Bible:
Filter: String:

OT.filter - bahasa pandai:



bahasa@Genesis:14:14 @ Ketika Abram mendengar bahwa kemanakannya tertawan, dikumpulkannya semua orang di dalam perkemahannya, yakni yang pandai berperang, sebanyak 318 orang, lalu mengejar keempat raja itu sampai ke kota Dan.

bahasa@Exodus:4:10 @ Tetapi Musa berkata, "Ya, Tuhan, saya bukan orang yang pandai bicara, baik dahulu maupun sekarang, sesudah TUHAN bicara kepada saya. Saya berat lidah, bicara lambat dan tidak lancar."

bahasa@Exodus:4:14 @ Lalu TUHAN menjadi marah kepada Musa dan berkata, "Bukankah engkau mempunyai saudara yang bernama Harun? Aku tahu dia pandai berbicara. Sesungguhnya, dia dalam perjalanan ke sini, dan ia akan senang bertemu dengan engkau.

bahasa@Exodus:6:12 @ (6-11) Tetapi Musa menjawab, "Orang Israel sendiri tidak mau mendengarkan saya. Mana mungkin raja Mesir mendengarkan orang yang tidak pandai bicara seperti saya?"

bahasa@Exodus:6:30 @ (6-29) Tetapi Musa menjawab, "TUHAN, Engkau tahu bahwa saya tidak pandai bicara. Mana mungkin raja mau mendengarkan saya?"

bahasa@Exodus:28:9 @ Ambillah dua batu delima. Carilah seorang pandai emas yang ahli untuk mengukir pada batu itu nama-nama kedua belas anak Yakub menurut urutan umurnya, enam nama pada setiap batu. Lalu kedua batu permata itu harus dipasang dalam bingkai emas dan ditaruh pada tali bahu efod sebagai tanda peringatan akan kedua belas suku Israel. Dengan cara itu Harun membawa nama mereka di bahunya, sehingga Aku, TUHAN, selalu ingat kepada mereka.

bahasa@Exodus:31:6 @ Oholiab, anak Ahisamakh dari suku Dan, sudah Kupilih juga untuk membantu dia. Kuberi juga keahlian yang luar biasa kepada tukang-tukang yang pandai, supaya mereka dapat membuat apa saja yang Kuperintahkan:

bahasa@Exodus:35:25 @ Para wanita yang pandai memintal membawa benang linen halus serta benang wol biru, ungu dan merah yang telah mereka buat.

bahasa@Exodus:35:34 @ Kepada Bezaleel dan Aholiab, anak Ahisamakh dari suku Dan, TUHAN memberi kepandaian untuk mengajarkan keahlian mereka kepada orang lain.

bahasa@Exodus:35:35 @ Mereka diberi kepandaian dalam segala macam pekerjaan yang dilakukan oleh ahli pahat, perancang dan ahli tenun linen halus, wol biru, ungu dan merah, dan kain lain. Mereka adalah perancang yang ahli dan dapat melakukan segala macam pekerjaan.

bahasa@Joshua:10:2 @ Penduduk Yerusalem takut sekali, sebab Gibeon adalah kota yang besar; sama besarnya dengan kota-kota yang mempunyai raja, bahkan lebih besar dari Ai. Orang-orangnya pun pejuang-pejuang yang pandai bertempur.

bahasa@1Samuel:16:16 @ Jika Baginda setuju, kami bersedia mencari seorang yang pandai main kecapi. Bilamana Baginda disiksa roh jahat, orang itu dapat memainkan kecapinya, dan Baginda akan merasa nyaman lagi."

bahasa@1Samuel:16:17 @ Lalu Saul memerintahkan kepada mereka, "Carilah seorang yang pandai main musik, dan bawalah dia kemari."

bahasa@1Samuel:16:18 @ Mendengar itu seorang hambanya berkata, "Isai penduduk kota Betlehem mempunyai seorang anak laki-laki yang pandai main musik. Ia pemberani dan seorang prajurit yang baik. Lagipula ia gagah dan pandai berbicara, dan TUHAN selalu menolongnya."

bahasa@1Kings:4:30 @ Di negeri-negeri timur dan di Mesir tak ada orang yang lebih pandai dari dia.

bahasa@1Kings:4:31 @ Ia benar-benar terpandai dari semua orang. Ia melebihi Etan orang Ezrahi, Heman, Kalkol dan Darda anak-anak Mahol. Nama Salomo terkenal di mana-mana di negeri-negeri sekeliling kerajaannya.

bahasa@1Kings:4:34 @ Raja-raja di seluruh dunia mendengar tentang kepandaian Salomo sehingga mereka mengutus orang kepadanya untuk mendengarkan dia.

bahasa@1Kings:5:6 @ Tuan telah maklum bahwa di antara rakyatku tak ada yang pandai menebang pohon seperti rakyat Tuan. Sebab itu, aku mohon sudilah Tuan menyuruh orang-orang Tuan menebang pohon-pohon cemara Libanon untuk aku. Rakyatku akan kusuruh membantu mereka, dan berapa saja upah yang Tuan tentukan untuk orang-orang Tuan itu, aku akan membayarnya."

bahasa@2Kings:24:14 @ Raja Yoyakhin, ibunya, istri-istrinya, pegawai-pegawainya, dan pemimpin-pemimpin Yehuda--seluruhnya 7.000 orang terkemuka--ditawan dan diangkut ke Babel. Juga para pekerja ahli dan pandai besi sebanyak 1.000 orang, semuanya orang kuat-kuat dan berani-berani untuk berperang. Orang-orang keturunan raja, dan orang-orang terkemuka pun diangkut juga ke pembuangan--semuanya ada 10.000 orang. Hampir seluruh penduduk Yerusalem diangkut; yang tertinggal hanyalah rakyat yang paling miskin.

bahasa@1Chronicles:12:2 @ Mereka dari suku Benyamin seperti Saul. Mereka pandai memanah dan mengumban--baik dengan tangan kanan maupun dengan tangan kiri.

bahasa@1Chronicles:12:23 @ Ketika Daud di Hebron banyak pejuang yang terlatih menggabungkan diri dengan dia. Mereka membantu dia supaya ia bisa menjadi raja menggantikan Saul, sesuai dengan janji TUHAN. Jumlah mereka adalah sebagai berikut: Dari suku Yehuda: 6.800 orang, lengkap dengan perisai dan tombak. Dari suku Simeon: 7.100 orang terlatih. Dari suku Lewi: 4.600 orang. Anak buah Yoyada pemimpin keturunan Harun: 3.700 orang. Sanak saudara Zadok, seorang pejuang muda yang berani: 22 orang--semuanya kepala keluarga. Dari suku Benyamin (suku Raja Saul): 3.000 orang; kebanyakan dari suku Benyamin tetap setia kepada Saul. Dari suku Efraim: 20.800 orang kenamaan dalam kaumnya masing-masing. Dari suku Manasye yang di sebelah barat Sungai Yordan: 18.000 orang yang ditunjuk untuk menobatkan Daud menjadi raja. Dari suku Isakhar: 200 pemimpin bersama anak buah mereka; pemimpin-pemimpin ini pandai menentukan apa yang harus dilakukan rakyat Israel pada waktu yang tepat. Dari suku Zebulon: 50.000 orang yang mahir memakai segala macam senjata, dan siap untuk bertempur; mereka adalah orang-orang yang setia dan terpercaya. Dari suku Naftali: 1.000 pemimpin bersama 37.000 prajurit yang lengkap dengan perisai dan tombak. Dari suku Dan: 28.600 orang yang terlatih. Dari suku Asyer: 40.000 orang yang siap untuk bertempur. Dari suku-suku di sebelah timur Yordan, yaitu Ruben, Gad dan sebagian suku Manasye: 120.000 orang yang mahir memakai segala macam senjata.

bahasa@1Chronicles:22:15 @ Engkau mempunyai banyak pekerja. Ada yang dapat bekerja di tambang batu, ada tukang kayu, tukang batu dan banyak sekali pengrajin yang pandai mengerjakan

bahasa@1Chronicles:27:32 @ Paman Raja Daud yang bernama Yonatan, adalah seorang penasihat yang pandai dan terpelajar. Ia dan Yehiel anak Hakhmoni diserahi tanggung jawab atas pendidikan putra-putra raja.

bahasa@2Chronicles:2:7 @ Karena itu, hendaknya Tuan mengirim kepada kami seorang yang pandai membuat ukiran dan dapat mengerjakan emas, perak, perunggu, besi, juga pandai mengerjakan kain biru, ungu dan merah. Ia akan bekerja sama dengan para pengrajin di Yehuda dan Yerusalem yang telah dipilih oleh ayahku Daud.

bahasa@2Chronicles:2:8 @ Aku tahu bahwa para penebang kayu di negeri Tuan pandai menebang pohon, sebab itu hendaknya Tuan mengirim kepadaku bermacam-macam kayu cemara dan kayu cendana dari Libanon. Aku akan mengerahkan orang-orangku untuk membantu orang-orang Tuan,

bahasa@2Chronicles:2:13 @ Bersama ini aku mengirim kepada Tuan seorang tenaga ahli yang pandai dan trampil, bernama Huram.

bahasa@2Chronicles:2:14 @ Ibunya dari suku Dan, ayahnya orang Tirus. Ia pandai membuat barang-barang dari emas, perak, perunggu, besi, batu dan kayu. Ia bisa mengerjakan kain biru, ungu, merah, dan juga kain lenan. Segala macam pekerjaan ukiran dapat dibuatnya menurut model apa saja yang diminta. Baiklah ia ditugaskan untuk bekerja sama dengan para pengrajin Tuan, dan dengan orang-orang yang telah bekerja untuk Raja Daud ayah Tuan.

bahasa@2Chronicles:25:5 @ Raja Amazia mengumpulkan semua orang suku Yehuda dan Benyamin lalu menyuruh mereka berdiri menurut kaum masing-masing, dipimpin oleh komandan pasukan seribu dan komandan pasukan seratus. Kemudian ia memilih orang-orang yang berumur 20 tahun ke atas yang mampu bertempur dan pandai menggunakan tombak dan perisai. Jumlah mereka ada 300.000 orang.

bahasa@2Chronicles:30:22 @ Orang-orang Lewi itu begitu pandai memimpin ibadat kepada TUHAN, sehingga Hizkia memuji mereka. Setelah 7 hari lamanya mereka menikmati makanan dari perayaan itu serta mempersembahkan kurban untuk mengucap terima kasih kepada TUHAN, Allah leluhur mereka,

bahasa@2Chronicles:34:12 @ Orang-orang yang mengerjakan perbaikan itu sungguh-sungguh jujur. Mereka dikepalai oleh 4 orang Lewi: Yahat dan Obaja dari kaum Merari, serta Zakharia dan Mesulam dari kaum Kehat. Orang-orang Lewi, yang semuanya pandai main musik,

bahasa@Job:34:1 @ Bukankah kamu pandai dan berakal budi? Nah, dengarkanlah segala perkataanku ini.

bahasa@Psalms:58:5 @ (58-6) yang tidak mendengar suara pawang yang pandai, atau suara pembawa mantra yang cakap.

bahasa@Proverbs:1:4 @ Orang yang tidak berpengalaman diajarnya sehingga mempunyai pikiran yang tajam, dan orang muda diajarnya menjadi orang yang pandai dan dapat berpikir secara dewasa.

bahasa@Proverbs:3:7 @ Janganlah menganggap dirimu lebih pandai daripada yang sebenarnya; taatilah TUHAN dan jauhilah yang jahat.

bahasa@Proverbs:10:8 @ Orang yang pandai, suka menerima nasihat; orang yang bicaranya bodoh akan sesat.

bahasa@Proverbs:26:5 @ Pertanyaan yang bodoh harus dijawab dengan jawaban yang bodoh pula, supaya si penanya sadar bahwa ia tidak pandai seperti yang disangkanya.

bahasa@Proverbs:26:12 @ Orang yang bodoh sekali masih lebih baik daripada orang yang menganggap dirinya pandai.

bahasa@Proverbs:30:24 @ Di bumi ini ada empat macam binatang yang kecil tetapi pandai sekali, yaitu:

bahasa@Ecclesiastes:10:17 @ Mujurlah negeri yang rajanya berwibawa, yang pembesarnya makan pada waktunya, tak suka mabuk dan pandai menahan dirinya.

bahasa@Isaiah:19:12 @ Wahai, raja Mesir, di manakah penasihat-penasihat baginda yang pandai itu? Barangkali mereka tahu apa yang direncanakan TUHAN Yang Mahakuasa untuk Mesir.

bahasa@Isaiah:29:14 @ Karena itu mereka akan Kukejutkan dengan pukulan bertubi-tubi. Orang yang bijaksana akan menjadi bodoh, dan semua kepandaian mereka tak akan berguna."

bahasa@Jeremiah:1:6 @ Aku menjawab, "Ya TUHAN Yang Mahatinggi, aku tidak pandai berbicara karena aku masih terlalu muda."

bahasa@Jeremiah:2:33 @ Kamu sungguh pandai mengatur siasat untuk memikat hati kekasih-kekasihmu. Pelacur yang paling bejat pun masih dapat belajar daripadamu!

bahasa@Jeremiah:8:9 @ Para cerdik pandai di tengah-tengahmu akan dipermalukan. Mereka akan hilang akal dan terjebak. Mereka tidak mau menerima nasihat-Ku; sekarang, kebijaksanaan apakah yang masih ada pada mereka?

bahasa@Jeremiah:9:12 @ Aku bertanya, "TUHAN, mengapa negeri ini dibiarkan tandus dan kering seperti padang gurun sehingga tak ada yang melaluinya? Apakah ada yang cukup pandai untuk mengerti semuanya ini? Kepada siapakah telah Kauberi penjelasan supaya ia dapat meneruskannya kepada orang lain?"

bahasa@Jeremiah:10:7 @ Siapa gerangan tak mau takwa kepada-Mu, raja segala bangsa? Sungguh, Engkau patut sekali dihormat. Dari semua yang pandai di antara bangsa-bangsa dan dari semua raja-raja mereka, tiada seorang pun dapat disamakan dengan diri-Mu, ya TUHAN.

bahasa@Jeremiah:10:9 @ Ia dilapis dengan perak dan emas yang dibawa dari Spanyol dan kota Ufas, semuanya buah tangan para seniman dan pandai emas. Pakaiannya dari kain ungu tua dan ungu muda, dikerjakan oleh para ahli tenun dengan seksama.

bahasa@Jeremiah:10:14 @ Melihat semua itu sadarlah manusia, bahwa ia bodoh dan tak punya pengertian. Para pandai emas kehilangan muka, sebab patung berhala buatannya itu palsu dan tak bernyawa.

bahasa@Jeremiah:50:29 @ TUHAN berkata, "Suruhlah para pemanah menyerang Babel. Kerahkanlah setiap orang yang pandai memanah. Kepunglah kota itu dan jangan biarkan seorang pun lolos. Balaslah semua perbuatannya dan perlakukanlah dia setimpal dengan kelakuannya, sebab ia telah bertindak kurang ajar terhadap Aku, Yang Mahasuci, Allah Israel.

bahasa@Jeremiah:50:35 @ TUHAN berkata, "Binasalah Babel bersama rakyat dan pejabat pemerintah serta kaum cerdik pandai mereka!

bahasa@Jeremiah:51:17 @ Melihat semua itu sadarlah manusia, bahwa ia bodoh dan tak punya pengertian. Para pandai emas kehilangan muka, sebab patung berhala buatannya itu palsu dan tak bernyawa.

bahasa@Jeremiah:51:57 @ Aku akan memabukkan para pejabat pemerintah Babel--para cerdik pandai, pemimpin dan tentara. Mereka tidak akan bangun-bangun lagi, tertidur untuk selama-lamanya. Aku telah berbicara; Akulah raja, Aku TUHAN Yang Mahakuasa.

bahasa@Ezekiel:28:3 @ Sangkamu engkau lebih pandai daripada Danel, sehingga tak ada rahasia yang tersembunyi bagimu.

bahasa@Ezekiel:28:5 @ Memang, engkau pandai berdagang dan sekarang sudah kaya raya, dan kekayaanmu itu membuat engkau sombong!'"

bahasa@Ezekiel:33:32 @ Engkau dianggap seorang penyanyi lagu-lagu percintaan yang bersuara merdu dan pandai main kecapi. Memang mereka mendengar kata-katamu tetapi tidak mentaatinya.

bahasa@Daniel:1:17 @ Allah memberikan kepada keempat pemuda itu hikmat dan keahlian dalam kesusasteraan dan ilmu. Selain itu kepada Daniel diberikan-Nya juga kepandaian untuk menerangkan penglihatan dan mimpi.

bahasa@Daniel:2:12 @ Mendengar itu raja menjadi marah sekali dan memberi perintah untuk membunuh semua para cerdik pandai yang ada di Babel.

bahasa@Daniel:2:13 @ Lalu perintah itu diumumkan, dan semua cerdik pandai, termasuk Daniel dan teman-temannya dicari untuk dibunuh.

bahasa@Daniel:2:18 @ Disuruhnya mereka berdoa kepada Allah di surga supaya Ia berbelaskasihan kepada mereka dan mengungkapkan rahasia mimpi itu. Dengan demikian mereka tidak akan dihukum mati bersama para cerdik pandai yang lain.

bahasa@Daniel:2:24 @ Setelah itu Daniel pergi kepada Ariokh yang telah ditugaskan untuk membunuh para cerdik pandai di Babel. Kata Daniel kepadanya, "Jangan bunuh para cerdik pandai itu. Bawalah aku menghadap raja, sebab aku mau memberitahukan kepada baginda arti mimpinya itu."

bahasa@Daniel:2:30 @ Rahasia ini telah dinyatakan kepada hamba bukan karena hamba lebih pandai daripada siapa pun juga, melainkan supaya Tuanku dapat mengetahui arti mimpi Tuanku itu dan mengerti pula tentang isi hati Tuanku.

bahasa@Daniel:4:6 @ Lalu kupanggil para cerdik pandai yang ada di Babel untuk menerangkan kepadaku arti mimpi itu.

bahasa@Daniel:4:18 @ Hai Beltsazar, itulah mimpiku. Sekarang katakanlah artinya kepadaku. Tak seorang pun dari para cerdik pandai yang ada di kerajaanku dapat mengatakannya kepadaku, tetapi engkau dapat, sebab engkau dipenuhi oleh roh dewa-dewa yang suci."

bahasa@Daniel:5:8 @ Para cerdik pandai melangkah maju, tapi tak seorang pun dari mereka dapat membaca tulisan itu atau memberitahukan artinya kepada raja.

bahasa@Daniel:5:12 @ Ia luar biasa pandai dan bijaksana serta ahli dalam menerangkan mimpi, mengungkapkan rahasia dan memecahkan soal-soal yang sulit. Namanya Daniel, tetapi raja menamakannya Beltsazar. Panggillah dia. Ia akan memberitahukan kepada Tuanku apa artinya tulisan ini."

bahasa@Daniel:5:15 @ Para cerdik pandai dan ahli-ahli jampi telah mencoba membaca tulisan ini dan memberitahukan artinya kepadaku. Tetapi mereka tidak bisa.

bahasa@Daniel:8:23 @ Menjelang akhir kerajaan-kerajaan itu, apabila kejahatan sudah memuncak, maka akan muncul seorang raja yang keras kepala dan pandai menipu.

bahasa@Obadiah:1:7 @ Engkau ditipu oleh sekutu-sekutumu, dan diusir dari negerimu. Engkau dikalahkan oleh sahabat-sahabatmu, dijebak oleh orang yang makan bersamamu. Mereka bertanya-tanya tentang dirimu, 'Di mana kini segala kepandaiannya?'


Bible:
Filter: String: