menurut perbandingan.

bahasa@Numbers:15:22 @ Apabila kamu dengan tidak sengaja melalaikan salah satu di antara peraturan yang telah diberikan TUHAN kepada Musa, mulai dari hari TUHAN memberi peraturan itu dan selanjutnya turun-temurun, dan kesalahan itu dibuat karena umat tidak mengetahui peraturan, maka seluruh umat harus mempersembahkan seekor sapi jantan untuk kurban bakaran. Bersama-sama dengan itu harus dipersembahkan kurban sajian dan air anggur seperti yang ditentukan. Bau kurban itu menyenangkan hati TUHAN. Selain itu harus dikurbankan seekor domba jantan untuk kurban pengampunan dosa.

bahasa@Numbers:18:17 @ Tetapi sapi, domba dan kambing yang pertama lahir, tidak boleh ditebus. Ternak itu mutlak untuk Aku dan harus dikurbankan. Siramkan darahnya pada mezbah dan bakarlah lemaknya sebagai kurban. Baunya menyenangkan hati-Ku.

bahasa@Numbers:28:8 @ Anak domba untuk persembahan sore harus dikurbankan dengan cara yang sama seperti persembahan pagi, disertai air anggur. Bau kurban bakaran itu menyenangkan hati TUHAN.

bahasa@Numbers:28:9 @ Pada hari Sabat harus dikurbankan dua ekor anak domba jantan berumur satu tahun yang tidak ada cacatnya, dua kilogram tepung dicampur dengan minyak zaitun untuk kurban sajian dan kurban air anggur.

bahasa@Psalms:51:19 @ (51-21) Maka Engkau akan berkenan menerima kurban yang layak, kurban bakaran dan kurban yang utuh sapi jantan akan dikurbankan di atas mezbah-Mu.

bahasa@Psalms:106:38 @ Mereka menumpahkan darah orang tak bersalah, darah anak-anak mereka sendiri, untuk dikurbankan kepada berhala-berhala; sehingga negeri itu mereka cemarkan.

bahasa@Ezekiel:21:21 @ Raja Babel berdiri di dekat papan penunjuk jalan itu. Untuk mengetahui jalan mana yang akan dilaluinya, ia meminta petunjuk dari berhala-berhalanya, mengocok panah dan memeriksa hati binatang yang baru dikurbankan.

bahasa@Ezekiel:22:9 @ Di antara pendudukmu ada penghasut-penghasut yang suka memfitnah orang lain supaya dihukum mati. Ada juga yang suka makan daging yang sudah dikurbankan kepada berhala. Ada lagi yang suka berbuat cabul.

bahasa@Ezekiel:40:43 @ Tepi meja-meja itu mempunyai pinggiran selebar 75 milimeter. Semua daging yang akan dikurbankan diletakkan di atas meja-meja itu.

bahasa@Malachi:1:7 @ Dengan mengurbankan makanan yang tak pantas dikurbankan di atas mezbah-Ku. Lalu kamu bertanya, 'Dengan cara bagaimana kami meremehkan Engkau?' Dengan mencemarkan mezbah-Ku.


Bible:
Filter: String: